Anak dan Suami Jadi Korban Pesawat Lion Air, Ibu Hamil Menangis

Ibu hamil ini datang ke Jakarta untuk evakuasi suami dan anak sulungnya

30 Oktober 2018

Anak Suami Jadi Korban Pesawat Lion Air, Ibu Hamil Menangis
kubik.com

Putri, salah satu PNS di Dinas Penanaman Modal Daerah dan PTSP Bangka Belitung (Babel) tak kuasa menahan air matanya lagi.

PNS yang sedang hamil ini kini sedang berduka. Suami dan anak sulungnya jadi korban insiden jatuhnya pesawat Lion Air JT-610.

Pesawat dinyatakan hilang kontak Senin pagi (29/10) dan jatuh di Tanjung Karawang, Jawa Barat.

Dengan wajah pucat dan tertunduk lesu, Putri tak henti-hetinya meneteskan air mata.

PNS yang sedang hamil ini didampingi Mamanya. Sesekali ia menghapus linangan air mata yang jatuh deras membasahi wajahnya.

Putri tak menyangka bahwa suaminya, Wahyu Adila dan anak sulunya Serda yang berusia 4 tahun  menjadi korban pesawat Lion Air JT- 610 yang jatuh di perairan Tanjung Karawang.

Suaminya adalah seorang wirausahawan di Pangkalpinang.

Suami dan Anaknya yang menjadi korban pesawat jatuh ke Jakarta untuk nonton pertandingan bola Indonesia vs Jepang

Suami Anak menjadi korban pesawat jatuh ke Jakarta nonton pertandingan bola Indonesia vs Jepang
Dok.Istimewa/Humas Polres Karawang

Awalnya, Wahyu Adila dan anak sulungnya berangkat ke Jakarta pada Sabtu pagi (28/10) untuk menonton pertandingan sepak bola Piala AFC U-19 antara Indonesia vs Jepang di Gelora Bung Karno Jakarta.

Memang betul, keduanya pergi ke Jakarta demi mendukung para pesepak bola U-19 malam itu.

Wahyu sempat meminta izin kepada istrinya untuk membawa anak keduanya yang masih belum bisa berjalan untuk ikut bersamanya. Namun niatnya batal dilakukan.

“Semalam itu keluarga masih sempat berkomunikasi lewat telepon, si Serda memang sedang bersama ayahnya di GBK Jakarta dan sedang makan es krim,” kat keluarga Putri lainnya yang juga ikut mendampinginya di salah satu Posko crisis center yang disediakan di sayap kiri gedung Bandara Depati Amir Pangkalpinang.

Atas musibah ini, Putri dan keluarga tampak sangat terpukul.

Putri dan keluarga berharap bisa ada keajaiban untuk suami dan anak sulungnya tersebut.

Seusai kabar dan setelah diverifikasi oleh tim Basarnas dan Lion Air, Putri yang didampingi keluarganya pun langsung bertolak ke Jakarta untuk ikut melihat proses evakuasi keluarganya tersebut.

The Latest