Ramalan Shio Ular Tahun 2021, Komunikasi Kunci Sukses Sebuah Hubungan

Setiap permasalahan rumah tangga yang terjadi bisa diselesaikan dengan komunikasi

26 Oktober 2021

Ramalan Shio Ular Tahun 2021, Komunikasi Kunci Sukses Sebuah Hubungan
Pexels/Jan Kopřiva

Shio Ular adalah orang-orang yang lahir di tahun 1977, 1989, 2001 dan seterusnya dengan kelipatan 12. Secara umum shio Ular di tahun 2021 alias tahun Kerbau Logam ini akan fokus dalam membangun atau mewujudkan beberapa keinginan yang sudah lama ingin direalisasikan.  

Selain itu, shio Ular di tahun 2021 ini akan melihat bahwa menjaga komunikasi sangatlah penting dan berharga. Walau terkesan sederhana, namun komunikasi ini bisa meningkatkan hubungan di keluarga termasuk bersama pasangan. 

Dilansir dari The Chinese Zodiac, kali ini Popmama.com telah merangkum informasi detail mengenai ramalan shio Ular tahun 2021

Disimak detailnya yuk, Ma!

Ramalan 2021 untuk Ular Kayu, Api, Logam, Tanah dan Air

Ramalan 2021 Ular Kayu, Api, Logam, Tanah Air
Pixabay/PDPhotos
  • Ular Kayu (1965): Di tahun 2021 ini akan memiliki banyak kesempatan untuk bertemu dengan orang-orang baru, bahkan yang tak disangka sebelumnya. 
  • Ular Api (1977): Di tahun 2021 perlu mencari teman baru, sehingga bisa keluar dari zona nyaman. 
  • Ular Logam (1941 dan 2001): Di tahun 2021 perlu meluangkan waktu untuk jalan-jalan ke berbagai tempat istimewa. 
  • Ular Tanah (1929 dan 1989): Di tahun 2021 akan menemukan pekerjaan baru yang tepat untukmu. 
  • Ular Air (1953): Kamu disarankan untuk tidak perlu mengharapkan sesuatu yang luar biasa akan terjadi di tahun 2021 ini. 

Selain itu, ada juga prediksi keberuntungan shio Ular yang perlu diketahui antara lain: 

  • Angka keberuntungan shio Ular: 5, 8
  • Warna keberuntungan shio Ular: putih, abu-abu 
  • Arah keberuntungan shio Ular: barat, timur 
  • Bunga keberuntungan shio Ular: anggrek

Editors' Pick

1. Ramalan shio Ular untuk kehidupan rumah tangga 

1. Ramalan shio Ular kehidupan rumah tangga 
Freepik

Di tahun Kerbau Logam ini, seseorang yang memiliki shio Ular akan mendapatkan berbagai peruntungan saat menjalin sebuah hubungan bersama pasangan. 

Dalam urusan cinta, laki-laki shio Ular akan romantis dan menawan di hadapan pasangannya karena memiliki selera humor yang baik. Sementara itu, perempuan yang memiliki shio Ular akan selalu sukses memikat pasangannya. 

Walau situasi pekerjaan sering sekali memicu stres, namun kehadiran keluarga dan pasangan bisa menjadi penyemangat baru untuk diri sendiri. 

Apabila ada permasalahan di keluarga atau rumah tangga, pastikan untuk berkomunikasi dengan baik agar bisa mendapatkan solusi terbaik. Intinya pastikan selalu ada komunikasi, walau sedang memiliki kesibukan masing-masing. 

2. Ramalan shio Ular untuk karier dan keuangan 

2. Ramalan shio Ular karier keuangan 
Freepik/drobotdean

Antara bulan Maret dan Juni 2021, Mama yang memiliki shio Ular akan mendapatkan keberuntungan dalam segi finansial. Di momen tersebut nantinya uang akan datang kapan saja saat dibutuhkan. 

Di tahun Kerbau Logam ini, kamu juga tidak disarankan untuk berganti pekerjaan. Usahakan untuk tetap berada di kantor yang sama, lalu menjalani berbagai kewajiban dengan baik dan semaksimal mungkin. 

Jika ingin mencoba untuk bekerja di bidang baru dan belum memiliki cukup banyak pengalaman, maka ini memiliki peluang yang kecil. Usahakan untuk banyak belajar lagi dan ulet agar lebih memperkaya kemampuan yang belum pernah dimiliki sebelumnya. 

3. Ramalan shio Ular untuk kesehatan 

3. Ramalan shio Ular kesehatan 
Pexels/Maggie Zhan

Mereka yang memiliki shio Ular diharapkan untuk lebih banyak berjemur di bawah sinar matahari pagi. Selain itu, saat rehat perlu menghabiskan waktu luang di luar ruangan agar pikiran menjadi lebih rileks. 

Aktivitas fisik sangat disarankan, seperti berkebun, bersepeda atau olahraga ringan lainnya. Kebiasaan positif ini perlu dibangun agar fisik dan mental menjadi lebih sehat, sehingga kualitas tidur pun menjadi lebih nyenyak. 

Di akhir tahun 2021, mereka yang memiliki shio Ular perlu menjaga diri karena tingkat stres bisa meningkat. Hal tersebut pada akhirnya membuat kondisi tubuh menjadi lebih pegal-pegal. 

Untuk mengatasi permasalahan kesehatan ini, pastikan untuk memperbanyak istirahat agar kesehatan mental juga tetap terjaga dengan baik. 

Demikian detail ramalan shio Ular tahun 2021. Berbagai penjelasan di atas bisa menjadi sebuah acuan tersendiri ketika sedang ingin melangkah selama tahun Kerbau Logam. 

Semoga kehidupan Mama sekeluarga bisa menjalani tahun ini lebih baik. 

Baca juga: 

The Latest