7 Rekomendasi Tempat Spa Ibu Hamil di Jakarta

Yuk pijat dan spa agar aliran darah lancar dan terhindari dari stres, Ma!

13 September 2019

7 Rekomendasi Tempat Spa Ibu Hamil Jakarta
Freepik/Javi_indy

Siapa bilang ibu hamil tak butuh relaksasi, pijat dan spa? Aktivitas ini selama dilakukan dengan terapis yang berpengalaman, bisa dilakukan oleh ibu hamil, kok.

Berbagai perawatan spa dan pijat ini justru akan membantu membuat ibu hamil merasa lebih rileks. Stres juga bisa dihindari, sehingga kehamilan terasa lebih nyaman dijalankan.

Khusus untuk Mama yang berdomisili di Jakarta, Popmama.com sudah merangkum rekomendasi 7 tempat spa khusus ibu hamil. Di mana saja? Yuk simak informasinya berikut ini:

1. Dian Mustika, Puri Indah

1. Dian Mustika, Puri Indah
Instagram.com/dianmustikaspa

Alamat: Ruko Sentra Niaga Puri Indah Blok T3 No. 3A, Jakarta Barat
No. telepon:  021-58303709

Bagi Mama yang tinggal di kawasan Jakarta Barat, tepatnya di sekitar RS Puri Indah, Mama bisa mencoba melakukan rangkaian spa di Dian Mustika cabang Puri Indah.

Serangkaian perawatan ibu hamil telah dirancang khusus oleh Ibu Dian Mustika yang telah beberapa kali mendapatkan penghargaan dan ditunjuk sebagai narasumber di berbagai media cetak maupun elektronik.

Jenis spa dan pijat khusus untuk ibu hamil di sini sudah disesuaikan beberapa keluhan umum yang bermanfaat untuk membantu melancarkan produksi ASI, melancarkan aliran darah tubuh, menghilangkan stres, menghindari kram kaki, menghindari stretch mark dan memperlancar proses persalinan.

Pada saat melakukan spa hamil di Dian Mustika, Mama juga menggunakan ruangan khusus couple agar Papa juga bisa menikmati spa di ruangan yang sama.

Khusus untuk ibu hamil, Dian Mustika menyuguhkan tradisional massage yang menggunakan bahan alami seperti Olive Oil, Coconut Oil, dan Grape Oil Massage.

2. George Shella Salon & Baby Spa, Gandaria

2. George Shella Salon & Baby Spa, Gandaria
Facebook.com/George Shella Baby Spa

Alamat: Jalan Gandaria 1 No. 87, Jakarta Selatan

No. telepon: 021 27515446

Sama seperti salon dan spa khusus ibu dan anak lainnya, di George Shella juga selain ada perawatan spa ibu hamil, juga terdapat salon dan spa khusus untuk bayi serta anak-anak.

Yang seru, Mama bisa melakukan perawatan ditemani oleh si Sulung di private room. Ruangan dan salon pun didesain sangat nyaman untuk Mama serta anak-anak.

Editors' Pick

3. Kanya Salon & Spa, Kalimalang

3. Ka Salon & Spa, Kalimalang
Instagram.com/kanya_salon_spa

Alamat: Jalan Raya Kalimalang Blok G9 No. 7, Pondok Kelapa, Jakarta Timur

No. telepon: 0812 9380 6167

Berada di area Kalimalang, Jakarta Timur, Kanya Salon & Spa juga menyediakan paket spa khusus untuk ibu hamil. Termasuk seperti lulur, facial, spa, sauna dan juga totok wajah.

Selain untuk ibu hamil, Kanya Salon & Spa juga memiliki paket perawatan untuk bayi dan anak-anak. Misalnya seperti manicure, pedicure, pijat, face massage dan untuk bayi ada perawatan pembersihan telinga serta menggunting kuku bayi.

4. Mom n Jo, Darmawangsa

4. Mom n Jo, Darmawangsa
Instagram.com/momnjodarmawangsa

Alamat: Jalan Darmawangsa IV No. 8, Jakarta Selatan

No. telepon: 021 72780760, 0896 5333 1250

Mom n Jo menjadi salah satu tempat spa ibu hamil yang banyak disukai para Mama. Salah satunya karena fasilitas dan paket perawatan yang lengkap serta beragam.

