36 Rangkaian Nama Bayi Perempuan Bulan Desember

Bisa jadi referensi nama bayi perempuan yang lahir di bulan Desember

17 November 2023

36 Rangkaian Nama Bayi Perempuan Bulan Desember
Pexels/J Carter

Menanti seorang anak bisa jadi momen yang menyenangkan bagi orangtua. Apalagi jika anak akan lahir di bulan Desember. Di bulan yang terkenal dengan sukacita ini banyak harapan yang disampaikan orangtua untuk anak, salah satunya adalah kegembiraan dan kebahagiaan.

Makna gembira dan bahagia ini bisa mengacu pada beberapa hari penting di bulan Desember yaitu Hari Ibu dan Hari Natal hingga perayaan malam tahun baru. Pemilihan nama anak pun jadi hal penting dan harus dipertimbangkan dengan matang.

Banyak yang bilang kalau nama bayi adalah doa yang akan dibawa oleh si Kecil seumur hidupnya. Oleh karena itu, makna nama juga bisa menjadi harapan untuk hidupnya kelak.

Jika Mama ingin memberikan nama bayi perempuan lahir bulan Desember, berikut Popmama.com berikan alternatif terbaik di bawah ini!

1. Beatriz

1. Beatriz
Unsplash/Adele Morris

Kalau Mama akan melahirkan anak perempuan di bulan Desember maka bisa menggunakan nama Beatriz.

Nama Beatriz adalah nama anak perempuan dari bahasa Latin. Nama Beatriz ini berarti membawa kebahagiaan bagi orang-orang di sekitarnya. Kebahagiaan memiliki anak akan terasa lebih lengkap jika anak Mama bernama Beatriz.

Berikut beberapa contoh rangkaian nama Beatriz:

  • Beatriz Lumi Natala yang berarti anak perempuan yang bahagia yang lahir saat salju dan Natal.
  • Acelin Beatriz Angela yanga artinya anak perempuan yang bahagia dan mulia bak malaikat.
  • Beatriz Adela Aloysius yang berarti bangsawan mulia yang menjadi terkenal dan bahagia.

2. Carol

2. Carol
Unsplash/东旭 王

Kalau Mama akan melahirkan di bulan Desember, Mama bisa menggunakan nama Carol. Di Eropa nama Carol berarti sedang berbahagia, sementara dalam bahasa Inggris nama Carol juga berarti kegembiraan.

Suasana sukacita dan kegemberiaan saat kelahiran anak bisa lebih lengkap jika anak Mama diberi nama Carol. Nama Carol juga sangat lekat dengan momen Natal.

Berikut beberapa contoh rangkaian nama untuk Carol:

  • Carol Adelia yang artinya perempuan bagaikan bunga dengan kemuliaannya yang bersukacita.
  • Adara Carol Ulani yang artinya perempuan cantik yang selalu riang gembira dan penuh kedamaian.
  • Abriana Carol Pratista yang berarti anak perempuan dan sumber kebahagiaan.

3. Eden

3. Eden
Unsplash/Hélder Almeida

Eden termasuk nama perempuan yang cukup populer. Kalau Mama sedang menanti anak perempuan di bulan Desember maka nama Eden bisa jadi pilihan. Eden adalah nama yang berasal dari bahasa Ibrani yang berarti gembira.

Berikut adalah beberapa contoh rangkaian nama dari Eden yang bisa menjadi referensi mama:

  • Cynthia Eden artinya perempuan yang lahir di bulan penuh kebahagiaan.
  • Abigail Eden artinya anak perempuan yang mendapat berkat kebahagiaan dari Bapa.
  • Noelle Eden artinya anak perempuan yang lahir di kesenangan natal.

4. Elsa

4. Elsa
Freepik/Prostooleh

Nama anak perempuan yang lahir di bulan Desember selanjutnya adalah Elsa. Diambil dari nama Eropa yang berarti kebahagiaan. Seolah ketika Mama menggunakan nama Elsa untuk anak menjadi doa agar ia selalu bahagia kelak ketika dewasa.

Berikut beberapa rangkaian nama untuk Elsa:

  • Elsa Shakila Caresse yang artinya perempuan bahagia yang tercinta juga cantik rupawan.
  • Garneta Elsa Maribel yang berarti perempuan mulia yang bahagia dan cantik.
  • Olivia Elsa yang berarti semoga dia bisa menjadi pengikut Kristus yang bahagia sepanjang hidupnya.

5. Farah

5. Farah
Freepik/Freepic.diller

Farah adalah nama perempuan yang berarti kesenangan dari bahasa Arab dan Eropa. Nama ini sudah cukup populer di Indonesia dan mudah dikombinasikan dengan berbagai suku kata untuk rangkaian nama anak perempuan di bulan Desember.

Berikut beberapa contoh rangkaian nama Farah:

  • Farah Elysia yang artinya anak perempuan yang manis dan bahagia.
  • Tashia Farah yang berarti perempuan bahagia yang lahir saat natal.
  • Farah Juana Putri yang berarti anak perempuan kuat dan bahagia.

Editors' Pick

6. Felice

6. Felice
Pixabay/Regina_Zulauf

Felice adalah nama anak perempuan dari Eropa yang berarti kesuksesan dan kebahagiaan. Sebagai nama anak perempuan yang bagus, Felice bisa berarti doa untuk anak Mama agar selalu sukses dan bahagia dari waktu ke waktu. Suasana gembira saat natal akan lebih lengkap dengan kelahiran anak Mama yang diberi nama Felice.

