Ketombe pada Bayi: Gejala, Penyebab, dan Cara Mengatasinya

Ketombe seringkali tampak mirip dengan cradle cap, bagaimana cara membedakannya?

27 Mei 2022

Ketombe Bayi Gejala, Penyebab, Cara Mengatasinya
Freepik/jcomp

Masalah kulit adalah masalah kesehatan yang umum dialami bayi di masa tumbuh-kembangnya. Hal ini dikarenakan kulit bayi yang masih sangat sensitif dan sedang membentuk pertahanan melawan bakteri di sekitarnya. 

Beberapa gangguan masalah kulit dapat menyebabkan iritasi dan ketidaknyamanan yang dirasakan bayi. Ketombe, misalnya. 

Berikut ini Popmama.com merangkum serba-serbi penyebab dan gejala ketombe pada bayi, dilansir dari Firstcry:

1. Apa itu ketombe pada bayi?

1. Apa itu ketombe bayi
Freepik/etajoefoto

Ketombe adalah bentuk ringan dari kondisi kulit yang dikenal juga sebagai dermatitis seboroik. Ketombe pada bayi bisa dialami di kulit kepala, bahkan alis dan bulu mata. 

Ketombe pada bayi berwujud serpihan putih kecil dari kulit yang bersisik. Meski tidak berbahaya, ketombe pada bayi menyebabkan rasa gatal dan kemerahan. Jika dibiarkan, dapat menyebabkan rambut rontok.

Editors' Pick

2. Penyebab ketombe pada bayi

2. Penyebab ketombe bayi
Pexels/Rene Asmussen

Ada berbagai faktor penyebab mengapa bayi bisa mengalami ketombe, antara lain:

  • Pertumbuhan jamur Malassezia yang menyebabkan penumpukan sel-sel kulit mati yang berlebihan di kulit kepala. Ketika sel-sel kulit mati ini bercampur dengan sebum yang diproduksi kelenjar minyak, maka menyebabkan ketombe
  • Menggunakan terlalu banyak shampoo bayi yang menyebabkan semua minyak alami di kulit kepala terkelupas atau efek bahan kimia pada kulit
  • Kulit kepala yang tidak dijaga kebersihannya karena keringat, kotoran, kulit mati, dan minyak
  • Masalah kulit seperti eksim dan psoriasis
  • Suhu udara yang panas atau udara lembap

3. Tanda dan gejala ketombe pada bayi

3. Tanda gejala ketombe bayi
Freepik/mdjaff

Ada beberapa tanda dan gejala ketombe pada bayi yang patut diwaspadai orangtua, antara lain:

  • Kulit yang kering di dekat kulit kepala, dahi, dan kelopak mata
  • Bercak berminyak pada kulit
  • Kemerahan
  • Gatal
  • Serpihan putih di kulit
  • Rambut rontok sementara

4. Cara mengatasi ketombe pada bayi

4. Cara mengatasi ketombe bayi
Freepik/Stasykid

Ketombe pada bayi bisa diatasi dengan pengobatan rumahan, misalnya:

  • Gunakan sikat berbulu lembut untuk menyikat kulit kepala bayi agar sel-sel kulit mati bersih dari kulit kepala
  • Cuci rambut bayi menggunakan shampoo bayi khusus yang formulasinya ringan
  • Jika ketombe berlanjut, konsultasikan dengan dokter bayi dan mintalah resep shampoo obat
  • Pastikan membilas sisa shampoo dengan bersih sebelum mengeringkan rambut bayi
  • Gunakan minyak kelapa alami atau lidah buaya untuk meredakan peradangan dan iritasi pada kulit kepala bayi

5. Perbedaan cradle cap dengan ketombe pada bayi

5. Perbedaan cradle cap ketombe bayi
parenting.firstcry.com

Cradle cap atau dermatitis seborok infatil adalah kondisi kulit yang mempengaruhi bayi. Cradle cap ditandai dengan benjolan berwarna merah dan berkembang menjadi kuning, kulit berkerak yang mengelupas saat disentuh. 

Itulah penjelasan mengatasi ketombe pada bayi. Ketombe dapat menyerang siapa saja, pada usia berapa pun. Sementara cradle cap menyerang bayi dalam tiga bulan pertama kehidupannya dan biasanya berlangsung sampai setahun pertama. 

Semoga informasi ini bermanfaat, Ma.

Baca juga:

The Latest