5 Konflik yang Ada di Film Balada Si Roy, Pertemanan hingga Keluarga

Mulai dari konflik dengan teman hingga keluarga, ini beberapa konflik yang mewarnai Balada Si Roy

24 Januari 2023

5 Konflik Ada Film Balada Si Roy, Pertemanan hingga Keluarga
Dok. IDN Pictures

Setelah lama ditunggu akan penayangannya, film Balada Si Roy produksi IDN Pictures akhirnya telah resmi tayang di bioskop mulai 19 Januari 2023.

Bagi kamu yang sudah membaca novel legendaris berjudul Balada Si Roy karya Gol A Gong pasti senang mendengar kabar ini. Pasalnya, film yang satu ini merupakan adaptasi dari novel tersebut, lho.

Seperti cerita yang ada pada novel, film ini juga memperlihatkan kisah dan petualangan Roy dalam pencarian jati diri, persahabatannya, hingga perjalanan cinta. Hal tersebut juga turut membuat film ini jangan sampai dilewatkan untuk kamu tonton.

Dalam kisah yang dilalui Roy, tak sedikit pula ada konflik yang hadir mewarnainya, mulai dari konflik personal dengan teman, keluarga, hingga konflik yang berlatar pada kondisi sosial di era tersebut.

Berikut Popmama.com telah merangkum beberapa konflik yang ada di film Balada Si Roy secara lebih lengkap.

Yuk, disimak!

1. Konflik Roy dengan Dullah

1. Konflik Roy Dullah
Instagram.com/filmbaladasiroy

Dalam film Balada Si Roy, konflik Roy dengan Dullah bisa dibilang menjadi perseteruan besar yang paling ditampilkan di dalam cerita. Pasalnya, perseteruan antara Roy dan Dullah semakin memanas di setiap cerita yang ditampilkan.

Konflik yang terjadi antara Roy dengan Dullah diketahui disebabkan oleh berbagai hal, mulai dari percintaan, hingga tingkah Dullah dan gengnya yang terkesan semena-mena serta suka menindas.

2. Konflik Roy dengan Andi dan Toni

2. Konflik Roy Andi Toni
Instagram.com/filmbaladasiroy

Pindahnya Roy dari Bandung ke Serang turut membuat dirinya juga menempuh pendidikan di sekolah yang baru.

Saat berada di sekolah baru, Roy memiliki dua teman baru yang juga menjadi sahabat karibnya, yaitu Andi dan Toni. Tak butuh waktu lama, mereka pun perlahan akrab dan saling mengenal satu sama lain.

Tak dipungkiri, konflik ternyata juga bisa hadir di dalam hubungan persahabatan. Hal tersebut rupanya turut dirasakan oleh Roy, Andi, dan Toni. Konflik muncul lantaran Roy tak menghargai apa yang dirasakan oleh Andi.

Editors' Pick

3. Konflik Roy dengan Edi

3. Konflik Roy Edi
Instagram.com/filmbaladasiroy

Di dalam aktivitas keseharian di sekolahnya, Roy ternyata juga sempat memiliki konflik dengan Edi, sang Ketua OSIS di sekolahnya yang baru.

Bukan karena masalah percintaan, konflik antara keduanya muncul karena Edi tidak suka dengan tingkah Roy di sekolah. Apalagi Roy menantang Dullah, sang penguasa sekolah yang paling ditakuti banyak murid.

4. Konflik Roy dengan Papa Ani

4. Konflik Roy Papa Ani
Instagram.com/filmbaladasiroy

Ani merupakan sosok perempuan yang sangat disukai oleh Roy. Demi berhasil mencuri hati Ani, berbagai cara rela dilakukan Roy. Roy pun bahkan berusaha mendekati papa Ani untuk semakin mendapatkan restu.

Awalnya, papa Ani dan Roy tidak memiliki masalah. Namun sayang, semuanya itu berubah. Semula memberikan izin untuk mendekati anaknya, papa Ani justru berubah pikiran dan melarang Roy untuk mendekati Ani.

5. Konflik Roy dengan mamanya sendiri

5. Konflik Roy mama sendiri
Instagram.com/filmbaladasiroy

Tidak hanya dengan orang lain, Roy ternyata juga sempat memiliki konflik dengan mamanya. Konflik antara Roy dan mamanya beberapa kali ditampilkan melalui cerita yang ada dalam film ini.

Secara garis besar, konflik antara Roy dan mamanya disebabkan oleh beberapa hal, seperti Roy yang tidak terima pindah ke Serang. Selain itu, mamanya sangat tidak menyukai tingkah nakal yang dilakukan oleh Roy setelah pindah ke Serang.

Beberapa konflik di atas benar-benar ditampilkan secara jelas dalam film ini. Mampukah Roy mengatasi masalah tersebut? Lalu, bagaimanakah kisah kelanjutannya?

Sinopsis Balada Si Roy

Film Balada Si Roy bercerita tentang anak muda bernama Roy yang berusaha mencari jati diri. Petualangannya dimulai dengan kepindahannya ke kota pesisir kecil, Serang.

Tampil beda dengan balutan jaket jeans biru dengan gaya sedikit berandal membuat Roy menjadi pusat perhatian di sekolah barunya.

Apalagi Roy selalu membawa Joe, anjing herder kesayangannya ke mana-mana. Hal itu membuatnya semakin menjadi pusat perhatian di sekolah baru, terutama di kalangan kaum hawa.

Meski begitu, hanya Ani seorang yang mampu menaklukkan hati Roy. Sayangnya, tidak hanya Roy saja yang menyukainya. Dullah, sang penguasa sekolah, juga mengejar gadis manis tersebut.

Merasa terancam dengan keberadaan Roy, Dullah pun menghalalkan segala cara untuk menyingkirkan Roy.

Perseteruan mereka berdua pun berujung pada kematian Joe, anjing Roy. Tentunya kejadian berdarah tersebut membuat perseteruan di antara mereka semakin panas dan pelik.

Lantas, bagaimanakah kisah perjuangan Roy dalam melawan kekuasaan Dullah? Apakah Roy berhasil?

Ayo, jawab rasa penasaranmu sekarang dengan menyaksikan film Balada Si Roy di bioskop. Saat menonton, kamu juga bisa mengajak pasangan, keluarga, hingga sahabat untuk bersama melihat kisah perjuangan Roy.

Jangan sampai ketinggalan keseruannya, ya!

Baca juga:

The Latest