Khusus untuk ibu hamil, Mom n Jo menyediakan paket seperti Beautiful Mom, Pre Baby Bliss Massage, Glowing Mom, Pamper Me, Heaven on Earth, dan Mommy TLC.

Masing-masing paket perawatan berisi berbagai terapi yang akan diberikan pada ibu hamil. Misalnya paket Heaven on Earth, yang termasuk body scrub, nourishing milk bath, pre-baby bliss, facial dan classic pedicure. Mama bisa menyesuaikan pilihan perawatan dengan kebutuhan Mama.

5. Ning’s Spa & Stone Therapy, Cibubur Junction

5. Ning’s Spa & Stone Therapy, Cibubur Junction
ningspaandstonetherapy.com

Alamat: Cibubur Junction Mall Lantai 1 No.47-49, Jalan Jambore, Cibubur, Jakarta Timur

No. telepon: 021 87756680

Di Ning’s Spa & Stone Therapy, terdapat paket prenatal treatment yang menghabiskan waktu sekitar 210 menit. Selama sesi tersebut, Mama akan mendapatkan serangkaian perawatan khusus ibu hamil yang tentunya akan sangat membuat nyaman.

Mulai dari body massage, scrub, berendam, face massage, serta hair spa.

Ada pula paket postnatal treatment khusus untuk Mama yang sudah melahirkan. Dalam paket ini, tersedia perawatan seperti steam, ratus, akupresur, masker wajah, body massage, scrub dan berendam.

6. RH Salon & Family Spa, Rawamangun

6. RH Salon & Family Spa, Rawamangun
Traveloka.com

Alamat: Jl. Alu-Alu No. 21, Rawamangun, Jakarta Timur

No. telepon: (021) 22473970

Nah, khusus Mama yang berdomisili di Jakarta Timur, Mama bisa berkunjung ke RS Salon & Family Spa di Rawamangun.

Meski namanya adalah family spa, namun di sini juga menyediakan paket perawatan dan pijat untuk ibu hamil, Ma. Beberapa perawatan yang bisa dilakukan Mama di sini termasuk massage, lulur, scrub, totok wajah, serta paket perawatan khusus setelah melahirkan.

Tempat RH Baby Spa juga sangat unik karena didesain berwarna-warna agar disukai oleh anak-anak juga. Tentunya nyaman pula untuk Mama, kok.

Ini karena selain untuk ibu hamil, beberapa paket juga menawarkan perawatan untuk bayi dan anak-anak seperti spa, massage, serta pedicure dan manicure.

7. Spalosophy

7. Spalosophy
Instagram.com/spalosophy

No. telepon: 021 30020200

Spalosophy menyediakan berbagai perawatan lengkap khusus untuk ibu hamil, yang tentunya akan membuat Mama nyaman dan rileks menjalani kehamilan.

Termasuk di antaranya prenatal massage, lactation massage, serta oatmeal exfoliating treatment.

Prenatal massage merupakan sesi pijat relaksasi khusus ibu hamil dengan menggunakan coconut oil, guna melancarkan aliran darah, menyeimbangkan hormon, mengatasi stres dan memperbaiki elastisitas kulit.

Yang unik, Spalosophy memiliki konsep mobile spa & beauty service, Ma. Ini berarti spa dan pijat akan dilakukan di mana saja yang Mama mau, bisa di rumah maupun di kantor (jika memungkinkan).

Untuk booking, Mama bisa menelepon ke nomor 021 30020200. Area yang dicakup oleh Spalosophy mencakup Jakarta Selatan, Jakarta Barat, Jakarta Pusat dan Jakarta Timur.

Demikian informasi tentang rekomendasi tempat spa khusus ibu hamil. Jangan lupa konsultasi dokter terlebih dahulu jika Mama memiliki riwayat masalah kesehatan, ya.

Baca juga: 7 Kegiatan Sederhana untuk Mama yang Ingin Me Time!

The Latest