Doa agar Kuat Iman, Termasuk saat Menjalani Pernikahan

Menikah sendiri termasuk memperkuat hubungan dengan Allah SWT, caranya dengan menebalkan keimanan

8 Februari 2022

Doa agar Kuat Iman, Termasuk saat Menjalani Pernikahan
Pexels/Alena Darmel

Setelah resmi menjadi pasangan suami dan istri, bukan berarti ketaqwaan dan keimanan kepada Allah berkurang. Justru keimanan harus terus meningkat dari hari ke hari.

Iman ialah sesuatu kebenaran yang diyakini dengan hati, diucapkan dengan lisan dan diamalkan dengan perbuatan. Hal ini juga selaras dengan tujuan menikah, yakni memperkuat hubungan kepada Allah dengan mempertebal keimanan.

Tentu, kualitas keimanan seseorang akan naik turun. Maka dari itu, penting untuk membaca doa berikut ini agar tetap kuat keimanannya walau sudah berumah tangga.

Berikut  Popmama.com sudah merangkum beberapa doa ketika iman lemah yang bisa dibaca selepas salat. 

Membaca Doa dari Surat Al-Imran ayat 8

Membaca Doa dari Surat Al-Imran ayat 8
Freepik

Selama menjalani rumah tangga, tentu Mama dan Papa mesti menjalani apa yang diperintahkan dan menjauhi apa yang dilarang oleh Allah SWT.

Tentu ini termasuk menjauhi dari kesesatan dan hal buruk seperti berkhianat ketika sudah membina rumah tangga. Maka dari itu, perlu untuk membaca doa ini.

Rabbana la tuzig qulubana ba'da iz hadaitana wa hab lana mil ladungka rahmah, innaka antal-wahhab

Artinya:

"Ya Tuhan kami, janganlah Engkau jadikan hati kami condong kepada kesesatan sesudah Engkau beri petunjuk kepada kami, dan karuniakanlah kepada kami rahmat dari sisi Engkau; karena sesungguhnya Engkau lah Maha Pemberi (karunia).”

Membaca Doa dari Surat Al-Kahfi ayat 10

Membaca Doa dari Surat Al-Kahfi ayat 10
Freepik

Walau sudah menikah, Mama dan Papa sebagai pasangan jangan lupa tujuan utama menikah, yakni menyempurnakan agama.

Dalam menjalani kehidupan ini, diusahakan untuk meminta rahmat dan petunjuk dalam menjalani kehidupan rumah tangga dan lain-lain dengan membaca doa ini:

Iz awal-fityatu ilal-kahfi fa qalu rabbana atina mil ladungka rahmataw wa hayyi' lana min amrina rasyada

Artinya:

"Wahai Tuhan kami, berikanlah rahmat kepada kami dari sisi-Mu dan sempurnakanlah bagi kami petunjuk yang lurus dalam urusan kami (ini).”

Membaca Doa dari Surat Al-Imran ayat 147-148

Membaca Doa dari Surat Al-Imran ayat 147-148
Pexels/Pixabay

Sebagai manusia pasti tak luput dari yang namanya salah, termasuk ketika sudah berumah tangga. Namun, pasangan suami dan istri bisa membaca doa agar diberi ampunan atas segala doa yang diperbuat

Wa ma kana qaulahum illa ang qalu rabbanagfir lana zunubana wa israfana fi amrina wa sabbit aqdamana wansurna 'alal-qaumil-kafirin

Artinya:

"Ya Tuhan kami, ampunilah dosa-dosa kami dan tindakan-tindakan kami yang berlebih-lebihan dalam urusan kami dan tetapkanlah pendirian kami, dan tolonglah kami terhadap kaum yang kafir."

Fa atahumullahu sawabad-dun-ya wa Ḽusna sawabil-akhirah, wallahu yuhibbul-muhsinin

Artinya:

“Karena itu Allah memberikan kepada mereka pahala di dunia dan pahala yang baik di akhirat. Dan Allah menyukai orang-orang yang berbuat kebaikan.”

Nah, itu tadi beberapa doa ketika iman lemah yang bisa dibaca untuk memperkuat hubungan dengan sang Pencipta.

Tentu hubungan tersebut harus dibarengi dengan keimanan yang kuat, sehingga perbuatan yang dilakukan setiap harinya akan berbuah kebaikan.

Baca juga:

The Latest