Biodata dan Profil Syabda Perkasa Belawa, Atlet Bulu Tangkis Muda

Pebulu tangkis Syabda Perkasa Belawa meninggal dunia dalam kecelakaan tol pada Senin (20/3/2023)

20 Maret 2023

Biodata Profil Syabda Perkasa Belawa, Atlet Bulu Tangkis Muda
Instagram.com/syabdaperkasa

Berita duka datang dari pebulu tangkis muda Indonesia. Syabda Perkasa Belawa dikabarkan meninggal dunia dalam kecelakaan di tol Pemalang, Jawa Tengah, Senin (20/3/2023).

Kabar ini diketahui setelah diungkap oleh salah satu pengurus klub PB Djarum, Yuni Kartika, melalui situs resmi. Mantan pebulu tangkis Indonesia itu menjelaskan bahwa saat kecelakaan terjadi, Syabda ingin pergi ke Sragen, Jawa Tengah.

Syabda yang saat itu pergi dari Jakarta ke Sragen bersama papa, kakak, dan mamanya berniat untuk melakukan ziarah karena neneknya baru saja meninggal dunia. Yuni pun menjelaskan kalau mama Syabda juga turut menjadi korban meninggal dunia dalam peristiwa kecelakaan.

"Pagi tadi sekitar waktu subuh saya dapat informasi dari kakak Syabda, kalau Syabda dan ibunya meninggal dunia saat perjalanan ke Sragen untuk berziarah ke neneknya yang baru meninggal," kata Penasihat Teknik PB Djarum, Yuni Kartika.

"Kakaknya sendiri menderita patah tulang kaki, sedangkan ayah Syabda yang juga ada dalam satu mobil itu saat ini sedang kritis di rumah sakit dekat dengan tempat kecelakaan,” sambungnya.

Terlepas dari kabar tersebut, sosok Syabda memang sudah dikenal selama ini menjadi seorang pebulu tangkis. Berikut Popmama.com telah merangkum biodata dan profil Syabda Perkasa Belawa secara lebih detail.

Biodata Singkat Syabda Perkasa Belawa

Biodata Singkat Syabda Perkasa Belawa
Instagram.com/syabdaperkasa
  • Nama Lengkap: Syabda Perkasa Belawa
  • Nama Panggilan: Syabda
  • Nama Punggung: SP Belawa
  • Tempat/Tanggal Lahir: Jakarta, 25 Agustus 2001
  • Meninggal: 20 Maret 2023
  • Pemain Bulu Tangkis Sektor: Tunggal Putra
  • Aktif Bermain Bulu Tangkis dengan Tangan: Kanan
  • Hobi: Main gamemovie marathon
  • Akun Instagram: @syabdaperkasa
  • Makanan Favorit: Masakan mama

Selain melalui biodata singkat, kamu juga bisa mengenal lebih dalam akan sosok Syabda melalui beberapa fakta profilnya. Berikut beberapa fakta tentang Syabda Perkasa Belawa yang sudah dirangkum dari berbagai sumber secara detail.

Editors' Pick

1. Syabda Perkasa Belawa terjun ke dunia bulu tangkis berawal dari papanya

1. Syabda Perkasa Belawa terjun ke dunia bulu tangkis berawal dari papanya
Instagram.com/syabdaperkasa

Di balik pencapaian yang sudah diraih di dunia bulu tangkis, Syabda ternyata memiliki kisah yang menarik. Syabda sendiri mengenal dan memiliki kecintaan pada olahraga 'tepok bulu' lantaran dikenalkan oleh papanya.

Kala itu, Syabda diajak untuk ikut menonton papanya bermain bulu tangkis di GOR dekat rumah. Alasannya sederhana, Syabda mau ikut karena bosan dan sedang jenuh belajar.

Menariknya, Syabda awalnya tidak memiliki niat untuk terjun di dunia bulu tangkis. Namun, hal itu berubah setelah dirinya sering melihat papanya bermain bulu tangkis dengan teman-teman di GOR.

Berawal dari itulah, Syabda memilih untuk menekuni olahraga bulu tangkis. Ia bahkan mulai bermain bulu tangkis saat berusia 6 tahun. Ia kemudian sempat mendapatkan tawaran untuk menekuni olahraga ini bersama pelatih.

2. Terjun ke dunia 'tepok bulu' membuat Syabda sempat berpisah dengan keluarganya

2. Terjun ke dunia 'tepok bulu' membuat Syabda sempat berpisah keluarganya
Instagram.com/syabdaperkasa

Bagi seorang Syabda, memutuskan untuk berkarier di dunia bulu tangkis ternyata bukanlah suatu hal yang sulit. Hal ini dikarenakan dirinya tidak ragu untuk memfokuskan diri pada olahraga bulu tangkis setelah lulus dari bangku SD.

