7 Foto Romantis Sandra Dewi dan Harvey dari Awal Pacaran, Bikin Baper!

Hubungan antara Sandra Dewi dan Harvey Moeis selalu romantis dan jauh dari gosip lho, Ma!

16 Mei 2022

7 Foto Romantis Sandra Dewi Harvey dari Awal Pacaran, Bikin Baper
Instagram.com/sandradewi88

Sandra Dewi dan Harvey Moeis termasuk pasangan yang memiliki cerita menarik di sepanjang perjalanan cinta mereka. Kisah asmara yang terjadi pada pasangan ini tidak terjadi begitu saja. 

Ada peran Daniel Mananta sebagai 'Mak Comblang' yang membantu kedekatan antara Sandra dan Harvey. Bantuan inilah yang pada akhirnya membuat mereka semakin dekat hingga resmi menikah pada 8 November 2016 dan sempat menggelar resepsi pernikahan Disneyland, Tokyo. 

Pernikahan Sandra bersama Harvey seolah tidak pernah sama sekali diterpa gosip atau komentar negatif. Ada banyak cerita yang terukir di antara mereka sampai sekarang telah memiliki dua orang anak. 

Jika ingin mengetahui perjalanan cinta dari Sandra dan Harvey sejak awal pertemuan kali ini Popmama.com telah merangkumnya. 

Kisah perjalanan cinta pasangan ini bisa menjadi motivasi tersendiri dalam membangun sebuah hubungan rumah tangga nih, Ma!

1. Hubungan mereka hasil Mak Comblang yang dilakukan oleh Daniel Mananta

1. Hubungan mereka hasil Mak Comblang dilakukan oleh Daniel Mananta
Instagram.com/sandradewi88

Presenter Daniel Mananta memang diketahui disebut sebagai Mak Comblang antara Sandra Dewi dan Harvey. Sebelum saling bertemua, keduanya memang sama-sama sahabat dekat dari Daniel. 

Daniel yang memahami kriteria yang diinginkan oleh Sandra ketika mencari suami, akhirnya diperkenalkan dengan Harvey. 

Dari pertemuan tersebut, keduanya pun intens bertemu dan berkomunikasi karena sama-sama saling cocok. Sandra dan Harvey resmi menjadi sepasang kekasih hingga kurang lebih selama dua tahun, lalu melangkah ke jenjang yang lebih serius.  

Sejak awal bertemu, rupanya Sandra memang sudah jatuh cinta pada Harvey. Bahkan, ia merasa Harvey adalah jodoh yang telah dinantinya selama ini. 

Sampai sekarang, Daniel pun sangat bangga karena kedua sahabatnya benar-benar bahagia membangun bahtera rumah tangga. 

2. Menikah di Disneyland Tokyo sesuai dengan impian Sandra Dewi sejak masih kecil

2. Menikah Disneyland Tokyo sesuai impian Sandra Dewi sejak masih kecil
Instagram.com/sandradewi88

Selama pacaran, Sandra Dewi memilih untuk menutup rapat kisah cintanya dari publik. Mengingat kalau Harvey juga bukan pribadi yang senang mengekspos dirinya.

Berkat perkenalan yang dilakukan Daniel Mananta, pasangan ini meresmikan hubungan mereka sebagai suami istri pada 8 November 2016 di Disneyland Tokyo. 

Bak kisah di negeri dongeng, pernikahan yang dijalani oleh Sandra dan Harvey seolah akan dikenang sepanjang masa. Jika diingat, pernikahan ini memang sudah diimpikan oleh Sandra sejak kecil. 

Sandra mengaku sangat puas ketika impian pernikhannya yang terlihat tidak nyata bisa terwujud dengan segala usaha dan doa. 

Pernikahan tersebut menjadi Sandra Dewi sebagai Cinderella di kehidupan nyata. 

Editors' Pick

3. Termasuk pasangan yang sering sekali melakukan traveling

3. Termasuk pasangan sering sekali melakukan traveling
Instagram.com/sandradewi88

Sandra Dewi dan Harvey termasuk pasangan yang rajin melakukan traveling, termasuk ke luar negeri. Bisa dibilang memang traveling mampu menciptakan banyak momen menyenangkan serta istimewa, sehingga hubungan dapat semakin berkualitas. 

