Karakter Bayi Berdasarkan Zodiaknya, Mama Perlu Tahu!

Sejak terlahir ke dunia, karakter bayi bisa tergambar dari zodiak yang dimilikinya

20 April 2024

Karakter Bayi Berdasarkan Zodiaknya, Mama Perlu Tahu
Freepik/Jcomp

Setelah bayi kecil mama terlahir ke dunia, salah satu hal yang muncul di benak setiap orangtua adalah bertanya-tanya akan mempunyai karaker apa si Kecil di masa mendatang.

Apakah punya jiwa humoris seperti Papanya? Atau mungkin menjadi pendiam namun ramah seperti sang Mama?

Selain memantau dari sifat-sifat yang ditunjukkan sejak kecil, rupanya karakter bayi juga bisa dilihat dari zodiak mereka lho, Ma. Lewat zodiak, kita bisa mengetahui kepribadian seperti apa yang dimiliki si Kecil.

Melansir dari Happiest Baby, berikut Popmama.com siap membahas karakter bayi berdasarkan zodiak.

1. Aries (21 Maret-19 April)

1. Aries (21 Maret-19 April)
Pexels/Anna Shvets

Siapa di antara Mama yang memiliki anak lahir antara 21 Maret-19 April? Maka, sudah dipastikan bayi mama memiliki zodiak Aries. Seperti hewan yang dilambangkan Aries, yakni domba jantan, bayi mama akan tumbuh sebagai sosok pemberani.

Ia tidak akan pernah menghindar dari segala tantangan yang menghadang. Kecerdasan yang dimilikinya dapat terlihat sejak pertama kali merangkak dengan aktif.

Selain berani, dia juga sangat suka tantangan di masa balita. Sehingga, ke depannya kemungkinan tumbuh menjadi sosok petualang.

2. Taurus (20 April-20 Mei)

2. Taurus (20 April-20 Mei)
Freepik.com/jcomp

Jangan tertipu dengan para zodiak Taurus yang dikenal keras kepala. Bayi mama hanya sedikit ragu mencoba hal-hal baru. Ia membutuhkan rutinitas untuk membangun kebiasaan agar lebih familiar.

Konsistensi, seperti waktu tidur dan makan yang teratur, akan sangat membantu perkembangannya. Bayi berzodiak Taurus cenderung memiliki sifat gigih, kepribadian yang berapi-api, dan bakat dramatis.

Ke depannya, anak ini akan menjadi seseorang yang kuat, pekerja keras, dan setia kepada orang yang dicintainya, persis seperti Mama.

3. Gemini (21 Mei-20 Juni)

3. Gemini (21 Mei-20 Juni)
Freepik/Valuavitaly

Gemini dilambangkan dengan karakter kembar. Tanda ‘kepribadian ganda’ ini bisa menjadi berkah sekaligus tantangan tergantung pada hari di mana bayi lahir.

Namun yang pasti, bayi Gemini kebanyakan adalah anak yang terbuka dan jujur, sehingga cenderung cerewet.

Mama akan dibuat terkejut setelah mengamati kecepatan dan kecerdasan yang dimiliki si Kecil sejak dini.

Bertemu dengan teman-teman baru sepantaran adalah suatu keharusan bagi Gemini untuk meningkatkan energi sosialnya. Diketahui, obrolan ringan sebelum tidur di malam hari akan bermanfaat bagi si Kecil.

4. Cancer (21 Juni-22 Juli)

4. Cancer (21 Juni-22 Juli)
Freepik/cookie_studio

Zodiak Cancer dilambangkan dengan hewan kepiting. Layaknya hewan dua alam ini, bayi berzodiak Cancer cenderung sensitif, serta di sisi lain juga terbilang setia dan sangat penyayang secara emosional.

Bayi Cancer memiliki kemampuan luar biasa untuk merasakan apa yang orang lain rasakan. Ia akan bertindak sesuai kenyamanan orang lain karena mempunyai rasa empati tinggi.

Oleh karena itu, Mama perlu merawatnya dengan lembut. Berikan bayi mama alat untuk mengekspresikan diri dan mengatasi emosi yang dirasakan dengan cara sehat.

5. Leo (23 Juli-22 Agustus)

5. Leo (23 Juli-22 Agustus)
Freepik/master1305

Layaknya singa, bayi berzodiak leo cenderung dipenuhi dengan semangat membara, aktif, percaya diri, dan juga perhatian. Ke depannya, si Kecil akan tumbuh menjadi pendengar yang baik, perhatian, serta penyayang.

Tetapi ketahuilah bahwa bayi Leo juga bisa cemburu dan posesif, jadi bersiaplah untuk menghadapi pertengkaran antara dia dan saudaranya. Terutama jika menyangkut perebutan mainan favorit mereka.

Editors' Pick

6. Virgo (23 Agustus-22 September)

6. Virgo (23 Agustus-22 September)
Freepik/Cookie_studio

Bayi Virgo menyukai rutinitas. Dia merasa nyaman dan akan merespon dengan cepat jika ditempatkan di lingkungan bermain yang teratur. Sifat negatifnya yang dimiliki dapat mengarah pada perilaku suka memerintah dan perfeksionis.

