Bolehkah Minum Teh Jahe saat Hamil?
Selain memiliki berbagai manfaat, teh jahe ternyata juga memiliki efek samping
7 Februari 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Menjaga kesehatan tentunya menjadi hal yang paling penting untuk dilakukan selama kehamilan. Ibu hamil perlu menerapkan gaya hidup sehat mulai dari olahraga, minum vitamin, beristirahat yang cukup, dan menghindari stres.
Selain itu, ibu hamil juga harus selektif dalam memilih minuman dan makanan yang dikonsumsi selama kehamilan. Lalu, bagaimana dengan konsumsi teh kahe?
Apakah teh jahe boleh dikonsumsi saat hamil? Mengingat teh jahe sendiri cukup mudah dan praktis untuk dibuat di rumah.
Berikut Popmama.com rangkum penjelasan tentang minum teh jahe saat hamil.
1. Amankah minum teh jahe saat hamil?
Teh jahe adalah salah satu teh herbal yang terbuat dari akar jahe atau jahe kering yang diseduh dengan air panas. Jahe sendiri sebagai salah satu rempah yang sering digunakan untuk mengobati berbagai macam penyakit.
Pada dasarnya, teh jahe cukup aman untuk dikonsumsi oleh ibu hamil asal tidak berlebihan. Sehingga, ibu hamil boleh meminum teh jahe selama kehamilan.
Dilansir dari Romper, menurut Dr. Kenosha Gleaton, teh jahe dianggap aman dikonsumsi ibu hamil dalam jumlah yang normal, yaitu sekitar empat cangkir per hari.
Editors' Pick
2. Manfaat minum teh jahe saat hamil
Teh jahe memiliki berbagai manfaat untuk kehamilan. Terlebih apabila Mama sering mengalami mual di pagi hari, teh jahe mampu meredakan gejala mual akibat morning sickness.
"Teh jahe telah terbukti dapat mengurangi rasa mual dan muntah," kata Dr. Gleaton.
Teh jahe juga dapat menjadi alternatif untuk pengganti kopi karena teh jahe tidak mengandung kafein. Menurut World Health Organization (WHO), ibu hamil disarankan untuk menjaga kadar kafein di bawah 200 mg per hari. Selain itu, teh jahe pun bisa menjadi sumber hidrasi lain yang sangat penting selama kehamilan.
Ibu hamil juga dianjurkan untuk minum teh jahe jika mengalami sakit tenggorakan, karena teh ini memiliki sifat anti inflamasi dan dapat melawan bakteri jahat. Manfaat teh jahe di antaranya adalah:
- Menghangatkan tubuh.
- Membantu mengeluarkan keringat.
- Meningkatkan sirkulasi darah.
- Mendorong tubuh mengeluarkan racun.
- Mengatur berat badan dan kadar gula darah.
- Meredakan rasa sakit dan peradangan.
- Meredakan mabuk perjalanan.
- Mengelola tekanan darah dan mendukung kesehatan jantung.
- Memiliki sifat melawan kanker.
- Melindungi otak.
- Menenangkan perasaan dan mood swing.
3. Risiko minum teh jahe saat hamil
Meskipun memiliki berbagai manfaat dan terbilang aman untuk dikonsumsi ibu hamil, namun teh jahe tetap memiliki risiko yang perlu dipertimbangkan sebelum mengonsumsinya.
"Efek samping negatif dari teh jahe jarang terjadi, tetapi ketika orang mengalami efek samping dari mengonsumsi jahe, mereka seringkali merasakan kelebihan gas, kembung, mual, dan mulas atau refluks. Efek samping lain yang dirasakan termasuk diare dan sakit perut," kata, Dr. Gleaton.
Tidak hanya itu, jahe juga dapat menimbulkan nyeri ulu hati dan iritasi mulut pada sebagian orang, Ma.
Jahe juga dapat menurunkan tekanan darah dan dapat menimbulkan efek pengencer darah. Jadi, Mama sebaiknay menghindari minum teh jahe apabila sedang mengonsumsi obat pengencer darah atau obat tekanan darah.
Untuk lebih amannya, Mama perlu berkonsultasi terlebih dahulu ke dokter sebelum minum teh jahe. Hal ini dikarenakan setiap kondisi ibu hamil berbeda-beda.
4. Cara membuat teh jahe
Cara membuat teh jahe sendiri cukup mudah, Ma. Mama hanya memerlukan jahe kering atau jahe segar untuk membuat teh jahe di rumah.
Pertama, didihkan air bersama jahe segar atau jahe kering yang Mama miliki. Setelah itu, tuangkan ke dalam cangkir.
Lalu, masukan teh saset atau daun teh, tambahkan gula pasir atau muda secukupnya, lalu teh jahe siap untuk diminum. Pastikan untuk menyeruput teh jahe secara perlahan, ya, Ma!
Nah, itulah penjelasan minum teh jahe saat hamil. Pastikan Mama berkonsultasi lebih dahulu dengan pada sebelum mengonsumsi teh jahe. Semoga sehat selalu, ya, Ma.
Baca juga:
- 5 Bahaya Kebanyakan Minum Es Teh Manis saat Hamil
- Apakah Ibu Hamil Boleh Minum Teh Peterseli?
- Bolehkah Ibu Hamil Minum Teh Herbal? Ini Faktanya!