Perjuangan Cut Mini untuk Punya Anak, Pernah Keguguran hingga Ikhlas

Dari cara alami hingga bayi tabung sudah pernah dicoba, saat ini Cut Min sudah ikhlas

4 Januari 2024

Perjuangan Cut Mini Pu Anak, Pernah Keguguran hingga Ikhlas
Instagram.com/mincrut

Cut Mini menceritakan sisinya soal ditanya momongan di YouTube Daniel Mananta dalam segmen "Daniel Tetangga Kamu". Artis kelahiran 30 Desember 1973 itu menceritakan pengalamannya yang berjuang mendapatkan anak, keguguran hingga akhirnya bisa ikhlas dengan ketentuan Allah SWT.

Tentu proses tersebut tidak instan dilewati oleh Cut Mini dan suaminya, Muhamad Safril Sarwono. Pasangan ini mengaku awalnya memang sangat ngotot memiliki momongan, tetapi saat sudah berusaha maksimal dan tidak terlaksana pada akhirnya harus belajar ikhlas dengan ketentuan-Nya.

"Karena sudah seperti itu jalan hidup kami berdua. Saya bilang, mohon maaf aku tidak bisa memberikan keturunan untuk kamu tapi saya mencoba menjadi istri yang terbaik. Karena ada rencana di atas rencana, itulah yang aku jalani selama hidup," tutur Cut Mini.

Berikut Popmama.com rangkum cerita perjuangan Cut Mini untuk punya anak.

1. Cut Mini dan suami tak mempertanyakan 'keadilan' Allah soal momongan

1. Cut Mini suami tak mempertanyakan 'keadilan' Allah soal momongan
Youtube.com/Daniel Mananta Network

Ada atau tidak anak bukan menjadi concern di rumah tangga Cut Mini saat ini. Kepada Daniel ia menyebutkan kalau tidak mempertanyakan soal 'keadilan' versi dirinya atas pemberian Allah SWT soal anak di rumah tangganya.

"Aku tidak mempertanyakan apa pun karena aku yakin apa yang dikasih ke aku itu yang terbaik. Aku syukuri apa yang ada, aku nikmati proses yang ada yang penting kita mencoba. Kita juga sudah ke dokter, kita diperiksa, kita menjalankan semuanya tapi nyatanya sampai saat ini di 2023 belum memiliki keturunan ya tidak apa-apa. Terpenting kita tidak menyakiti satu sama lain dan tidak menyakiti anak orang lain," jelas Cut Mini.

Baginya dan suami, ada atau tidak ada anak mereka tetap menyayangi anak-anak (keponakan) di sekitar mereka. Mereka bersyukur saat ini di tahap sudah bisa membantu membesarkan banyak anak milik orang lain dengan baik.

"Malahan kami sudah punya cucu, anak dari keponakan. Kami sudah sibuk ngawinin. Jadi, ya, prosesnya sudah bukan mikirin kapan punya anak, tapi sudah menikmati keadaan itu," tuturnya.

Editors' Pick

2. Cut Mini dan suami belajar mengecilkan semua permasalahan hidup

2. Cut Mini suami belajar mengecilkan semua permasalahan hidup
Instagram.com/mincrut

Persoalan memiliki anak menjadi salah satu banyak diterima pasangan ini dulu. Namun, seiring waktu berjalan pasangan ini juga belajar dulunya mungkin soal anak ini masalah besar.

Tetapi, bersama-sama suami dengan penuh rasa ikhlas ia belajar untuk tidak membesar-besarkan masalah, apalagi soal anak.

"Aku belajar mengecilkan semua permasalahan, yang tidak perlu ya tidak usah. Suami juga sama, selama 23 tahun menikah tidak pernah bertengkar yang berlebihan. Bete iya, kesel iya tapi selesai. Kami berdua ya sudah. Sampai akhirnya kami memutuskan untuk punya 2 anak bulu, anak kucing. Setelah ada mereka suamiku jadi banyak ngomong," terangnya.