Di saat bersamaan, bayi Virgo juga adalah pemikir yang cepat namun berlebihan, sehingga dapat memicu serangan cemas dan stres.

Jangan menghalangi si Kecil untuk mengeksplorasi benda yang ada di sekitar mereka, selama itu tidak berbahaya.

7. Libra (23 September - 22 Oktober)

7. Libra (23 September - 22 Oktober)
Freepik/Freepic.diller

Libra merupakan zodiak yang berpusat pada keseimbangan, harmonisasi, dan keadilan. Bayi dengan zodiak Libra umumnya suka menjaga ketertiban, terutama dalam hal estetika atau nilai keindahan.

Melihat dan menumbuhkan kecantikan di dunia seni adalah spesialisasi Libra. Sifat social butterfly dalam dirinya membuat ia dikenal rendah hati dan mudah bergaul. Selalu ingat bahwa bayi Libra sangat suka memberi dan menerima rasa cinta.

8. Scorpio (23 Oktober - 21 November)

8. Scorpio (23 Oktober - 21 November)
Freepik/prostooleh

Bukan tanpa alasan Scorpio dilambangkan dengan hewan kalajengking. Pasalnya, bayi yang terlahir sebagai Scorpio biasanya adalah pemimpin yang tahu bagaimana mereka dalam melakukan sesuatu.

Ia akan berusaha tanpa henti untuk mencapai tujuan akhir. Mama wajib menghargai semua kegigihan dan kecerdasan dimiliki sejak kecil. Tetapi penting untuk diingat bahwa Scorpio menikmati waktu sendirian, karena ia adalah orang yang pendiam dan suka sendiri.

Mama disarankan untuk menyiapkan sudut baca atau tenda bermain demi memberikan privasi, karena hal itu yang dibutuhkan bayi Scorpio. Termasuk ide yang bagus untuk melatih keterampilan komunikasi lebih awal.

9. Sagitarius (22 November - 21 Desember)

9. Sagitarius (22 November - 21 Desember)
Freepik/v.ivash

Bayi Sagitarius adalah mereka yang enerjik, selalu ingin mengeksplorasi, belajar, dan suka menerima ilmu baru. Selain itu, mereka juga sangat terbuka terhadap perubahan dan petualangan.

Sehingga, Mama bisa mengajak si Kecil ke taman bermain atau pun museum sains untuk mengembangkan bakat dan minatnya sejak dini.

Sabagai anak kecil, Sagitarius membutuhkan banyak hiburan, jadi pastikan untuk menyiapkan banyak aktivitas menyenangkan di rumah, seperti menyediakan buku berisi fakta dunia dan mainan mengasah kemampuan.

10. Capricorn (22 Desember - 19 Januari)

10. Capricorn (22 Desember - 19 Januari)
Freepik/pch.vector

Sibuk layaknya lebah, bayi Capricorn adalah pekerja keras yang senang melewati berbagai tantangan demi mencapai tujuan. Tekad ini dapat mengarah pada sifat perfeksionis, jadi bersiaplah untuk membimbing anak sebaik mungkin.

Capricorn cukup hebat dalam mengutarakan emosinya. Ketika ada hal yang tidak sesuai keinginan si Kecil, alangkah baiknya orangtua bisa mengarahkan ke arah positif agar tidak bersifat merusak.

11. Aquarius (20 Januari - 18 Februari)

11. Aquarius (20 Januari - 18 Februari)
Pexels.com/Daniel Reche

Bayi berzodiak Aquarius mempunyai semangat tinggi, hal itu terkadang membuatnya bisa berubah menjadi si Kecil pemberontak.

Pada saat bersamaan, bayi mama akan tumbuh menjadi individu yang mencintai alam, mencari keadilan, murah hati, dan sangat menjaga hubungan.

Kemandiriannya membuat ia mampu melakukan semuanya sendiri. Jadi, bersiaplah untuk mendapat hal-hal mengejutkan, seperti bayi mampu berjalan sendiri, makan sendiri, hingga membuka pintu kamar sendiri.

12. Pisces (19 Februari - 20 Maret)

12. Pisces (19 Februari - 20 Maret)
Freepik/ajerbazian_stockers

Last but not least, Pisces dilambangkan dengan seekor ikan. Bayi berzodiak ini sangat senang memperhatikan hal kecil di sekitarnya. Ia juga suka melamun, penuh dengan kreativitas, dan punya rasa empati tinggi.

Seiring bertambahnya usia si Kecil, Mama akan lihat bayi memiliki keterampilan spesial yang tidak dimiliki anak sepantarannya. Sehingga, ia akan tumbuh menjadi anak yang bersinar di antara teman-temannya.

Itu dia ulasan terkait karakter bayi berdasarkan zodiak. Dilihat dari zodiaknya, kira-kira sama tidak dengan karakter si Kecil?

Baca juga:

The Latest