6 Cara Mengurangi Bau Badan yang Aman saat Hamil Tua

Bau badan saat hamil dapat mengurangi rasa percaya diri lho

24 Mei 2021

6 Cara Mengurangi Bau Badan Aman saat Hamil Tua
Freepik/Plpchirawong

Kehamilan mengubah kadar hormon perempuan secara drastis, efeknya berdampak pada fungsi dan emosi indera tubuh.

Peningkatan hormon juga membuat suplai darah ke beberapa bagian tubuh seperti ketiak, vagina, rahim dapat menyebabkan peningkatan kelenjar yang mungkin membuat Calon Mama merasa tidak segar dan tidak seharum biasanya.

Apalagi kehamilan juga meningkatkan indera penciuman sehingga menjadi lebih sensitif, sehingga membuat ibu hamil merasa kurang percaya diri. Hormon menyebabkan bau menyengat, terutama di alat kelamin dan ketiak.

Namun, bau badan sangat umum kok ibu hamil! Kali ini Popmama.com akan memberikan 6 tips yang aman untuk mengatasi bau badan saat hamil tua. Yuk disimak!

Faktor-Faktor yang Menyebabkan Bau Tidak Sedap pada Ibu Hamil Menjadi Meningkat

Faktor-Faktor Menyebabkan Bau Tidak Sedap Ibu Hamil Menjadi Meningkat
Freepik

Estradiol adalah hormon yang meningkat selama kehamilan yang menghasilkan indera penciuman menjadi meningkati. Sangat mudah untuk menangani bau yang datang dari luar, tetapi bau yang muncul dari tubuh justru membuat kepercayaan diri ibu hamil berkurang.

Memahami alasan yang mendasari bau tak sedap ini bisa membantu mengatasi mereka, berikut adalah berbagai faktor yang menyebabkan bau badan selama masa kehamilan:

  • Aliran darah yang meningkat.
  • Suhu tubuh yang meningkat.
  • Tingkat metabolisme basal yang meningkat.
  • Kelenjar keringat menjadi lebih aktif, dan komposisi keringat menjadi berubah.
  • Pori-pori tubuh menjadi lebih besar, sehingga semakin banyak tempat bagi bakteri untuk bersembunyi.
  • Ibu hamil mempertahankan lebih banyak cairan

1. Mandi setidaknya dua kali dalam sehari dengan sabun antibakteri dan handuk bersih

1. Mandi setidak dua kali dalam sehari sabun antibakteri handuk bersih
Freepik/Vh-studio

Pastikan kamu mandi setidaknya dua kali sehari, selain membuat tubuh menjadi lebih segar mandi dua kali dalam sehari dapat membantu membunuh bakteri dalam tubuh.

Alih-alih menggunakan sabun mandi biasa, gunakan sabun antibakteri yang dapat menghilangkan bakteri yang menyebabkan bau tidak sedap di tubuh. Gunakan handuk bersih setiap selesai mandi dan gunakan deodoran agar tetap segar sepanjang hari.

Gunakan deodoran serta sabun yang aman untuk ibu hamil, agar lebih yakin bicaralah dengan dokter terpercayamu ya.

Editors' Pick

2. Keramas tiga kali dalam seminggu dan sisirkan rambut yang telah disemprotkan parfum

2. Keramas tiga kali dalam seminggu sisirkan rambut telah disemprotkan parfum
Freepik/Jcomp

Selain mandi secara teratur, jangan lupa untuk keramas tiga kali dalam seminggu. Semprotkan parfum di sisir dan sisirkan rambut agar rambut menjadi harum untuk waktu yang lebih lama.

Gunakan sisir atau sikat yang bersih agar keringat dan kotoran di rambut tidak menumpuk

3. Menjaga kebersihan bagian ketiak, garis bikini, dan rambut kemaluan dengan memangkasnya

3. Menjaga kebersihan bagian ketiak, garis bikini, rambut kemaluan memangkasnya
Freepik/Torwaiphoto

Jaga kebersihan pada bagian ketiak, garis bikini, dan rambut kemaluan dengan memangkasnya secara rutin. Rambut di bagian pribadi dapat dengan mudah menyimpan bakteri.

Dengan menyimpan bakteri di bagian tersebut dapat menimbulkan bau yang tidak sedap.

4. Gunakan dan bawa deodoran serta parfum setiap keluar rumah untuk menghindari bau badan

4. Gunakan bawa deodoran serta parfum setiap keluar rumah menghindari bau badan
Freepik/Wavebreakmedia-micro

Jangan lupa gunakan deodoran di ketiak, antiperspiran berbasis alumunium lebih efektif jika kamu cenderung lebih banyak berkeringat daripada biasanya. Pastikan kamu membawa deodoran setiap kali keluar rumah.

Ini akan tetap berguna, dan kamu dapat menggunakannya kapanpun diperlukan untuk menghindari bau ketiak selama masa kehamilan. Semprotkan juga parfum pada pakaianmu dengan wangi yang tidak terlalu menyengat agar tidak mengganggumu.

5. Menggunakan pakaian yang mudah menyerap angin seperti linen dan katun

5. Menggunakan pakaian mudah menyerap angin seperti linen katun
Freepik

Pastikan kamu menggunakan pakaian yang kainnya dapat menyerap angin, seperti linen dan katun. Hindari memakai pakaian yang sama selama dua hari berturut-turut. Langsung cuci pakaianmu setelah dipakai.

Salah satu cara cerdas untuk melawan bau yang menempel di pakaian adalah dengan menambahkan 1/4 cuka putih saat membilas pakaian untuk pencucian terakhir. Jika kaus kaki dan pakaian dalam memiliki bau yang tidak sedap, maka rendam kedalam larutan encer cuka putih selama 15 menit sebelum dicuci.

6. Minum banyak air dan makan lebih banyak buah dan sayuran untuk mengurangi bau badan

6. Minum banyak air makan lebih banyak buah sayuran mengurangi bau badan
Freepik

Pastikan ibu hamil harus minum banyak cairan dan air untuk menjaga sistem tubuh tetap bersih. Hindari makan bawang, seperti bawang putih dan daging. Makan lebih banyak buah dan sayuran, selain untuk mengurangi bau badan, tetapi juga akan menyehatkan janin.

Kini jangan khawatir lagi ya, bau badan itu hal yang biasa untuk ibu hamil, jangan lupa untuk menjaga kebersihan tubuh. Dan kini kembalikan percaya dirimu lagi ya!

Baca juga:

The Latest