8 Momen 24 Jam Pertama Bayi yang Harus Diabadikan

Melahirkan adalah salah satu momen bahagia, jangan lupa mengabadikannya, Ma!

15 Agustus 2020

8 Momen 24 Jam Pertama Bayi Harus Diabadikan
Freepik/KamranAydinov

Melahirkan adalah salah satu momen yang tidak terlupakan, Ma. Semua bercampur menjadi satu, kelelahan setelah perjuangan panjang dan rasa bahagia setelah si Kecil lahir dengan selamat.

Kelak, Mama akan selalu mengenang saat-saat melahirkan dan hari pertama si Kecil. Maka, sebaiknya Mama mengabadikan hari pertama si Kecil dengan beberapa foto.  Saat melihat foto tersebut, Mama mungkin akan merasa sedang memeluk si Kecil yang baru dilahirkan.

Berikut beberapa ide foto hari pertama bayi yang bisa Mama lakukan:

1. Saat si Kakak dan keluarga bertemu bayi untuk pertama kalinya

1. Saat si Kakak keluarga bertemu bayi pertama kalinya
Pixabay/sathyatripodi

Kelahiran adalah peristiwa yang dinantikan oleh seluruh anggota keluarga, termasuk si Kakak. Tidak ada yang lebih membahagiakan daripada melihat anggota keluarga memegang peranan baru. Orangtua menjadi nenek, anak tunggal menjadi kakak.

Entah itu untuk pertama atau kesepuluh kalinya, setiap bayi membawa begitu banyak kegembiraan bagi seluruh keluarga. Dan mengabadikan momen pertama mereka bersama si Kecil yang baru lahir merupakan salah satu ide yang bagus, Ma.

Menangkap reaksi pertama, kegembiraan, minat, dan bahkan kebingungan mereka bisa menjadi kenangan manis yang akan Mama dan keluarga kenang selamanya.

2. Ketika bayi menguap

2. Ketika bayi menguap
rhainataylor.com

Bayi baru lahir cenderung menguap beberapa kali sepanjang hari. Tinggal di luar rahim mama adalah pencapaian baru yang membutuhkan banyak kerja keras.

Nikmati momen menguap pertama bayi yang lucu untuk diabadikan ke dalam albumnya.

3. Pengumuman nama

3. Pengumuman nama
pixabay.com/genalouise

Jika Mama belum mengungkapkan nama bayi kepada keluarga dan teman, Mama dapat mengambil foto bayi dengan papan nama sebagai latarnya.

Ini dapat menjadi sangat menarik bagi keluarga dan teman jika Mama juga merahasiakan jenis kelamin bayi saat Hamil dulu.

Jika Mama tidak memiliki papan untuk menulis nama, coba gunakan kartu nama pada keranjang bayi.

Editors' Pick

4. Menyusui untuk pertama kalinya

4. Menyusui pertama kalinya
freepik.com/alexander_safonov

Foto saat pertama kali menyusui bayi adalah foto yang akan akan Mama hargai nanti, mengingat kedekatan dan ikatan yang Mama buat saat menyusuinya.

Menyusui merupakan momen istimewa yang hanya bisa Dilakukan oleh Mama untuk menunjang kehidupan bayi.

5. Papa dan bayi

5. Papa bayi
stocksnap.io/joshwillink

Tidak ada yang lebih menarik daripada melihat pasangan mama menjadi seorang Papa.

Ia mungkin tidak dapat berhubungan dengan bayi sebanyak yang Mama lakukan ketika bayi masih dalam kandungan. Tetapi pada saat bayi lahir, ada ikatan yang kuat yang menghubungkan si Kecil dengan Papanya. Nah, jangan lewatkan momen tersebut, Ma.

6. Aktivitas Mama dan bayi

6. Aktivitas Mama bayi
Freepik/Freepic.diller

Saat baru lahir, semua orang mungkin akan memusatkan perhatian penuh kepada si Kecil.

Betapa pun istimewanya foto-foto bayi mama, jangan lupa untuk meminta seseorang mengambil foto mama bersama bayi. Saat melihatnya, Mama akan terkenang saat si Kecil baru dilahirkan.

7. Pelukan skin to skin

7. Pelukan skin to skin
Pixabay/angel4leon

Menggendong bayi yang baru lahir dengan metode skin to skin telah terbukti dapat menstabilkan detak jantung dan pernapasan, membuat tidur lebih nyenyak, dan mengurangi tangisan.

Ini juga bisa menjadi salah satu momen ikatan pertama yang Mama lakukan dengan bayi.

Tidak ada cara yang lebih baik untuk menangkap cinta antara mama dan bayinya selain dengan memotretnya.

8. Detail kaki atau tangannya yang mungil

8. Detail kaki atau tangan mungil
Pixabay/kelin

Saat bayi baru dilahirkan, Mama akan jatuh cinta dengan kaki dan tangannya yang mungil. Kelak tangan dan kaki mungil itu akan bertumbuh dan membantunya berjelajah. Pastikan untuk menangkap detail indah yang membuat bayi baru lahir terlihat sangat menarik.

Pada hari pertama bayi, ambil foto hidung mungilnya, profil yang sangat sempurna, tanda lahir yang indah, dan detail apa pun yang membuat bayi Mama begitu unik.

Nah, itu beberapa ide foto pertama bayi baru lahir yang dapat Mama abadikan dalam 24 jam pertama kehidupan bayi. Selamat mencoba, Ma!

Baca juga:

The Latest