11 Cafe Instagramable di Jakarta, Wajib ke Sini Bareng Keluarga

Cocok untuk mengisi waktu akhir pekan bersama keluarga atau teman-teman

31 Oktober 2021

11 Cafe Instagramable Jakarta, Wajib ke Sini Bareng Keluarga
Freepik/Guzov Ruslan

Remaja mungkin sudah tak asing lagi dengan aktivitas hangout atau nongkrong, yang sudah menjadi gaya hidup bagi kaum muda, pelajar, mahasiswa, hingga para pekerja. Menemukan tempat nongkrong di Jakarta juga bukanlah hal sulit.

Selain sebagai tempat untuk menikmati makanan dan minuman serta melepas penat, pastinya remaja juga mencari kafe yang kekinian sehingga bisa dijadikan spot foto yang kece dan instagramab¹1le.

Bagi kamu yang ingin nongkrong di Jakarta, ada banyak pilihan kafe yang bisa dipilih untuk dijadikan tempat bersantai bersama orangtua, keluarga, dan teman-teman.

Berikut ini Popmama.com telah merangkum 11 rekomendasi kafe instagramable di Jakarta yang wajib kamu datangi!

1. Arborea café

1. Arborea café
Instagram/arboreacafe

Jakarta biasanya selalu terlihat padat, dengan gedung-gedung tinggi dan kemacetan ibukota. Namun kamu bersama keluarga atau teman-teman, bisa menemukan suasana hutan yang teduh di tengah kota lho! 

Arborea café ini hadir di tengah pepohonan yang rindang dan sejuk seperti berada di tengah hutan. Lokasi kafe ini juga terbilang mudah dicapai karena berada di posisi yang strategis.

Suasana natural dan alam juga lebih terasa, karena bangunan kafe yang didesain dengan menggunakan kayu membuatnya terkesan menjadi lebih alami.

Lokasi Arborea café ini terletak di Jl. Gatot Subroto No.1, RT.1 / RW.3, Gelora, Kec. Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat. Dengan jam operasional yaitu 08:00-20:00 (Senin-Jumat), 12:00-20:00 (Sabtu-Minggu)

2. Cafe Batavia

2. Cafe Batavia
destinasio.com

Kemudian ada Cafe Batavia yang diambil dari nama Jakarta pada zaman dahulu yaitu Batavia. Saat berkunjung ke kafe yang berada di wilayah Jakarta Barat ini, kamu bisa merasakan sensasi seakan menikmati Jakarta pada masa kolonial dulu.

Hal ini disebabkan oleh desain ruangan kafe yang terletak di tengah kota Jakarta ini, diatur menjadi sedemikian dengan nuansa Netherland di bagian dalam kafe.

Selain menikmati hidangan yang disajikan, kamu juga bisa menikmati suasana dalam kafe yang dipenuhi jendela sambil mengambil foto yang tentunya instagramable dan kekinian.

Lokasi Cafe Batavia terletak Jl. Pintu Besar Utara No.14, RT.7/RW.7, Pinangsia, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat. Dengan jam operasional yaitu 08:30-24:00 (Senin - Kamis), 08:30-01:00 (Jumat), 08:00-01:00 (Sabtu), dan 08:00-24:00 (Minggu).

3. Cerita Cafe

3. Cerita Cafe
blackxperience.com

Ingin merasakan duduk-duduk santai di bean bag sambil menyantap camilan? Maka cobalah untuk mengunjungi Cerita Cafe. Kafe yang terletak di kota Jakarta ini menyediakan suasana yang hangat layaknya di kafe yang ada di Bali.

Tempatnya yang mengusung konsep berwarna-warni ini, membuat kamu dapat mengambil banyak foto di spot-spot foto instagramable di sana. Sesuai namanya, kamu bisa menghilangkan penat sambil bersantai di sore hari bercerita dengan keluarga atau teman-teman di sini.

Carita Cafe ini juga di lengkapi dengan fasilitas live musik setiap hari Sabtu dan Minggu.

Lokasi Carita Cafe ini terletak di Jl. Otto Iskandardinata No.125-127, RT.7/RW.8, Kp. Melayu, Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13330. Dengan jam operasional yaitu 10:00-23:00 WIB (Senin - Minggu)

4. Harbour Market

4. Harbour Market
blog.higo.id

Kafe yang memiliki suasana seperti Santorini, Yunani, ini hadir di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara. Inilah yang membuat Harbour Market telah menarik perhatian publik meski belum lama dibuka.

