Tak Hanya untuk si Kecil, Pijat Bayi Juga Bermanfaat untuk Orangtua

Memijat bayi ternyata juga bermanfaat untuk orangtua lho!

2 Desember 2021

Tak Ha si Kecil, Pijat Bayi Juga Bermanfaat Orangtua
freepik/valuavitaly
pijat bayi

Memijat bisa dilakukan dengan memberikan tekanan pada otot wajah, dada, perut, punggung, serta tangan dan kaki. Saat memijat, bukan hanya teknik saja yang diperlukan, tetapi juga vokalisasi, kontak mata, dan berbagai kegiatan positif lainnya untuk meningkatkan rasa nyaman bagi bayi.

Seperti orang dewasa, bayi juga bisa kelelahan. Rasa tersebut bisa muncul dari berbagai faktor, seperti salah posisi tidur atau saat digendong. Melakukan pijat secara rutin bisa membuat badan bayi lebih rileks dan meningkatkan moodnya.

Namun, bukan hanya itu saja manfaat pijat bayi, Ma. Berikut Popmama.com rangkumkan manfaat yang bisa dirasakan orangtua hingga bayi prematur. Yuk, kita simak bersama!

Manfaat Memijat Bayi untuk Orangtua

Manfaat Memijat Bayi Orangtua
unsplash/jimmy conover
pijat bayi

Jika ingin memijat bayi secara mandiri, Mama dan Papa sebaiknya belajar langsung dari mereka yang memiliki sertifikasi resmi, seperti bidan atau fisioterapis.

Dengan belajar dari ahlinya, Mama dan Papa bisa lebih percaya diri untuk melakukan pijat bayi.

Berikut ini manfaat memijat bayi secara mandiri yang bisa dirasakan oleh orangtua:

  • Membantu orangtua memahami gestur bayi.
  • Meningkatkan ikatan batin dan komunikasi antara orangtua dan bayi.
  • Meningkatkan rasa percaya diri orangtua dalam menangani bayinya.
  • Menimbulkan adanya interaksi interpersonal.
  • Membantu orangtua agar bisa lebih rileks dan santai saat berhadapan dengan bayi.
  • Meningkatkan kontak mata langsung dengan bayi.
  • Memberikan waktu tersendiri agar orangtua dan bayi saling terikat secara emosional.

Manfaat Pijat untuk Bayi

Manfaat Pijat Bayi
unsplash/khoa pham
pijat bayi

Selain orangtua, bayi juga merasakan banyak manfaat dari proses dipijat. Apalagi, jika yang memijat adalah Mama dan Papa. Nah, apa saja ya manfaatnya?

  • Menciptakan komunikasi yang intim dan penuh cinta.
  • Meningkatkan kedekatan dan ikatan batin dengan orangtua.
  • Menstimulasi perkembangan sosial, emosional, dan kognitif bayi.
  • Membantu bayi lebih rileks dan melepas penat dari stimulasi sehari-hari.
  • Mengurangi rasa kesal dan tangisan yang berlebihan.
  • Mengurangi angin di perut karena kembung dan susah BAB.
  • Membantu bayi memahami perilaku sehari-hari dan membuat lebih mudah tidur.
  • Menguatkan sistem pernapasan, peredaran darah, saraf, otot, pencernaan, dan endokrin. 

Manfaat Pijat untuk Bayi Prematur

Manfaat Pijat Bayi Prematur
Americanpregnancy.org

Bayi yang terlahir dengan berat badan rendah kadang membuat banyak Mama takut untuk melakukan perawatan secara mandiri.

Tubuhnya mungkin saja terlihat rentan, namun ternyata bayi prematur juga bisa dipijat lho, Ma. Berikut manfaat pijat untuk bayi prematur:

  • Menstimulasi penambahan berat badan untuk bayi prematur.
  • Mengurangi hormon stres yang ada pada bayi.
  • Mengimbangi respon rasa sakit.
  • Menstimulasi perilaku motorik yang lebih matang.
  • Meningkatkan fungsi imun dalam tubuh.
  • Meningkatkan pergerakan fungsi sistem pencernaan.
  • Mengurangi durasi menginap di rumah sakit.

Jika belum berani untuk memijat secara mandiri karena bayi masih terlalu kecil, Mama dan Papa bisa meminta bantuan tenaga kesehatan. Tetapi, pastikan bayi mendapatkan pijatan secara rutin agar tetap bisa merasakan manfaat-manfaat di atas, ya.

Baca juga:

The Latest