Laporan Aktivitas 6 Gunung Berapi di Indonesia Hari Ini 27 April 2022

Ada enam gunung berapi di Indonesia yang berstatus siaga

27 April 2022

Laporan Aktivitas 6 Gunung Berapi Indonesia Hari Ini 27 April 2022
magma.esdm.go.id

Status Gunung Anak Krakatau naik menjadi level III atau siaga per 25 April 2022. Meski begitu, kenaikan aktivitas Gunung Anak Krakatau tidak mempengaruhi jalur pelayaran Selat Sunda terutama pelayaran pada arus mudik Lebaran 2022. 

Dilansir dari laporan aktivitas gunung berapi di Indonesia pada laman Kementerian ESDM, ada enam gunung berapi yang berstatus siaga. Gunung api tersebut tersebar di wilayah Jawa, Sumatera, Sulawesi, dan Nusa Tenggara Timur. 

Kali ini Popmama.com merangkum detail aktivitas gunung berapi di Indonesia yang kini berstatus level III atau siaga per 27 April 2022 pukul 00.00-06.00 waktu setempat. 

1. Gunung Anak Krakatau

1. Gunung Anak Krakatau
magma.esdm.go.id

Gunung Anak Krakatau tertutup kabut 0-III, sehingga asap kawah tidak teramati dengan jelas. Cuaca di sekitar Gunung Anak Krakatau tampak berawan dan angin lemah mengarah ke arah barat daya. 

Terjadi juga satu kali gempa low dengan amplitudo 9 mm selama enam detik. Masyarakat maupun wisatawan diminta tidak melakukan aktivitas dalam radius 5 kilometer dari kawah gunung. 

2. Gunung Semeru

2. Gunung Semeru
magma.esdm.go.id

Gunung api terlihat jelas, namun asap kawah tidak teramati. Cuaca di sekitar Gunung Merapi tampak cerah hingga berawan, sedangkan angin lemah mengarah ke selatan. 

Masyarakat diminta tidak beraktivitas dalam radius 5 kilometer dari kawah atau puncak gunung karena rawan terjadi lontaran batu pijar. Kemudian, masyarakat juga diminta waspada terhadap potensi awan panas guguran, guguran lava, serta lahar di sepanjang aliran sungai atau lembah yang berhulu di puncak Gunung Semeru. 

Editors' Pick

3. Gunung Merapi

3. Gunung Merapi
magma.esdm.go.id

Berdasarkan pengamatan, gunung api terlihat jelas dengan tertutup kabut 0-III. Terpantau asap kawah utama berwarna putih dengan intensitas sedang hingga tinggi sekitar 20-25 meter dari puncak. 

Cuaca di sekitar Gunung Merapi tampak cerah hingga berawan, namun masyarakat diminta waspada potensi bahaya guguran lava dan awan panas di sektor selatan hingga barat daya.

Masyarakat juga diimbau tidak melakukan aktivitas di daerah potensi bahaya karena bisa terjadi hujan abu vulkanik dan bahaya lahar terutama saat hujan. 

4. Gunung Sinabung

4. Gunung Sinabung
magma.esdm.go.id

Gunung Sinabung yang terletak di Sumatera Utara terlihat jelas hingga tertutup kabut 0-II. Asap kawah utama berwarna putih terlihat keluar dengan intensitas tipis hingga sedang dengan ketinggian sekitar 100-200 meter dari puncak. 

Cuaca di sekitar Gunung Sinabung tampak cerah berawan, namun masyarakat atau pengunjung diminta tidak melakukan aktivitas dalam radius 3 kilometer dari puncak gunung.

Apabila terjadi hujan abu, masyarakat diminta menggunakan masker saat keluar rumah. 

5. Gunung Ruang

5. Gunung Ruang
magma.esdm.go.id

Gunung Ruang di Sulawesi Utara terlihat jelas hingga tertutup kabut pada 27 April 2022. Tidak terpantau asap kawah dan cuaca di sekitar gunung tampak cerah berawan hingga hujan. 

Selain itu, terjadi juga tiga kali gempa tektonik jauh dengan amplitudo 2-7 mm selama 65-70 detik. Masyarakat diminta tidak melakukan aktivitas atau memasuki area Gunung Ruang dalam radius 1,5 kilometer dari kawah atau puncak. 

6. Gunung Ili Lewotolok 

6. Gunung Ili Lewotolok 
magma.esdm.go.id

Gunung Ili Lewotolok tertutup kabut pada pukul 00.00-06.00 WITA. Asap kawah berwarna putih dengan intensitas sedang hingga tinggi keluar dari puncak gunung dengan ketinggian sekitar 100-500 meter. 

Cuaca sekitar Gunung Ili Lewotolok tampak cerah, sedangkan angin lemah mengarah ke timur. Pengunjung atau pendaki diminta tidak melakukan aktivitas sejauh radius 3 kilometer dari puncak atau kawah Gunung Ili Lewotolok karena bisa terjadi longsoran material lapuk yang disertai awan panas.

Semoga informasi ini bisa membantu ketika ingin mengetahui aktivitas enam gunung berapi di Indonesia hari ini, ya. 

Baca juga:

The Latest