Berikut beberapa contoh rangkaian nama untuk Felice:

  • Carlissa Felice Dalila yang artinya anak perempuan yang suci dan bahagia serta lembut.
  • Albertina Felice Bennetta yang artinya pembela umat manusia yang bahagia yang diberkati.
  • Eleanor Annie Felice yang berarti perempuan yang bercahaya, baik hati, dan bahagia.

7. Gwyneth

7. Gwyneth
Pexels/Catalina Carvajal Herrera

Dalam bahasa Welsh, nama Gwyneth memiliki arti bahagia yang terberkati. Mama bisa melengkapi momen bahagia kelahiran anak sebagai berkat dari Tuhan yang besar dengan memberinya nama Gwyneth. Nama ini juga bisa berarti doa yang tulus dari orangtua agar anaknya selalu bahagia dan selalu mendapat berkah Tuhan.

Di bawah ini referensi rangkaian untuk nama Gwyneth:

  • Gwyneth Trifena yang berarti hidup bahagia dalam kemewahan
  • Nathania Olivia Gwyneth yang berarti perempuan pemberian Tuhan yang membawa kedamaian dan kebahagiaan
  • Nediva Gilia Gwyneth yang artinya pemberi Tuhan berupa kebahagiaan abadi

8. Joy

8. Joy
Pexels/Cleyder Duque

Joy adalah nama perempuan yang berasal dari bahasa Eropa di mana berarti kesenangan, dalam agama Kristen pun berarti demikian. Dengan diberi nama Joy, anak Mama akan memiliki nama yang berbeda dan unik di antara anak yang lain.

Berikut beberapa contoh rangkaian nama Joy:

  • Joy Eira Aster yang berarti anak perempuan bahagia yang lahir di saat salju dan berbintang.
  • Ivy Dessyana Joy yang artinya anak yang lahir di bulan Desember dengan selamat, yang setia dan bahagia.
  • Joy Bianca yang berarti anak perempuan yang lahir bahagia di musim bersalju.

9. Niken

9. Niken
Freepik/senivpetro

Nama Niken adalah nama anak perempuan yang lahir di bulan Desember dengan arti kebahagiaan. Nama ini diambil dari bahasa Indonesia lho, Ma. Meski jadi nama yang cukup populer tapi nama ini juga bisa jadi pilihan Mama yang ingin mendoakan anaknya kelak menjadi seseorang yang bahagia.

Mama bisa menggunakan referensi nama Niken di bawah ini:

  • Bertha Niken Grazinia yang berarti tuan putri yang bahagia dan mulia.
  • Niken Eleanor Gavrila yang berarti perempuan bahagia yang penuh kebajikan Tuhan sebagai sumber kekuatan.
  • Reesha Orlee Niken yang artinya perempuan bagaikan mawar yang menerangi dan membawa bahagia.

10. Noelle

10. Noelle
Freepik/Freepic.diller

Noelle adalah nama perempuan yang berasal dari bahasa Inggris yang merupakan serapan dari bahasa Belanda Noëlle. Merupakan bentuk nama perempuan dari kata Noël yang memiliki arti Natal dalam bahasa Perancis.

Berikut beberapa contoh rangkaian nama dari Noelle:

  • Gwen Noelle Putri yang artinya anak perempuan yang cantik dana bahagia
  • Ilene Noelle yang berarti cahaya kebahagiaan
  • Lavina Roselani Noelle yang berarti perempuan yang disucikan seindah bunga mawar surga dan bahagia

11. Olin

11. Olin
Pixabay/pichaichin0

Kemudian, ada nama Olin yang berarti diliputi kebahagiaan yang diambil dari negara Amerika Serikat. Nama Olin belum banyak digunakan di Indonesia, oleh karenanya Mama bisa menggunakan nama Olin sebagai nama anak perempuan yang lahir di bulan Desember.

Berikut referensi rangkaian nama Olin untuk bayi Mama:

  • Bertha Olin Belva yang berarti perempuan yang cerdas, bahagia dan jujur.
  • Damarisa Axella Olin yang artinya penyebar agama Kristen yang memberikan kedamaian dan kebahagiaan.
  • Gloria Irena Olin yang berarti keagungan yang penuh kedamaian dan bahagia.

12. Regina

12. Regina
Pexels/Becerra Govea Photo

Kemudian, ada nama Regina yang merupakan nama untuk anak yang lahir di bulan Desember. Bulan keduabelas ini pasti akan meninggalkan sukacita karena banyak hal-hal yang ada di bulan ini. Mulai dari Natal hingga perayaan tahun baru. Mama bisa memilih nama Regina sebagai nama anak perempuan Mama yang baru lahir.

Berikut pilihan referensi nama Regina untuk Mama:

  • Samara Regina Seraphina yang berarti gadis gigih yang bahagia dan dilindungi Tuhan.
  • Regina Zefanya yang artinya pemimpin yang bahagia.
  • Semira Regina Susy yang berarti perempuan dari Surga yang bahagia dan indah bagaikan bunga lili.

Itulah beberapa pilihan nama bayi perempuan lahir bulan Desember dengan penuh kegembiraan dan bahagia.

Mama juga bisa mencari nama bayi dengan cara yang lebih mudah sekarang, apalagi Popmama.com memiliki tools untuk membantu Mama mencari nama bayi perempuan ataupun nama bayi laki laki

Semoga informasinya membantu ya, Ma!

Baca juga:

The Latest