Baca artikel Popmama lainnya di IDN App
For
You

Lucunya Momen Quality Time Yislam Jaidi Bersama Aisha, Bikin Gemas!

Instagram.com/yislamaljaidi
Instagram.com/yislamaljaidi
Intinya sih...
  • Ekspresi kaget Aisha yang menggemaskan saat sang Papa menyapa
  • Lucunya Aisha yang merespon saat dipanggil "cantik" oleh sang Papa
  • Gemasnya Aisha yang ingin mengambil alih kamera
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Dikenal dengan karakter yang terkesan dingin dan cuek di lingkungan keluarganya, Yislam Jaidi kini menunjukkan sisi yang berbeda sejak menikah.

Kehadirannya sebagai orangtua membawa perubahan besar dalam sikap dan gesturnya di hadapan publik. Terlebih sejak dikaruniai anak perempuan, Aisha Jaidi, Yislam perlahan memancarkan aura hangat yang jarang terlihat sebelumnya.

Momen quality time yang ia bagikan bersama sang putri pun sukses mencuri perhatian. Interaksi sederhana namun penuh kasih itu membuat banyak netizen merasa gemas.

Berikut ini Popmama.com akan rangkum momen quality time Yislam Jaidi bersama Aisha yang sukses buat netizen gemas banget. Yuk, simak momen manis ini, Ma!

1. Ekspresi kaget Aisha yang mengemaskan saat sang Papa menyapa

Instagram.com/yislamaljaidi
Instagram.com/yislamaljaidi

Saat sedang asyik dengan dunianya, Aisha mendadak menunjukkan ekspresi kaget yang sukses bikin gemas. Momen ini terekam kamera ketika sang Papa, Yislam Jaidi, tiba-tiba menyapanya dari dekat.

Aisha yang tak menyangka langsung melongo sambil menatap ke arah sang Papa dengan matanya yang membulat besar. Ekspresi kaget Aisha ini pun langsung mencuri perhatian dan sukses membuat netizen gemas melihatnya.

Tak heran kalau momen ini berhasil menghangatkan suasana quality time mereka.

2. Lucunya Aisha yang merespon saat dipanggil "cantik" oleh sang Papa

Instagram.com/yislamaljaidi
Instagram.com/yislamaljaidi

Saat menghabiskan waktu bersama sang Papa, Yislam Jaidi, Aisha menunjukkan respons menggemaskan yang sukses mencuri perhatian.

Ketika Yislam memanggil Aisha dengan sebutan “cantik”, si Kecil langsung spontan berekasi. Aisha pun berteriak “akh” dengan ekspresi yang menggemaskan sambil menatap ke arah kamera, seolah mengiyakan pujian yang diberikan sang Papa.

Respons sederhana tersebut sontak membuat suasana quality time mereka semakin terasa hangat dan penuh tawa. Tak heran jika tingkah Aisha ini berhasil membuat banyak orang ikut gemas melihatnya.

3. Gemasnya Aisha yang ingin mengambil alih kamera

Instagram.com/yislamaljaidi
Instagram.com/yislamaljaidi

Di tengah momen quality time bersama sang papa, Aisha tampak begitu kegirangan hingga tak bisa diam. Dengan ekspresi lucunya, Aisha tiba-tiba meraih handphone Yislam Jaidi seolah ingin mengambil alih kamera.

Tingkah spontan tersebut sukses mencuri perhatian dan membuat suasana makin hangat. Yislam pun terlihat kaget sekaligus gemas melihat aksi putrinya yang penuh rasa ingin tahu. Momen tak terduga ini sontak membuat video harus berakhir lebih cepat.

4. Sempat terhenti, Yislam lanjutkan video sambil bercanda dengan Aisha

Instagram.com/yislamaljaidi
Instagram.com/yislamaljaidi

Setelah video pertamanya sempat terhenti, Yislam kembali melanjutkan momen kebersamaan tersebut lewat unggahan video terbaru.

Dalam video lanjutan itu, Yislam dan Aisha terlihat asyik bercanda sambil tertawa lepas. Suasana pun terasa semakin hangat ketika Yislam beberapa kali mencium Aisha dengan gemas.

Aksi tersebut sukses membuat Aisha tertawa sambil berteriak karena kegelian.

5. Quality time mereka ditutup dengan Aisha yang memamerkan skill barunya

Instagram.com/yislamaljaidi
Instagram.com/yislamaljaidi

Quality time Yislam Jaidi bersama Aisha pun ditutup dengan momen yang tak kalah menggemaskan. Di akhir kebersamaan mereka, Aisha tampak antusias memamerkan skill barunya di depan kamera.

Dengan ekspresi gemasnya, Aisha menyemburkan air dari mulutnya sambil memberi isyarat berpamitan kepada netizen dan para penggemarnya.

Tingkah lucu tersebut sukses mencuri perhatian dan membuat momen sederhana ini terasa semakin spesial. Yislam pun terlihat menikmati setiap detik kebersamaan dengan putrinya.

Nah, itu dia momen quality time Yislam Jaidi bersama Aisha yang sukses buat netizen gemas banget. Kira-kira bakal ada momen menggemaskan apalagi, ya, dari mereka berdua? Yuk, kita nantikan bersama, Ma!

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Wahyuni Sahara
EditorWahyuni Sahara
Follow Us

Latest in Baby

See More

Momen Ritsuki Bermain dengan Mutsuki, Menggemaskan Banget!

27 Jan 2026, 19:00 WIBBaby