Kafe ini menyediakan pilihan menu makanan ringan sehingga cocok dikunjungi saat siang atau sore. Kamu juga bisa mengunjungi Harbour Market di sore hari, setelah beraktifitas untuk menikmati nuansa yang lebih hangat.

Selain untuk nongkrong, pengunjung juga bisa membeli beragam dekorasi interior. Selaras dengan suasana yang diusung dalam kafe, sebagian besar produk dekor di Harbour Market ini bernuansa natural, yang terbuat dari anyaman dalam balutan warna putih maupun coklat.

Lokasi Harbour Market terletak di Jl. Orchestra 3 Ruko Beach Boulevard, Jl. Pantai Indah Kapuk No.70, DKI Jakarta 14460, dengan jam operasional yaitu 09.00-20.00 WIB (Senin-Jumat), 08.00-21.00 WIB (Sabtu-Minggu).

Editors' Pick

5. JimBARan Lounge

5. JimBARan Lounge
Instagram.com/jktfooddestination

Ingin merasakan kafe dengan suasana alam seperti di Bali? Kini tidak perlu jauh-jauh lagi. Karena jimBARan Lounge menjadi salah satu kafe hits yang terletak di tengah kota Jakarta.

Walaupun terletak di tengah kota, kamu bisa merasakan suasana alam dengan pepohonan yang rindang dan gemericik air. Desain kafe yang satu ini juga berbeda dengan kafe-kafe lainnya. Menu yang disediakan juga terbilang lengkap untuk anak-anak remaja serta keluarga yang datang.

Lokasi jimBARan Lounge terletak di Jl. Jend. Sudirman Kav. 10-11, Karet Tengsin, Kec. Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat. Dengan jam operasional yaitu, 10:00 - 21:00 (Senin - Minggu)

6. Kedai Malabar

6. Kedai Malabar
Instagram.com/kedai_malabar

Jika kamu tinggal di wilayah Jakarta Timur atau ingin ke sana, maka cobalah untuk datang ke Kedai Malabar. Kafe ini menyuguhkan tempat berkumpul yang nyaman dan beragam hidangan dengan harga yang ramah di kantong pelajar.

Selain itu, karena memiliki menu-menu yang beragam dan interiornya yang kekinian, kedai malabar ini cocok untuk dijadikan tempat kumpul para remaja. 

Kedai ini memiliki nuansa Eropa atau modern Victorian dengan bata sebagai interior dan eksterior yang menjadi elemen utamanya. Bagian dalamnya juga dilengkapi dengan kursi kayu industrial serta sofa yang membuat kedai kopi ini memberikan kesan hangat serta ramah.

Lokasi Kedai Malabar ini terletak di Jl. Cipinang Jaya Raya No.27B, RT.15/RW.4, Cipinang Besar Sel., Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13420. Dengan jam operasional yaitu 11:00-21:00 WIB

7. Maple & Oak

7. Maple & Oak
Bukutahu.com

Jika kamu ingin mengerjakan tugas bersama teman-teman dengan suasana yang nyaman di tengah kota, maka cobalah kunjungi Maple & Oak. Kafe ini menjadi salah satu tempat nongkrong di Jakarta Pusat yang banyak dituju anak-anak remaja.

Memiliki desain interior modern dengan nuansa yang homey, kamu bisa merasa lebih nyaman saat berkumpul bersama teman atau sekadar bersantai bersama keluarga. Bahkan beberapa bagian ruangan dihiasi dengan tanaman hijau asli yang menambah suasana nyaman.

Selain itu, konsepnya yang menarik membuatmu bisa berfoto puas di dalam atau di luar ruangan.

Lokasi Maple & Oak terletak di Jl. HOS. Cokroaminoto No.91, RT.3/RW.5, Menteng, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10310. Dengan jam operasional yaitu 08:00-16:00 (Senin-Minggu)

8. Mounsieur Spoon

8. Mounsieur Spoon
Instagram.com/monsieurspoon

Ingin makan a la fancy bak di Drama Korea? Maka remaja dapat mengajak orangtua atau keluarga untuk mengunjungi Mounsieur Spoon, sebuah french bakery cafe yang hits dari Bali, kini telah hadir Pantai Indah Kapuk, Jakarta Selatan.

