12 Rekomendasi Vitamin Kucing Beserta Harganya

Jangan lupa memberi vitamin untuk kucing kesayangan agar lebih sehat

24 April 2024

12 Rekomendasi Vitamin Kucing Beserta Harganya
Freepik

Vitamin kucing menjadi solusi untuk memenuhi kebutuhan nutrisi kucing kesayangan kamu. Selain bisa membuatnya tetap sehat, vitamin juga membuat kucing tumbuh dengan baik. 

Fungsi utama vitamin kucing dapat memperlancar dan meningkatkan proses metabolisme di tubuh kucing. 

Sebenarnya, vitamin sudah terkandung dalam sebagian besar makanan kucing, namun jumlahnya tak mencukupi kebutuhan nutrisi setiap kucing. Inilah yang menjadi alasan perlu memberi vitamin pada kucing kesayangan.

Pada umumnya, jenis dan manfaat vitamin kucing tidak jauh beda dengan vitamin manusia. Walau demikian, tidak dianjurkan memberikan vitamin manusia pada kucing karena bisa menimbulkan efek samping yang justru dapat membahayakan kucing.

Berikut ini Popmama.com telah menyajikan beberapa rekomendasi vitamin kucing beserta harganya.

Disimak rekomendasinya, yuk!

1. Body Fat Cat Fattener

1. Body Fat Cat Fattener
shopee.co.id

Pemilik kucing tentu ingin hewan peliharaannya itu punya tubuh yang gemuk dan sehat dengan gizi baik. Untuk itu, kamu perlu memberinya tambahan nutrisi dari vitamin kucing.

Body Fat Fattener hadir sebagai produk penggemuk kucing. Produk ini diproduksi dengan kombinasi sempurna dari bahan-bahan khusus yang bisa meningkatkan nafsu makan kucing untuk menunjang proses peningkatan berat badannya. 

Dilengkapi dengan vitamin A untuk kekebalan tubuh dan vitamin K yang bisa mencegah pembekuan darah pada kucing. 

Untuk membelinya, para pemilik kucing perlu menyiapkan biaya sekitar Rp 15.000. 

2. Briliant Salmon Oil

2. Briliant Salmon Oil
shopee.co.id

Vitamin kucing dari Briliant Salmon Oil terbuat dari seratus persen salmon alami yang tidak dimurnikan dan tidak ditambahkan dengan bahan lain apa pun. 

Suplemen ini kaya akan asam lemak omega-3, seperti DHA, EPA, dan DPA yang berfungsi untuk kesehatan kulit, bulu, sendi serta sistem kekebalan tubuh kucing. 

Berkat kemurniannya, vitamin ini punya rasa dan aroma yang segar, sehingga membantu kucing meningkatkan nafsu makannya. 

Di pasaran, vitamin Briliant Salmon dijual dengan kisaran harga Rp 200.000. 

3. Dermatrix

3. Dermatrix
shopee.co.id

Beberapa kucing mengalami masalah kerontokan pada bulunya yang bisa disebabkan karena alergi kulit. Kerontokan ini lama-lama bisa membuat bulu kucing menjadi tak lebat lagi. 

Nah, vitamin kucing dari Dermatrix bisa jadi solusi atas permasalahan tersebut. Dermatrix merupakan suplemen asam lemak esensial untuk hewan yang mengandung omega 3, 6, dan 9 essential fatty acids.

Kandungan vitamin A, B1, B2, B6, B12, kalsium, phosphorus, dan zinc bermanfaat untuk memaksimalkan gizi hewan peliharaan. Formulasi dry-oil memudahkan kucing mengunyah dan mencerna vitamin ini. 

Vitamin Dermatrix dijual dengan kisaran harga Rp 200.000. 

4. Fish O Plus

4. Fish O Plus
shopee.co.id

Seperti namanya, produk vitamin kucing ini memiliki kandungan omega-3 yang bisa membantu meningkatkan kesehatan jantung kucing. Selain itu, vitamin tersebut bermanfaat untuk melebatkan, mengilatkan, dan menumbuhkan bulu kucing.

Fish O Plus kerap jadi vitamin yang direkomendasikan oleh dokter hewan untuk kucing kesayangan. 

Seperti yang disebut dalam Journal of Veterinary Internal Medicine yang menjelaskan kalau asam lemak omega-3 minyak ikan, digunakan dalam beberapa pengobatan penyakit pada hewan. 

Vitamin ini bisa dibeli dengan harga mulai dari Rp 15.000.

5. Fluffy Magic Collagen

5. Fluffy Magic Collagen
shopee.co.id

Rekomendasi vitamin kucing selanjutnya merek Fluffy Magic Collagen. Produk ini memiliki kandungan kolagen ikan murni, asam amino, dan vitamin. Kandungan tersebut baik untuk kesehatan tulang, sendi, otot, kulit, dan bulu kucing.

Tekstur vitamin kucing ini berbentuk bubuk tanpa rasa dan aroma bau amis. Cukup dengan mencampurkan setengah sendok teh suplemen ini ke dalam makanan atau minuman kucing peliharaan setiap hari. 

Produk vitamin kucing ini dijual mulai dari Rp 100.000.

