10 Rekomendasi Skincare Lokal dengan Kandungan AHA BHA

Penasaran skincare apa saja yang mempunyai kandungan AHA BHA? berikut deretannya

1 Maret 2024

10 Rekomendasi Skincare Lokal Kandungan AHA BHA
Pexels/AndreaPiacquadio

Kandungan AHA BHA pada skincare merupakan tahapan yang tidak boleh sampai terlewatkan dalam rutinitas perawatan kulit kita. Sebab keduanya merupakan chemical exfoliator untuk mengangkat sel kulit mati.

AHA atau alpha hydroxy acid memiliki kandungan senyawa seperti asam glikolat, asam laktat, asam malat dan asam sitrat. Sedangkan BHA atau beta hydroxy acid memiliki kandungan salicylic acid.

Selain mengangkat sel kulit mati, AHA dan BHA juga memiliki manfaat untuk membersihkan dan mengecilkan pori-pori, melembutkan kulit, membuat kulit terasa lebih kencang, mengurangi garis-garis halus, mengembalikan cahaya cerah kulit, hingga mencegah munculnya jerawat.

Pastikan untuk memilih skincare yang mengandung AHA dan BHA sesuai dengan tipe kulit kamu. Setelah mengetahui manfaat, juga memilih skincare yang sesuai dengan tipe dan kebutuhan kulit wajah kita.

Berikut Popmama.com rekomendasikan 10 skincare lokal yang memiliki kandungan AHA dan BHA.

1. Avoskin Miraculous Refining Serum

1. Avoskin Miraculous Refining Serum
instagram.com/avoskinbeauty

Skincare yang satu ini, memiliki kandungan niacinamide dan ceramide yang mampu memberi kelembapan pada kulit. Serta mencerahkan kulit wajah dan mencegah munculnya komedo maupun jerawat.

Miraculous Refining Serum sendiri, merupakan peeling serum yang efektif untuk mengangkat sel-sel kulit mati sekaligus merangsang pertumbuhan sel kulit baru.

Selain itu Avoskin Miraculous Refining Serum juga dapat digunakan untuk semua jenis kulit. Untuk kamu yang mau membelinya, sekarang sudah tersedia di e-commerce dengan harga Rp218.000 untuk ukuran 30ml.

2. Azarine AHA BHA Miraclear Herbal Peeling Serum

2. Azarine AHA BHA Miraclear Herbal Peeling Serum
azarinecosmetic.com

Skincare lokal yang mengandung AHA BHA selanjutnya ada dari Azarine. Dengan kandungan centella asiatica, chamime, dan galactomyces filterate di dalamnya. Mampu mengurangi resiko iritasi, kulit kering dan menghaluskan kulit. Pada dasarnya, serum yang satu ini berfungsi sebagai exfoliating untuk meregenerasi kulit sehari-hari dan berbagai permasalahan kulit lainnya.

Teksturnya yang ringan, membuat mudah diserap oleh kulit dan tidak lengket. Azarine AHA BHA Miracler Herbal Peeling Serum, dijual dengan harga yang terjangkau. Hanya Rp30.000 untuk ukuran 20ml.

3. Cosrx AHA BHA Clarifying Treatment Toner

3. Cosrx AHA BHA Clarifying Treatment Toner
instagram.com/cosrxindonesia

Produk skincare Cosrx, dapat menjadi pilihan untuk pemula yang baru dalam memakai exfoliating toner karena tergolong lembut di kulit.

AHA dan BHA yang ada dalam kandungannya, berfungsi untuk meratakan tekstur kulit, serta menyamarkan pori-pori wajah. Kelebihan lainnya dari skincare Cosrx ini ada dari kemasannya yang berbentuk spray, sehingga mudah untuk digunakan.

Dengan harga Rp140.000 ukuran 150ml, Mama sudah dapat mencoba skincare Cosrx ini.

4. Nacific Pink AHA BHA Toner

4. Nacific Pink AHA BHA Toner
instagram.com/nacificcosmetics

Masih pada exfoliating toner, Nacifix Pink AHA BHA Toner juga bisa masuk menjadi salah satu pilihan yang tepat karena dapat memberi sensasi menyegarkan ketika dipakai, dan mampu melembapkan kulit. Kandungan AHA BHA yang ada pada skincare ini, memiliki ekstrak semangka dan pink calamine untuk mencerahkan kulit. 

Teksturnya yang cair sehingga mudah meresap di kulit dan cocok untuk digunakan semua jenis kulit. Terlebih bagi yang memiliki jenis kulit kering dan warna kulit tidak merata, Nacific cocok untuk digunakan dalam sehari-sehari dengan harga yang dijual Rp150.000 untuk ukuran 150ml.

