Tarif Listrik Diperkirakan Naik Demi Hemat APBN

Penerapan kembali skema tarif adjustment merupakan rencana jangka pendek di tahun 2022

14 April 2022

Tarif Listrik Diperkirakan Naik Demi Hemat APBN
Pexels/Pixabay

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif memberi sinyal bahwa tarif listrik akan naik tahun 2022. Hal ini disampaikan Arifin dalam rapat kerja bersama Komisi VII DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (13/4/2022). 

“Dalam jangka pendek rencana penerapan tarif adjustment untuk tahun 2022 ini,” kata Arifin. 

Berikut Popmama.com telah merangkum beberapa fakta terkait pemaparan Arifin mengenai kemungkinan kenaikan tarif listrik tahun 2022. 

1. Rencana kenaikan tarif listrik

1. Rencana kenaikan tarif listrik
Pexels/Rodolfoclix

Arifin menjelaskan bahwa penerapan kembali skema tarif adjustment merupakan rencana jangka pendek di tahun 2022. Sebelumnya, pemerintah juga pernah berencana menaikkan tarif listrik untuk golongan pelanggan nonsubsidi. 

Jika tarif listrik adjustment berlaku tahun ini, maka besaran tarif listrik golongan nonsubsidi akan ditetapkan berdasarkan tiga parameter, yakni harga minyak Indonesia, kurs dolar Amerika Serikat, dan inflasi. 

Artinya, jika ketiga parameter itu mengalami kenaikan, maka tarif listrik di Indonesia akan disesuaikan terhadap tarif tenaga listrik. 

2. Demi menghemat APBN

2. Demi menghemat APBN
Pexels/Pok-rie-33563

Lebih lanjut, Arifin menjelaskan bahwa penyesuaian tarif listrik juga bertujuan untuk menghemat anggaran negara hingga Rp 16 triliun. 

“Penyesuaian pengurangan tekanan APBN di sektor ketenagalistrikan dalam rangka untuk bisa dilakukan penghematan kompensasi Rp 7 sampai Rp 16 triliun,” papar Arifin.

3. Upaya lain untuk menghemat APBN

3. Upaya lain menghemat APBN
Pexels/Eric-anada-280222

Selain menyesuaikan tarif listrik, pemerintah juga memiliki alternatif lain guna menekan beban APBN di sektor ketenagalistrikan. Pemerintah berencana mengoptimalisasi pembangkit dengan bahan bakar sumber domestik PLTU dan PLT EBT. 

Selanjutnya, pemerintah akan mempercepat pembangunan PLTS Atap 450 WW dan pembangkit EBT. 

Pemerintah nantinya berniat menaikkan harga pertalite dan solar. Adapun, kenaikan harga minyak mentah dunia dipengaruhi oleh ketegangan geopolitik antara Rusia dan Ukraina. 

Menurut Mama bagaimana pendapatnya tentang rencana kenaikan tarif listrik ini?

Baca juga:

The Latest