Meski demikian, pilihan Syabda untuk menjadi seorang pemain bulu tangkis rupanya sempat mendapatkan tantangan. Peristiwa itu terjadi saat Syabda berhasil bergabung dengan klub PB Djarum di Kudus melalui jalur audisi umum pada tahun 2013.

Pengumuman keberhasilan Syabda memang menjadi kabar yang menggembirakan. Namun, hadirnya pengumuman itu turut membuat Syabda harus berpisah sementara dengan keluarganya yang tinggal di Jakarta.

Pihak keluarga bahkan sempat menahan kepergian Syabda. Meski demikian, Syabda tetap membulatkan tekad untuk pergi ke PB Djarum. Pilihan tersebut membuat mamanya sempat merasa berat untuk melepaskan Syabda.

3. Syabda Perkasa Belawa dekat dengan mamanya

3. Syabda Perkasa Belawa dekat mamanya
Instagram.com/syabdaperkasa

Meski sudah dikenal luas oleh masyarakat Indonesia, Syabda ternyata tidak terlalu terbuka tentang keluarganya. Walau demikian, ia pernah menunjukkan kedekatan dengan sang mama melalui sebuah unggahan foto di akun Instagram @syabdaperkasa.

Hal itu semakin diperjelas dengan caption yang ditulis pada unggahannya di Instagram. Dari unggahan itu, warganet kini menjadi tahu bahwa Syabda Perkasa Belawa dekat dengan mama tercinta.

"The one and only, Happy birthday mama!" tulisnya.

Bukti kedekatan Syabda dengan sang mama juga bisa dilihat dari profil pribadi yang ada di laman pbdjarum.org. Dari laman tersebut terungkap bahwa makanan favorit Syabda adalah masakan mama.

4. Prestasi Syabda Perkasa Belawa di dunia bulu tangkis

4. Prestasi Syabda Perkasa Belawa dunia bulu tangkis
Instagram.com/syabdaperkasa

Selama menjadi seorang pebulu tangkis, Syabda diketahui sudah mendapakan banyak prestasi dalam kariernya. Berikut deretan prestasi yang diraih Syabda selama berkarier di dunia olahraga bulu tangkis, antara lain:

  • Juara Malaysia International Series 2022 (tunggal putra)
  • Semifinalis Bonn International Future Series 2022 (tunggal putra)
  • Juara Lithuanian International Future Series 2022 (tunggal putra)
  • Runner up Thomas Cup 2022 (beregu putra)
  • Medali Perak PON XX Papua 2021 (tunggal putra)
  • Medali Perak PON XX Papua 2021 (beregu Putra)
  • Semifinalis Liga PB Djarum II 2020 (Tunggal Putra U-19 & Dewasa)
  • Runner up CAFFINO Superliga Junior Beregu Putra U19 (Piala Liem Swie King) 2019
  • Juara BWF World Junior Mixed Team Championships (Piala Suhandinata) 2019
  • Juara Jakarta Junior International Series 2019 (tunggal putra U19)
  • Runner up Asia Junior Championships 2019 (beregu campuran)
  • Semifinalis German Junior International 2019 (tunggal putra)
  • Juara Djarum Sirnas Premier Jatim Open 2018 (tunggal taruna putra)
  • Juara Djarum Sirnas Bali Open 2018 (tunggal taruna putra)
  • Juara Pembangunan Jaya Cup Junior 2018 (beregu campuran)
  • Juara Superliga Junior 2018 (beregu putra U19)
  • Runner up Djarum Sirnas Jawa Barat Open 2018 (tunggal dewasa putra)
  • Semifinalis Malaysia Junior International Challenge 2018 (tunggal putra)
  • Semifinalis India Junior International Grand Prix 2018 (tunggal putra)
  • Semifinalis Djarum Sirkuit Nasional Jawa Tengah Open 2017(tunggal remaja putra)
  • Runner up Djarum Sirnas Sulawesi Utara Open 2017 (tunggal remaja putra)
  • Runner up Pembangunan Jaya Cup 2016 (Beregu Campuran)
  • Runner up Djarum Sirkuit Nasional Premier Li Ning Jawa Timur Open 2016 (Tunggal Remaja Putra)

Jadi, itulah informasi mengenai biodata dan profil Syabda Perkasa Belawa yang sudah dirangkum secara detail. Dari beberapa fakta di atas, publik kini jadi semakin mengenal akan sosok Syabda Perkasa Belawa.

Turut berduka cita atas kepergian Syabda Perkasa Belawa. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dalam menghadapi situasi yang tidak mudah ini.

Selamat jalan Syabda, jasamu dalam dunia bulu tangkis Indonesia tidak akan pernah dilupakan.

Baca juga:

The Latest