Syamsir Alam Vaksin HPV Jelang Menikah, Ini 3 Manfaatnya untuk Lelaki!

Sebelum nikahi Puteri Indonesia 2017, Syamsir Alam lakukan vaksin HPV terlebih dahulu

28 November 2019

Syamsir Alam Vaksin HPV Jelang Menikah, Ini 3 Manfaat Lelaki
Instagram.com/syamsir11alam

Mantan pesepakbola Syamsir Alam menjalani suntik vaksin HPV atau Human Papilloma Virus yang dapat menyebabkan kanker serviks.

Syamsir mengikuti ini sebagai persiapan jelang pernikahannya dengan Puteri Indonesia 2017, Bunga Jelitha. 

"Hari ini saya pertama kali suntik HPV, untuk mencegah kanker serviks dan hashtag-nya juga sehat sebelum menikah. Jadi kami yang menikah tahun depan insya Allah," ucap Syamsir Alam saat ditemui di acara #SehatSebelumMenikah di Jakarta Selatan, Selasa (26/11/2019).

Syamsir berharap langkahnya ini bisa diikuti para kaum adam demi pernikahan yang sehat. 

"Mudah-mudahan laki-laki di luar sana yang produktif bisa mencontoh ini karena penting sekali," ujarnya. 

Meski kanker serviks hanya menyerang perempuan, namun potensinya bisa disebabkan oleh laki-laki yang merupakan pasangan dari perempuan tersebut. Sehingga, pencegahannya harus dilakukan oleh kedua pihak.

Sementara itu, Bunga Jelitha juga turut mendampingi Syamsir Alam dalam acara tersebut. Hanya saja, Bunga tidak ikut disuntik karena ia sudah lebih dulu melakukannya.

"Kalau aku ngejalanin dua tahun lalu dan sudah lengkap suntiknya, sudah tiga, insya Allah sudah terproteksi dari virus HPV," ujar Bunga. 

Bunga tidak menampik bahwa suntik vaksinasi HPV amatlah penting bagi perempuan. Apalagi, mengutip data GLOBOCAN 2018, kematian perempuan Indonesia akibat kanker serviks sebanyak 18.279 per tahun atau 50 perempuan per hari nya. 

"Makanya ini juga penting banget untuk para perempuan di luar sana bisa untuk vaksinasi HPV," ucapnya. 

Vaksinasi virus HPV juga disarankan untuk laki-laki karena infeksi virus HPV juga berpotensi terjadi pada laki-laki.

Jangan sampai saat menikah, laki-laki menularkan virus HPV kepada istriya melalui hubungan seksual. Tak hanya itu, masih ada beberapa manfaat lain dari vaksin HPV untuk laki-laki. 

Apa saja?

Berikut Popmama.com telah merangkum 3 daftar lengkapnya.

1. Melindungi dari kutil kelamin

1. Melindungi dari kutil kelamin
Popbela.com

Menurut National Center for Biotechnology Information (NCBI), sekitar 90 persen kasus kutil kelamin disebabkan oleh HPV sub tipe 6 dan 11.

Infeksi HPV sub tipe 6 dan 11 bisa dicegah melalui vaksin hpv kuadrivalen. Vaksin HPV kuadrivalen dapat mencegah infeksi empat sub tipe HPV, yaitu HPV sub tipe 6, 11, 16 dan 18.

2. Melindungi dari risiko kanker

2. Melindungi dari risiko kanker
Instagram.com/syamsir11alam

Pada perempuan, infeksi HPV dapat menyebabkan terjadinya kanker serviks. Menurut penelitian, infeksi HPV juga dapat memicu terjadinya kanker lain pada laki-laki.

Beberapa contoh kanker yang berkaitan dengan infeksi HPV adalah kanker anus dan kanker orofaring atau kanker pada bagian tengah tenggorokan.

"Jadi kalau laki-laki terlindung dari HPV ini, itu juga akan mengurangi angka kejadian-kejadiannya," jelas perwakilan Yayasan Kanker Indonesia DKI Jakarta dr. Venita Eng MSc.

3. Melindungi pasangan

3. Melindungi pasangan
Popbela.com

Delapan dari 10 orang pernah terpapar HPV tanpa disadari. Laki-laki yang sudah terpapar HPV dapat menularkan virus tersebut kepada pasangan mereka melalui kontak seksual.

Dengan melindungi diri dari paparan HPV, laki-laki berarti juga melindungi kesehatan pasangannya.

"Vaksin (pada laki-laki) ini juga bisa melindungi istri. Menurutku itu keren banget," ujar Venita.

Bila pasangan memiliki keuangan yang terbatas, Venita mengatakan prioritas utama yang mendapatkan vaksin HPV adalah istri.

Namun, bila kondisi keuangan memungkinkan, tak ada salahnya suami juga melakukan vaksinasi HPV untuk melindungi diri dan pasangan dari infeksi HPV.

Seperti pada perempuan, rekomendasi terbaik untuk vaksin HPV pada laki-laki ialah ketika berusia 9 hingga 13 tahun dengan dua kali vaksinasi. Namun di atas usia tersebut, laki-laki juga tetap bisa mendapatkan vaksinasi HPV.

Pada laki-laki, pemberian vaksin HPV di atas usia 13 tahun juga sama seperti perempuan, yaitu dilakukan sebanyak tiga kali.

Nah, itulah ketiga manfaat terkait vaksin HPV yang juga dilakukan oleh mantan pesepakbola Syamsir Alam.

Semoga bermanfaat!

Baca juga:

The Latest