Kafe ini terletak di kawasan Urban Farm yang kini sedang populer untuk dikunjungi. Yang membuat tempat ini cocok untuk dikunjungi jika kamu mencari kafe instagramable adalah bangunan kafe yang diisi dengan interior yang elegan dan klasik.

Ditambah juga dengan area sofa yang dikelilingi jendela, serta rangkaian lampu gantung bergaya shabby chic.

Lokasi Mounsieur Spoon terletak di Urban Farm, Unit 5, Kawasan Pantai Maju Jl. The Golf Island Boulevard, Kel, Kamal Muara, Kec. Penjaringan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14460. Dengan jam operasional yaitu 07.00-22.30 WIB.

9. Ren Coffee & Eatery

9. Ren Coffee & Eatery
Instagram.com/rencoffee.eatery

Selanjunya adalah Ren Coffee & Eatery yang merupakan kafe bernuansa Jepang yang cocok bagi remaja pecinta hidangan Negeri Sakura ini. Terletak di tengah kawasan Tebet Barat, kafe ini menyediakan minuman kopi, dan beragam menu khas Jepang, seperti Ren Sushi, Mie Ayam Persis Ramen, dan lain-lainnya.

Kamu dan keluarga atau teman-teman juga dapat duduk-duduk di area outdoor kafe yang dihiasi kerikil putih. Suasana a la Jepang juga semakin kental, karena jendela berbentuk lingkaran yang terlihat dari depan serta di beberapa sudut interiornya.

Memiliki suasana rumahan dengan interior serba furnitur kayu, membuat kamu bisa betah untuk berlama-lama di kafe ini.

Lokasi Ren Coffee & Eatery ini terletak di Jl. Tebet Barat IX No.30, Tebet Bar., Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12810. Dengan jam operasional yaitu 08.00-20.00 WIB.

10. Six Ounces Coffee

10. Six Ounces Coffee
Jktdelicacy.com

Hal yang paling dicari ketika ingin nongkrong di Jakarta adalah selain menyajikan makanan dan minuman terbaik, tentunya dekorasi instagramable yang nyaman menjadi nilai tambah.

Nah, ada tempat nongkrong unik di Kelapa Gading nih yang menawarkan sajian menu-menu makanan terbaik dan bernuansa kekinian, yaitu di Six Ounces Coffee. Selain memiliki desain interior yang simpel dan instagramable, menu makanannya juga lebih variatif.

Memiliki nuansa alam yang serba kayu, membuat suasana jadi lebih hangat dan segar membuat remaja bisa nongkrong dengan leluasa. 

Lokasi Six Ounces Coffee ini terletak di Jl. Panglima Polim IX No.93, RT.4/RW.6, Melawai, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12160. Dengan jam operasional yaitu 08:00-22:00 WIB (Senin - Minggu)

11. Warung MJS

11. Warung MJS
Instagram.com/mjsetiabudi

Jika kamu ingin mengajak keluarga untuk lunch atau dinner di outdoor cobalah kunjungi Warung MJS yang sebelumnya bernama Mbah Jingkrak Setiabudi.

 Tempatnya yang modern ini dilengkapi dengan dekorasi unik yang kental dengan nuansa natural.

Kafe ini juga merupakan sebuah restoran yang menyediakan masakan Jawa. Di sana kamu dan keluarga bisa memesan nasi bakar, bebek goreng atau menu lainnya yang memiliki nama unik loh ada es bablas, es pocongan, gedhang kadhemen dan banyak lainnya.

Jadi kalau kamu atau keluarga sedang tinggal di Jakarta dan rindu masakan Jawa, tempat ini bisa mengobati rasa rindu pada kampung halaman lho!

Lokasi Warung MJS ini terletak di Jl. Setia Budi Tengah No.11, RT.1/RW.1, Kuningan, Setia Budi, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12910. Dengan jam operasional yaitu, 10.00-21.00 WIB (Senin-Minggu).

Nah itulah beberapa rekomendasi cafe instagramable di Jakarta, yang dapat dijadikan tempat hangout remaja bersama keluarga dan teman-teman. Meski sudah diperbolehkan untuk dine-in, penting untuk tetap mengikuti protokol kesehatan ya!

Dari 11 rekomendasi di atas, mana yang menarik perhatianmu?

Baca juga:

The Latest