3 Kandungan Wajib dalam Suplemen yang Ampuh Cegah Covid-19

Pastikan suplemen mengandung vitamin C, zat besi dan kunyit!

7 April 2020

3 Kandungan Wajib dalam Suplemen Ampuh Cegah Covid-19
Pixabay/qimono

Kasus Covid-19 semakin mengancam Indonesia karena penyebarannya begitu luas dan cepat, apalagi kasus yang positif semakin hari kian bertambah. 

Menurut perwakilan Kemenkes, Rico Mardiansyah SH,MH, Kasub Advokasi Hukum dan Humas Kementerian Kesehatan, virus ini sangat mudah menular melalui kontak perorangan secara langsung, terutama bagi orang yang memiliki imunitas tubuh rendah. Imbauan untuk melakukan physical distancing dan tetap #DiRumahAja memang terus dilakukan untuk membantu mengurangi penyebaran Covid-19. 

Sementara itu, pemerintah juga telah membuka sebuah forum edukasi mengenai Covid-19 kepada masyarakat. 

Berbagai situs dari Kemenkes dan pemerintah yang dikhususkan untuk cepat tanggap dalam menghadapi Covid-19, sekaligus terus memberikan imbauan kepada masyarakat tentang apa yang harus dilakukan pada situasi sekarang ini. Salah satunya dengan anjuran mengonsumsi suplemen atau vitamin karena mampu menambah daya tahan tubuh menjadi lebih kuat. 

Jika Mama ingin mengetahui beberapa penjelasan mengenai pentingnya mengonsumsi suplemen di tengah pandemi Covid-19, kali ini Popmama.com telah merangkum penjelasan serta informasinya. 

Yuk Ma, pastikan semua anggota keluarga tetap terjaga kesehatannya!

1. Suplemen membantu tubuh dalam meningkatkan sistem imun

1. Suplemen membantu tubuh dalam meningkatkan sistem imun
Pixabay/Bru-nO

Kandungan gizi dari makanan yang dikonsumsi setiap hari, seperti protein, lemak, serat, vitamin atau mineral tentu memiliki peran lebih besar dalam mendukung sistem imun tubuh. Hanya saja, suplemen mampu menjadi penunjang yang semakin membuat tubuh lebih sehat dan kuat dalam melawan segala penyakit. 

Suplemen dapat memberikan asupan nutrisi lebih yang dibutuhkan tubuh untuk menunjang kesehatan dan daya tahan tubuh. 

Sebelum mengonsumsi suplemen, Mama perlu berkonsultasi terlebih dulu dengan dokter. Hal ini membantu agar kandungan suplemen yang dikonsumsi dapat sesuai dengan keperluan tubuh. 

Perlu diingat bahwa setiap orang memiliki kebutuhan nutrisi yang berbeda-beda ya, Ma. 

2. Masyarakat mulai aktif mengonsumsi suplemen untuk hidup lebih sehat

2. Masyarakat mulai aktif mengonsumsi suplemen hidup lebih sehat
Dok. Jovee

Pada dasarnya, sistem imun seseorang dapat ditingkatkan oleh nutrisi yang mendukung. Bagi masyarakat yang tidak dapat memenuhi kebutuhan nutrisi harian, maka dapat mengonsumsi suplemen dan vitamin agar tubuh mendapatkan asupan nutrisi tambahan. 

Jovee yang turut ambil bagian dalam 10 besar Gugus Telemedik Covid-19 pilihan pemerintah, menyiapkan suplemen khusus daya tahan tubuh dan energi. Hal ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam memerangi penyebaran Covid-19. 

Permintaan suplemen atau multivitamin pun naik hingga 10 kali lipat sejak wabah Covid-19 semakin meluas. 

“Kenaikan terasa sejak sejak awal Maret, kami terus berusaha untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia saat ini," ujar Natali Ardianto, CEO Jovee. 

Terkait masyarakat yang sudah mulai aktif mengonsumsi suplemen sebagai nutrisi tambahan, produk yang cukup banyak dicari yakni immune booster yang terdiri atas vitamin C, multivitamin yang mengandung zat besi serta kunyit. 

Perlu Mama ketahui bahwa vitamin C, zat besi dan kunyit menjadi asupan yang mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Vitamin C tidak perlu diragukan lagi karena memiliki peran penting dalam meningkatkan kekebalan tubuh karena kandungan antioksidan. 

Tak hanya itu, vitamin C juga dapat mencegah kerusakan dan memperbaiki sel yang rusak akibat virus dan bakteri.

3. Apa saja manfaat dari kandungan zat besi dan kunyit dalam suplemen?

3. Apa saja manfaat dari kandungan zat besi kunyit dalam suplemen
Freepik/Chatchawan39

Demi menjaga kesehatan tubuh dari penyebaran virus, maka Mama perlu mengetahui bahwa multivitamin sendiri mengandung 13 nutrisi penting. 

Multivitamin dengan kandungan zat besi yang dikonsumsi dapat merangsang sel kekebalan tertentu dan mampu mengurangi stres oksidatif.

Selain itu, zat besi dapat mengurangi risiko infeksi serta meningkatkan respons kekebalan pada orang yang lebih tua secara signifikan. 

Hal inilah yang dapat mendukung untuk melawan berbagai macam virus yang menyebabkan penyakit, termasuk penyebaran Covid-19.

Selanjutnya untuk kunyit juga memiliki kandungan yang baik karena membantu meningkatkan kesehatan tubuh. Kunyit bermanfaat untuk mengeluarkan toksin dari tubuh karena kurkumin berperan sebagai  anti inflamasi dan mengandung antioksidan.

“Untuk saat ini, beberapa jenis suplemen memang direkomendasikan untuk meningkatkan daya tahan tubuh seperti vitamin C, zat besi maupun kunyit atau temulawak. Konsumsi vitamin secara rutin bisa membantu meningkatkan imunitas tubuh. Pencegahan ini dapat dilakukan terhadap infeksi virus maupun bakteri,” ucap dr. Fala Adinda, dokter dan konsultan kesehatan Jovee.

Menurut dr. Fala Adinda, suplemen dengan kandungan ketiga bahan tersebut aman jika dikonsumsi setiap hari. Hanya saja perlu memastikan bahwa suplemen yang dikonsumsi sudah terdaftar secara resmi dan selalu mengikuti aturan pakainya. 

Demi kesehatan diri sendiri dan keluarga, ada baiknya segera melindungi tubuh dari berbagai serangan virus serta penyakit. 

Pastikan untuk rutin mengonsumsi suplemen atau multivitamin diikuti dengan pola makan yang sehat, olahraga secara rutin, menjaga berat badan, menghindari stres dan selalu menerapkan istirahat yang cukup.

Semoga dengan begitu, Mama dan sekeluarga bisa terhindar dari Covid-19. Selalu menjaga kesehatan ya, Ma!

Baca juga: 

The Latest