8 Resep MPASI Ikan Kembung, Kaya Nutrisi untuk si Kecil

Kandungan nutrisinya tidak kalah dengan salmon, ikan kembung harganya lebih terjangkau, Ma

8 Januari 2024

8 Resep MPASI Ikan Kembung, Kaya Nutrisi si Kecil
Wikipedia

Ikan merupakan sumber makanan yang dilengkapi dengan berbagai nutrisi, seperti asam lemak omega-3, protein, vitamin, zat besi, dan mineral berkualitas tinggi.

Salah satu ikan yang harganya terjangkau dan mudah ditemukan di Indonesia adalah ikan kembung. Meski harganya murah, kandungan nutrisinya tidak kalah dengan ikan salmon, Ma.

Dalam setiap 85 gram ikan kembung mengandung:

  • Kalori: 223
  • Protein: 20 gram
  • Lemak: 15 gram
  • Lemak jenuh: 4 gram
  • Lemak tak jenuh tunggal: 6 gram
  • Lemak tak jenuh ganda: 4 gram
  • Riboflavin
  • Niacin
  • Vitamin B6
  • Vitamin B12
  • Magnesium
  • Fosfor
  • Selenium
  • Kalium

Konsumsi ikan kembung dapat meningkatkan daya tahan tubuh, mendukung pertumbuhan tulang dan gigi, mencegah peradangan, serta menjaga kesehatan otot bayi.

Agar Mama tidak bingung, Popmama.com sudah merangkum 8 resep MPASI ikan kembung. Ayo dicoba, Ma!

1. Ikan Kembung Kemangi Kuah

1. Ikan Kembung Kemangi Kuah
Tokopedia

Bahan yang dibutuhkan:

  1. 80 gr ikan kembung (kukus lalu suwir)
  2. 1 sdt bumbu dasar kuning
  3. Secukupnya minyak
  4. 1 lembar daun salam
  5. Secukupnya kemangi

Cara membuatnya:

  1. Tumis bumbu dasar kuning sampai harum kemudian masukan ke air yang sedang dimasak di dalam panci.
  2. Setelah mendidih, masukan daun salam, kemangi dan ikan kembung yang sudah disuwir.
  3. Tunggu sampai matang.
  4. Hidangkan dengan bubur atau nasi lunak.

2. Perkedel Ikan Kembung

2. Perkedel Ikan Kembung
Pexels/energepic.com

Bahan yang dibutuhkan:

  1. 1 ekor ikan kembung fillet
  2. 1 lembar daun salam
  3. 1 lembar daun jeruk
  4. 2 butir kentang ukuran sedang (sekitar 300 gr)
  5. 2 siung bawang merah
  6. 2 siung bawang putih
  7. 1 butir telur, kuningnya saja
  8. 1 btg daun bawang
  9. Seledri
  10. Minyak goreng
  11. 1/2 sdt keju bubuk
  12. 1 sdt minyak wijen
  13. 1 putih telur, kocok lepas (untuk bahan pencelup)

Cara membuatnya:

  1. Kukus ikan kembung fillet dengan 1 lembar daun jeruk dan daun salam selama 10 menit. Angkat dan buang durinya.
  2. Kupas kentang, potong kotak, cuci sampai bersih. Goreng dengan minyak panas hingga matang kekuningan.
  3. Masukan kentang goreng, ikan kembung kukus suwir dan semua bahan bumbu ke food chopper. Jika tidak ada, Mama bisa haluskan semua bahan sampai tercampur rata.
  4. Tambahkan adonan dengan daun bawang dan daun seledri. Aduk rata.
  5. Olesi kedua tangan dengan menggunakan minyak goreng. Ambil sekitar 1 sdm adonan, bulatkan kemudian pipihkan. Tata di piring yang sudah diolesi minyak agar tidak lengket.
  6. Celupkan perkedel ke kocokan putih telur. Goreng di minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang cenderung kecil sampai matang dan berwarna kecokelatan.
  7. Jika sudah matang, bisa disajikan dengan nasi atau bubur, ya, Ma.

3. Tumis Ikan Kembung dan Tahu

3. Tumis Ikan Kembung Tahu
Pixabay/Allybally4b

Bahan yang dibutuhkan:

  1. 100 gram ikan kembung fillet
  2. 40 gram tahu putih
  3. 1 siung bawang putih
  4. 2 siung bawang merah
  5. 1/3 ruas jari lengkuas
  6. 1 lembar daun jeruk
  7. Sedikit merica bubuk
  8. 1 1/2 sdt butter

Cara membuatnya:

  1. Panaskan butter. Tumis bawang putih dan merah sampai harum, masukan lengkuas dan daun jeruk. Lanjutkan menumis sampai keluar aromanya.
  2. Masukan daging ikan kembung yang sudah dicincang, pastikan bersih dari duri. Tumis sampai ikan berwarna keputihan.
  3. Masukan potongan tahu, lalu tambahkan sedikit saja air. Tambahkan sedikit lada. Masak sampai air berkurang.
  4. Sajikan dengan nasi lembek atau bubur, jangan lupa sesuaikan tekstur jika perlu.