Editors' Pick

5. Some by Mi AHA BHA PHA 30 Days Miracle Toner

5. Some by Mi AHA BHA PHA 30 Days Miracle Toner
instagram.com/somebymi

Skincare dari brand Some by Mi yang satu ini, memiliki pH yang rendah sehingga dapat digunakan untuk semua jenis kulit dan mampu mengangkat sel-sel kulit mati.

Formula nya yang ringan pula, membuat produk ini telah lulus uji iritasi serta bersifat non-comedogenic. Selain itu juga, membantu menenangkan kulit yang kemerahan ataupun yang meradang akibat jerawat. Serta dapat mengontrol keseimbangan minyak pada wajah.

Untuk membelinya, Some by Mi dapat ditemukan diberbagai e-commerce dengan harga Rp232.000 ukuran 50ml.

6. Somethinc AHA BHA PHA Solution

6. Somethinc AHA BHA PHA Solution
instagram.com/somethincofficial

Kandungan AHA BHA PHA yang ada pada Somethinc, menjadi pilihan yang tepat untuk membersihkan kotoran, minyak, hingga pori-pori wajah. Selain kandungannya yang mampu menjaga kelembapan kulit, produk satu ini juga cocok digunakan untuk pemula. 

Untuk penggunaannya, dapat digunakan 2 sampai 3 kali dalam seminggu pada malam hari dan dibilas setelah pemakaian. Somethinc AHA BHA PHA Solution, dijual dengan harga Rp109.000 untuk ukuran 20ml.

7. The Ordinary AHA 30% + BHA 2% Peeling Solution

7. The Ordinary AHA 30% + BHA 2% Peeling Solution
theordinary.com

Serum yang satu ini tidak disarankan untuk pemula yang baru pertama kali memakai chemical exfoliator, karena kandungan AHA dan BHA di dalamnya terlalu tinggi yang dikhawatirkan dapat menimbulkan iritas pada wajah.

Namun, bagi yang sudah terbiasa. Kandungan peeling serum ini dapat mengangkat sel-sel kulit mati, mengatasi pori-pori wajah, mencerahkan, dan membuat kulit terasa lebih halus. 

Skincare yang satu ini dapat dibeli dengan harga mulai dari Rp183.000 untuk uluran 30ml.

8. The Ordinary Salicylic Acid 2% Solution

8. The Ordinary Salicylic Acid 2% Solution
theordinary.com

Bagi kamu yang memiliki jenis kulit berminyak dan memiliki masalah dengan jerawat. Kandungan BHA yang ada pada skincare ini, cocok digunakan dalam sehari-hari. Karena dapat mengangkat sel-sel kulit mati sekaligus mempercepat proses penyembuhan jerawat. 

Cara pemakaiannya cukup ditotolkan pada area yang bermasalah pada malam hari, setelah pemakaian toner. Harga yang dijual mulai dari Rp120.000 untuk ukuran 30ml.

9. Trueve BHA & Cica Acne Serum

9. Trueve BHA & Cica Acne Serum
instagram.com/trueveid

Produk dari Trueve Acne Serum, diformulasikan khusus dengan BHA dan Cica yang memiliki manfaat merawat kulit berjerawat, menenangkan kulit iritasi, menyamarkan pori-pori, mencerahkan serta melembapkan kulit.

Selain itu Peeling serum di dalamnya juga, mengandung hexamidine dan fomes officinalus, yang dapat membantu melawan bakteri penyebab kulit berjerawat dan mengecilkan pori-pori.

Untuk pemakaiannya, cukup hanya dengan meneteskan 2 sampai 3 tetes Trueve Acne Serum dan digunakan dalam 2 kali sehari secara rutin untuk hasil yang maksimal. Harga mulai dari Rp136.000 ukuran 30 ml dan Rp27.000 ukuran 5ml.

10. Whitelab Peeling Serum AHA BHA PHA

10. Whitelab Peeling Serum AHA BHA PHA
instagram.com/whitelab

Kandungan utama yang ada pada Whitelab Peeling Serum ini, adalah AHA Mandelic Acid Premium Grade yang dapat mengurangi iritasi juga aman digunakan untuk kulit sensitif. Selain itu, dapat membersihkan sel kulit mati dan kotoran, dan mempercepat proses regenerasi pada kulit.

Jika sedang mencari produk chemical exfoliating yang minim menimbulkan iritasi dengan harga terjangkau, White Lab dapat dipertimbangkan. Dijual dengan harga Rp68.000 untuk ukuran 15ml.

Demikian rekomendasi skincare lokal dengan kandungan AHA dan BHA. Semoga bermanfaat!

Baca juga:

The Latest