5 Model Bra Ini Bisa Dikenakan Selama Kehamilan

Pilihlah bra yang terbuat dari 100% katun

26 September 2019

5 Model Bra Ini Bisa Dikenakan Selama Kehamilan
Freepik/Bearfotos

Tentunya kehamilan menyebabkan banyak perubahan pada tubuh Mama, salah satunya adalah perubahan payudara yang kerap membuat ibu hamil tidak nyaman.

Bagian tubuh ini menjadi lebih besar, kencang dan sensitif terhadap sentuhan. Namun Mama tidak perlu khawatir, karena perubahan tersebut normal terjadi. Sebab perubahan hormon pada trimester pertama kehamilan membuat aliran darah meningkat dan mengubah jaringan pada payudara.

Itu sebabnya ibu hamil membutuhkan bra yang tepat untuk menopang seluruh payudara dengan baik. Sebaiknya memilih bra yang terbuat dari 100% katun dan tidak memiliki jahitan di bagian dekat puting.

Agar Mama tidak salah memilih bra, Mama perlu mengetahui 5 model bra yang bisa dikenakan selama kehamilan. Berikut rangkumannya dari Popmama.com :

1. Bandeau bra yang bisa digunakan untuk tidur

1. Bandeau bra bisa digunakan tidur
kogan.com

Saat hamil, payudara akan terus tumbuh. Mama pun harus menyesuaikan bra di sepanjang masa kehamilan.

Untuk kenyamanan, Mama bisa mengenakan model bandeau bra yang dapat menopang payudara dan mencegah peregangan ligamen.

Berbeda dengan bra pada umumnya, bra ini terbuat dari kain utama yang lunak dan ringan. Di mana bandeau bra tidak dilengkapi busa, tali, kawat atau kancing pengaman.

Bentuknya bisa dibilang seperti kemben tradisional yang hanya terbuat dari kain tebal, sehingga bandeau bra cocok dikenakan ibu hamil saat tidur.

Selain itu, bandeau bra terbuat dari bahan 100% katun yang nyaman, yakni mampu menyerap keringat dan membuat kulit payudara bisa bernapas dengan baik.

Editors' Pick

2. Convertible bra yang bisa menunjang aktivitas ibu hamil

2. Convertible bra bisa menunjang aktivitas ibu hamil
Freepik

Jika salah memilih bra saat hamil, kemungkinan akan mengakibatkan napas Mama menjadi sesak dan menimbulkan kulit merah maupun iritasi.

Oleh karena itu, Mama membutuhkan bra khusus seperti convertible bra. Model bra ini merupakan model standar untuk menunjang aktivitas harian ibu hamil. 

Bentuk talinya yang lebar dapat diatur sesuai kenyamanan, bahkan talinya bisa disilang atau diletakkan di satu sisi saja. Penggunaan convertible bra pun mampu menopang payudara agar tetap di tempatnya.

Selain itu, convertible bra sangat mudah dipadukan dengan berbagai jenis outfit maupun gaun di masa kehamilan.

3. Full support bra yang menutupi seluruh payudara ibu hamil

3. Full support bra menutupi seluruh payudara ibu hamil
Freepik/javi_indy

Menggunakan model bra yang tepat akan menentukan kenyamanan, daya sokong payudara, dan kesehatan tulang belakang di masa kehamilan.

Mama bisa memakai full support bra yang memiliki desain menutupi seluruh bagian payudara di masa kehamilan.

Bentuk penutup payudara ini memiliki bentuk cup yang menutup sempurna, sehingga memberikan kenyamanan dan tidak menimbulkan rasa sakit atau nyeri saat beraktivitas.

Dengan daya topang yang baik dan berkawat halus, full support bra sangat cocok dikenakan sehari-hari.

4. Sport bra yang dapat mengurangi benturan saat payudara terguncang

4. Sport bra dapat mengurangi benturan saat payudara terguncang
Freepik/teksomolika

Bra yang satu ini wajib dimiliki, terutama untuk ibu hamil yang sering berolahraga seperti yoga.

Pemakaian sport bra akan terasa ringan dan nyaman, karena memang sifatnya fleksibel dan elastis.

Bentuknya seperti bra pada umumnya, di mana sport bra memiliki tali lebih lebar dengan bahan yang mudah menyerap keringat dan membantu mengurangi benturan saat payudara terguncang.

Kini desainnya ada yang racerback dengan bentuk V di bagian punggung.

5. T-shirt bra yang didesain untuk penggunaan sehari-hari

5. T-shirt bra didesain penggunaan sehari-hari
Pexels/Pixabay

Peningkatan volume darah merupakan faktor yang membuat payudara ibu hamil jadi lebih besar. T-Shirt bra bisa Mama kenakan di masa kehamilan.

Pada dasarnya model bra ini terdapat varian padded bra yang didesain untuk penggunaan sehari-hari.

Cup T-shirt bra biasanya didesain tanpa kawat dan berbahan katun lembut yang mampu menyerap keringat. Bahkan T-shirt bra mampu menopang payudara agar tetap nyaman dan tidak terlihat dari pakaian luar.

Permukaannya terbilang bebas jahitan, sehingga sangat cocok digunakan ibu hamil saat beraktivitas.

Itulah 5 model bra yang wajib Mama ketahui. Nggak ada salahnya membeli beberapa jenis bra agar dapat disesuaikan dengan pakaian dan aktivitas Mama di masa kehamilan. Dengan bra yang nyaman, ibu hamil bisa lebih percaya diri.

Baca juga: 

The Latest