5 Manfaat Ubi Jalar untuk Ibu Hamil

Mama ngidam makan ubi rebus? Ketahui manfaat dan dampaknya jika berlebihan

6 Juli 2024

5 Manfaat Ubi Jalar Ibu Hamil
Pexels/Ela Haney

Ubi manis rebus untuk sarapan menjadi kenikmatan tersendiri. Bukan hanya itu, ada beberapa orang yang mengganti karbonhidrat dari nasi dengan mengonsumsi ubi.

Lalu, bagaimana dengan ibu hamil? Jelas sangat bermanfaat karena ubi memiliki gizi yang tinggi bagi kehamilan. Pecinta makanan dengan bahan dasar ubi, cek gizi yang dimiliki ubi yang sangat berguna untuk ibu hamil.
Berikut ini Popmama.com rangkum berbagai manfaat ubi jalar untuk ibu hamil yang wajib diketahui.

Editors' Pick

Kumpulan Manfaat Ubi Jalar untuk Ibu Hamil

1. Kandungan Vitamin A

Vitamin A sangat penting untuk calon ibu dan bayinya. Menurut American Pregnancy Association kamu disarankan untuk mengonsumsi 700mg vitamin A setiap hari selama kehamilan.

Menimkati 16 sdm ubi jalar sama dengan mengonsumsi sekitar 1922 mg vitamin A atau sekitar 300% dari asupan rutin vitamin A yang direkomendasikan setiap hari.

Baca juga: Jangan Terlewat, Ketahui Manfaat Vitamin A untuk Ibu Hamil

2. Kaya Vitamin C dan Zat Besi

Vitamin C membantu dalam penyerapan zat besi yang sangat penting untuk kesehatan bayi selama masa kehamilan.

Menurut National Institutes of Health, perempuan harus mengonsumsi 80-85 mg vitamin C dan zat besi 27 mg selama kehamilan.

16 sdm (1 cangkir) ubi jalar yang direbus atau dipanggang mengandung 39mg vitamin C dan 1,38 mg zat besi.

3. Penuh dengan Nutrisi Kalium

Kalium adalah nutrisi penting untuk ibu hamil. Ibu hamil dan orang yang mendekati usia 20-an harus mengonsumsi 4,7 gram potasium setiap hari.

Nah, bukan hanya ibu hamil, ibu yang sedang menyusui, harus meningkatkan asupan kalium mereka menjadi 5 gram setiap hari.

Ubi jalar mengandung 950 mg potasium yang sangat penting selama kehamilan. Hebat, bisa jadi ASI Booster juga, ya!

4. Ubi Mengandung Serat

Sembelit adalah masalah umum selama kehamilan. Oleh sebab itu, Mama perlu mencukupi nutrisi dengan kandungan serat alami untuk kelancaran pencernaan selama kehamilan.

Ibu hamil harus mengonsumsi 22-28mgs serat setiap hari, untuk menghindari sembelit.

Tumbuk ubi jalar yang direbus dalam secangkir gelas. Secangkir ubi jalar mengandung 6,6 gram serat yang dapat memenuhi sebagian besar kebutuhan serat makanan didalam tubuh.

5. Ubi Memiliki Vitamin B6

Vitamin B6 mencegah morning sickness dan membantu pembentukan sel darah merah selama kehamilan.

Menurut American Pregnancy Association, ibu hamil harus mengonsumsi 1,9 miligram vitamin B6 setiap hari. Setengah ubi jalar mengandung sekitar 0,6 miligram vitamin B6.

Wah, dengan mengonsumsi ubi jalar saat hamil, Mama sudah memenuhi sebagian nutrisi. Tapi ingat, jika dikonsumsi berlebihan juga nggak terlalu baik buat kehamilan lho.

Baca juga: Ma, Ketahui Manfaat Vitamin B6 untuk Ibu Hamil

Kandungan Nutrisi Ubi Jalar

  • 74 gram air
  • 24 gram karbohidrat
  • 1 gram serat
  • 6 gram gula
  • 44 miligram kalsium
  • 46 miligram fosfor
  • 16 miligram vitamin C
  • 500 mikrogram beta karoten

Risiko Mengonsumsi Ubi saat Hamil

  1. Menurut World Health Organization, ibu hamil tidak mendapatkan manfaat dari mengkonsumsi tiga kali vitamin A yang direkomendasikan.
  2. Penelitian lebih lanjut yang dilakukan menunjukkan bahwa kebiasaan konsumsi lebih dari 10.000 IU vitamin A dapat menyebabkan keguguran, kelahiran mati, cacat lahir, dan gagal hati kongenital. Sebuah ubi jalar besar mengandung sekitar 4 kali jumlah ini.
  3. Peningkatan asupan vitamin A telah dikaitkan dengan malformasi dan cacat lahir. Obstetricians dan ahli gizi dengan demikian memperingatkan terhadap asupan vitamin A yang berlebihan selama kehamilan.
  4. Asupan ubi jalar yang terbatas selama kehamilan dapat melindungi bayi dari komplikasi, cacat lahir dan keguguran juga.

Batas Mengonsumsi Ubi Jalar

Secara umum, dianjurkan untuk mengonsumsi ubi jalar tidak lebih dari 1-2 buah ubi jalar ukuran sedang per hari. Jumlah ini dapat disesuaikan dengan kebutuhan kalori dan kondisi kesehatan Mama.

Tips Mengonsumsi Ubi untuk Ibu Hamil

Ubi jalar aman dan bergizi untuk dikonsumsi oleh ibu hamil. Berikut adalah beberapa tips untuk mengkonsumsi ubi jalar bagi ibu hamil:

  • Pilih ubi jalar yang berwarna cerah ya, Ma! Ubi jalar dengan warna yang lebih cerah, seperti oranye atau ungu, umumnya mengandung lebih banyak nutrisi.
  • Kulit ubi jalar kaya akan serat dan antioksidan, jadi sebaiknya jangan dikupas.
  • Ubi jalar dapat direbus, dikukus, dipanggang, atau digoreng. Cobalah berbagai cara memasak untuk menemukan favorit Anda.
  • Ubi jalar dapat dikombinasikan dengan protein dan lemak sehat, seperti telur, kacang-kacangan, atau alpukat, untuk membuat makanan yang lebih lengkap dan mengenyangkan.
  • Batasi konsumsi ubi jalar tidak lebih dari 1-2 buah ubi jalar ukuran sedang per hari.

Selama Mama mengonsumsi ubi jalar dalam jumlah yang tepat, kamu dapat menikmati ubi dengan tenang. Lakukan konsultasi pada ahli gizi atau dokter kandugan Mama untuk mendapatkan nutrisi yang cukup dari ubi jalar selama masa kehamilan.
Berikut tadi informasi mengenai bermacam manfaat ubi jalar untuk ibu hamil yang wajib diketahui.

Baca Juga:

The Latest