Editors' Pick

6. Fortan Cervico

6. Fortan Cervico
shopee.co.id

Fortan Cervico adalah salah satu vitamin kucing yang baik dengan kandungan biotin dan vitamin B kompleks di dalamnya. Campuran antara biotin dan vitamin B kompleks ini bisa membantu mengatasi rasa gatal yang menyebabkan kerusakan pada kulit dan bulu kucing.

Sebagai vitamin penumbuh bulu kucing, kandungan pada Fortan Cervico bisa merangsang pertumbuhan undercoat, sehingga bulu kucing terlihat lebih tebal dan lebat. 

Untuk membeli vitamin ini diperlukan biaya sekitar Rp 160.000 sampai Rp 200.000. 

7. GimCat Multi-Vitamin Paste

7. GimCat Multi-Vitamin Paste
shopee.co.id

Vitamin GimCat Multi-Vitamin Paste ini bisa dikonsumsi oleh kucing usia remaja hingga dewasa. Kandungannya bisa meningkatkan nafsu makan dan kekebalan tubuh kucing. 

Multi-vitamin kucing ini punya 12 kandungan penting, salah satunya minyak biji ramu berkualitas tinggi dan beta-glukan yang membantu melindungi kucing dari pengaruh buruk lingkungan. 

GimCat Multi-Vitamin Paste sudah dijual luas di pasaran dengan kisaran harga Rp 80.000. 

8. Gulapaws Organic Eggshell Calcium

8. Gulapaws Organic Eggshell Calcium
shopee.co.id

Gulapaws Organic EggShell Calcium hadir untuk kucing berusia tua yang sedang hamil, menyusui dan memerlukan asupan kalsium lebih banyak. Suplemen dengan tekstur bubuk tersebut terbuat dari seratus persen cangkang telur. 

Pemberian kalsium dari EggShell mendukung kesehatan tulang dan fungsi sendi pada kucing peliharaan. Untuk memberikan vitamin ini cukup memberi setengah sendok teh bubuk ke dalam makanan kering atau basah miliknya.

Di pasaran, Gulapaws Organic Eggshell Calcium dijual dengan kisaran harga Rp 40.000. 

9. Kitzyme Conditioning Tablets

9. Kitzyme Conditioning Tablets
shopee.co.id

Kityzyme Conditioning Tablets juga tak kalah bagus dengan vitamin lainnya. Merek ini kaya akan nutrisi yang dibutuhkan untuk kucing. Vitamin ini bermanfaat untuk merawat kulit kucing agar tetap sehat dengan bulu yang mengkilat. 

Di dalamnya ada kandungan vitamin B-complex dan mineral yang penting untuk kesehatan kulit dan bulu kucing, terutama saat hamil. Manfaat lainnya, yakni menjaga sistem imun kucing ketika sedang sakit, stres, dan masa kehamilan. 

Vitamin ini dijual di beberapa online shop dengan harga mulai dari Rp 15.000.

10. Stimulo

10. Stimulo
shopee.co.id

Rekomendasi vitamin kucing berikut ini adalah Stimulo. Stimulo merupakan suplemen penambah nadsu makan kucing yang berupa obat tetes. Suplemen ini mengandung vitamin B kompleks dan lysin yang baik untuk kesehatan kucing. 

Kandungan lainnya ada curcuma zanthorrisa yang bisa menambah nafsu makan pada kucing. 

Dosisnya sendiri tergantung dari usia kucing. Semakin tua, pemberiannya harus dikurangi karena obat tetes ini hanya bekerja secara maksimal untuk anak kucing yang masih dalam masa pertumbuhan.

Di pasar online vitamin ini dijual sekitar Rp 15.000 sampai Rp 20.000.

11. Virbac Nutri-Plus Gel

11. Virbac Nutri-Plus Gel
shopee.co.id

Virbac Nutri-Plus Gel sudah dikenal luas sebagai merek vitamin kucing dan mineral yang baik untuk kucing. 

Produk ini punya banyak manfaat untuk kesehatan kucing, seperti meningkatkan daya tahan tubuh, meningkatkan nafsu makan, dan mempercepat pemulihan usai sakit atau operasi. 

Vitamin kucing ini tersedia dalam bentuk gel yang bisa dioles langsung di sekitar mulut kucing atau bisa juga dicampur dengan makanannya. 

Kisaran harga untuk vitamin ini dimulai dari Rp 130.000 sampai Rp 200.000.

12. Vita Gel

12. Vita Gel
shopee.co.id

Vitamin kucing yang satu ini punya kandungan mineral dan energi yang membantu pertumbuhan kucing dan meningkatkan stamina, terutama pada anak kucing. Menariknya, suplemen ini bisa merangsang nafsu makan hewan. 

Vita Gel memiliki tekstur seperti gel dan penggunaannya cukup dioleskan ke mulut kucing. Bagi anak kucing bisa diberi tiga kali sehari sebanyak 1 sampai 3 olesan. 

Itulah berbagai rekomendasi vitamin kucing yang bisa dipilih sesuai kebutuhan hewan peliharaan kesayangan di rumah. Semoga membantu, ya.

Baca juga:

The Latest