Editors' Pick

4. Bubur Ikan Kembung dan edamame

4. Bubur Ikan Kembung edamame
Freepik/jcomp

Bahan yang dibutuhkan:

  1. 60 gr nasi
  2. 60 gr ikan kembung, kukus sampai matang lalu suwir.
  3. Unsalted butter
  4. 7,5 ml minyak jagung (bisa pakai minyak kelapa)
  5. 15 gr edamame, kukus terlebih dahulu
  6. 1 sdm wortel parut
  7. /+ 200 ml air kaldu ikan homemade (bisa pakai air biasa atau santan)
  8. 2 lembar daun salam
  9. 1 butir bawang merah
  10. 1 siung bawang putih
  11. 1/4 ruas jahe

Cara membuatnya:

  1. Lelehkan unsalted butter tambahkan minyak jagung, tumis bumbu halus hingga matang.
  2. Masukan ikan kembung dan tumis sebentar.
  3. Tambahkan air kaldu ikan atau air matang serta nasi. Aduk rata.
  4. Masukan edamame, daun salam dan wortel parut. Aduk rata. Masak hingga nasi menjadi bubur. Setelah matang saring atau blender untuk menyesuaikan tekstur.
  5. Bubur siap dinikmati si Kecil.

5. Pesmol Ikan Kembung

5. Pesmol Ikan Kembung
Shopee

Bahan yang dibutuhkan:

  1. 1/2 ekor ikan kembung kukus
  2. 2 sdm nasi putih
  3. 30 gr tahu putih
  4. 1 sdm brokoli (rendam air garam lalu cuci bersih)
  5. 1 batang sereh
  6. 1 lembar daun jeruk
  7. Bumbu kuning (1 siung bawang merah, 1 siung bawang putih, sedikit kunyit, 1/2 butir kemiri, 1/4 sdt ketumbar)
  8. Keju

Cara membuatnya:

  1. Ulek bumbu kuning.
  2. Pisahkan tulang ikan dan sisihkan dagingnya.
  3. Lalu tumis tumbu dengan sampai wangi.
  4. Tambahkan air secukupnya.
  5. Masukan tahu, sayur dan nasi. Masak sampai matang dan menjadi bubur.
  6. Setelah matang, saring untuk menyesuaikan tekstur, ya, Ma.

6. Bubur Ikan Kembung, Labu Siam, dan Santan

6. Bubur Ikan Kembung, Labu Siam, Santan
Pixabay/outsideclick

Bahan yang dibutuhkan:

  1. 60 gr nasi
  2. 20 gr tahu
  3. 15 gr labu siam
  4. 1 siung bawang merah dan bawang putih
  5. Butter
  6. Evoo dan keju
  7. Kaldu ayam
  8. Air matang
  9. 2 sendok santan

Cara membuatnya:

  1. Tumis bawang dengan butter aduk lalu tambahkan air dan kaldu. 
  2. Setelah itu, masukan ikan, tahu dan labu siam. Masak sampai labu lunak.
  3. Jika sudah mendidih dan labu sudah lunak, masukan nasi. Tutup panci, tunggu sampai nasi menjadi bubur dan air menyusut.
  4. Bubur pun siap dinikmati si Kecil.

7. Bubur Bayam dan Ikan Kembung

7. Bubur Bayam Ikan Kembung
Pexels/Pixabay

Bahan yang dibutuhkan:

  1. 1 sdm nasi
  2. 1/2 ekor ikan kembung (kukus)
  3. 5 lembar bayam
  4. 1 ruas jari wortel
  5. 1 sdm jagung, serut
  6. 50 ml kaldu sapi
  7. Secukupnya air
  8. Keju
  9. 1 siung bawang merah
  10. Mentega

Cara membuatnya:

  1. Siapkan bahan.
  2. Tumis bawang merah yang sudah diiris tipis, masukan ikan yang sudah dipisahkan dari durinya. Tumis sebentar kemudian tambah air kaldu.
  3. Masukan nasi, wortel, dan jagung. Tambahkan air, masak hingga jadi bubur. Lalu masukan bayam dan keju masak sebentar. Angkat, dinginkan sebentar. Kemudian blender dan saring untuk menyesuaikan tekstur.
  4. Bubur siap dihidangkan.

8. Bubur Tempe dan Ikan Kembung

8. Bubur Tempe Ikan Kembung
Pixabay/mochawalk

Bahan yang dibutuhkan:

  1. 60 gr ikan kembung
  2. 30 gr tempe
  3. 2 sdm nasi
  4. 10 gr wortel, parut
  5. 20 gr buncis, iris halus
  6. Bumbu halus : 1 siung bawang putih dan 1 siung bawang merah
  7. Daun jeruk, supaya tidak amis
  8. Evoo

Cara membuatnya:

  1. Pertama fillet ikan kembung, sisihkan durinya.
  2. Kemudian tumis bumbu halus dan daun jeruk. Setelah harum, masukan daging ikan kembung. Tumis hingga berubah tekstur dan warna.
  3. Setelah itu masukan tempe, tumis sebentar.
  4. Tambahkan sayuran, wortel, dan buncis tumis hingga matang.
  5. Lalu tambahkan nasi, tumis sebentar dan beri air sedikit sedikit hingga nasi berubah tekstur atau menjadi lebih lembut.
  6. Setelah matang, sesuaikan tekstur. Mama dapat menambahkan evoo dan keju saat penyajian.

Nah, itu 8 resep MPASI ikan kembung. Jika sebelumnya bayi belum pernah mengonsumsi ikan, jangan lupa amati apakah ada reaksi alergi ketika bayi mengonsumsinya untuk pertama kali, ya, Ma!

Selamat mencoba!

Baca juga:

The Latest