3. Dalam kehidupan setiap manusia ada porsinya, tak perlu galau soal anak

3. Dalam kehidupan setiap manusia ada porsinya, tak perlu galau soal anak
Youtube.com/Daniel Mananta Network

Tidak dipungkiri kalau kehadiran anak menjadi pelengkap pada sebuah rumah tangga. Namun, Cut Mini dan suami juga percaya kalau setiap manusia memiliki porsi masing-masing. Kini Cut Mini dan suami fokus untuk menjalani hidup yang sudah ada.

"Kami fokus menjadikan kehidupan ini jadi simpel dan selucu mungkin supaya tidak terlalu mengada-ada, ya sudah nikmati saja. Tidak perlu lebai. Karena semua sudah ada porsinya, tidak perlu dikhawatirkan dalam segala hal," jelas Cut Mini.

4. Perjuangan Cut Mini bayi tabung, gagal dan trauma keguguran

4. Perjuangan Cut Mini bayi tabung, gagal trauma keguguran
Youtube.com/Daniel Mananta Network

Kilas balik ke perjuangan Cut Mini yang ingin memiliki anak di awal pernikahan dulu. Ia mengaku kalau sudah berjuang memiliki momongan sejak tahun pertama pernikahan. Ia dan suami sempat ke dokter untuk periksa.

"Kami ke dokter dan tidak ada masalah, semuanya baik. Dicoba natural, pakai tanggal, berjalan tahun ke tahun sampai tidak tahu lagi. Sudah inseminasi, laparoskopi rahim saking penasarannya. Semuanya aman, bagus, tidak ada masalah. Akhirnya memiliki bayi tabung di usia 9 tahun menikah," tutur Cut Mini.

Cut Mini melakukan jalan bayi tabung yang dibantu dengan akupuntur. Ketika program bayi tabung ini berjalan ia sempat jemawa sudah hamil.

"Jadi besar kepala dan berbunga-bunga. Tidak lama, seminggu kemudian keluar bayinya. Aku stres melihat warna merah, dari situ aku bilang tidak mau memulai lagi, aku mau menikmati semuanya," jelasnya.

5. Kini sudah ikhlas tidak memiliki anak, fokus ke rumah tangga harmonis

5. Kini sudah ikhlas tidak memiliki anak, fokus ke rumah tangga harmonis
Instagram.com/mincrut

Dari sekian banyak pengalaman Cut Mini menjalani program untuk punya anak itu, kini ia sudah ikhlas. Cut Mini dan suami percaya kalau Allah SWT punya rencana yang lebih indah untuk rumah tangga mereka meski tanpa adanya momongan.

"Aku percaya mampu jadi orangtua yang mampu mendidik ketika punya anak. Walaupun tidak ada, bukan berarti kita calon orangtua yang tidak baik. Melainkan Allah SWT punya sesuatu yang lebih indah, jadi tidak usah dipaksa," tuturnya.

Kini kehidupan Cut Mini dan suami tetap lengkap, ada atau tidak anak di tengah kehidupan mereka. Fokus untuk menjalani kehidupan berdua saja.

Kilas balik ke pengalamannya yang akan 'sempat hamil', Cut Mini juga belajar untuk tidak angkuh dan besar kepala. Secukupnya saja dalam menerima bahagia di kehidupan.

"Mungkin tanda kalau kita tidak perlu besar kepala pas 'hamil' waktu itu, seneng banget sampai lupa untuk berserah. Itu sudah terjadi jadi ya sudah. Sekarang jalannya lebih santai dan mengalir apa kata Allah SWT," terang Cut Mini.

Itulah tadi perjuangan Cut Mini untuk punya anak. Ternyata, ikhlas lebih baik dari memaksaan kehendak yang ada, menurut Cut Mini.

Baca juga:

The Latest