Di awal tahun 2020, Sandra dan Harvey pun mengajak keluarganya untuk pergi ke Disneyland Tokyo. 

Disneyland seolah menjadi wahana favorit keluarga kecil mereka, sehingga bisa dijadikan ajang untuk mengenang momen pernikahan. 

4. Perhatian dan sentuhan fisik menjadi bentuk bahasa cinta yang diberikan oleh keduanya

4. Perhatian sentuhan fisik menjadi bentuk bahasa cinta diberikan oleh keduanya
Instagram.com/sandradewi88

Setiap orang tentu memiliki bahasa cinta masing-masing, sehingga perlu diisi oleh pasangannya agar semakin melengkapi satu sama lain. 

Berdasarkan foto-foto unggahan dari Sandra Dewi, ada banyak momen yang memperlihatkan bentuk perhatian dari sang Suami. Mulai dari memberikan suapan, memasangkan sepatu hingga beberapa momen sederhana lainnya yang penuh dengan makna.

Selain itu, bahasa cinta lain yang terlihat dari Sandra dan Harvey yakni sentuhan fisik. 

Foto ciuman mesra yang ada di media sosial Sandra Dewi tersebut seolah menjadi gambaran cinta mereka. 

5. Sandra Dewi beruntung mendapatkan suami yang begitu menyayanginya

5. Sandra Dewi beruntung mendapatkan suami begitu menyayanginya
Instagram.com/sandradewi88

Terima kasih Tuhan Yesus yang sudah mempertemukan kami berdua. Terima kasih udah sangat sabar menghadapi istrinya yang sangat banyak kekurangan ini. 

Terima kasih support, cinta dan kebaikannya selama ini. 

Begitulah salah satu ungkapan perasaan yang dituliskan oleh Sandra Dewi kepada suami tercintanya dalam unggahan di Instagram. Unggahan kalimat tersebut tertulis saat ulang tahun hari pernikahan mereka. 

Semoga pasangan ini selalu harmonis hingga maut memisahkan ya, Ma.

6. Saling mencurahkan kasih sayang kepada kedua anaknya

6. Saling mencurahkan kasih sayang kepada kedua anaknya
Instagram.com/sandradewi88

Setiap pernikahan tentu ingin sekali dibina dengan sebaik mungkin tanpa ada konflik yang memicu terjadinya perceraian. 

Konflik sekecil apapun di dalam pernikahan harus bisa diselesaikan dan jangan ditunda karena bisa berdampak buruk. Jadikan hubungan pernikahan ini sebagai tempat yang nyaman, sehingga dapat tetap berkomitmen dalam kondisi suka dan duka. 

Sandra Dewi dan sang Suami selalu tak melewatkan momen-momen berharga termasuk saling mencurahkan kasih sayang kepada Raphael Moeis dan Mikhael Moeis. Pasangan ini selalu punya cara tersendiri agar menciptakan momen berkualitas bersama anak. 

7. Kompak mengurus dua orang anak

7. Kompak mengurus dua orang anak
Instagram.com/sandradewi88

Selama mengarungi bahtera rumah tangga, Sandra Dewi dan suami selalu harmonis dan jauh dari gosip miring. Mereka pun kompak mengurus kedua anaknya dengan penuh kasih sayang. 

Memang pada dasarnya dalam sebuah hubungan pernikahan itu tidak ada yang selalu berjalan sempurna. Namun, perlu diingat bahwa permasalahan di dalam rumah tangga bisa diminimalisir dengan berbagai cara. 

Mulai dari terus berusaha menjaga kejujuran satu sama lain, tidak bersikap egois hingga membiasakan diri untuk menyelesaikan masalah bukan justru menghindar. 

Itulah beberapa cerita perjalanan cinta dari Sandra Dewi dan Harvey Moeis dari awal pacaran hingga sekarang telah memiliki dua orang anak. 

Semoga ada banyak hal yang bisa dipetik dari pasangan ini ya, Ma. Sehat dan bahagia terus untuk Sandra Dewi sekeluarga. 

Baca juga: 

The Latest