8 Rekomendasi Gamis Terbaru dan Mewah untuk Rayakan Lebaran

Tampil manis dengan gamis bermodel terbaru dan mewah untuk Lebaran nanti ya!

25 April 2022

8 Rekomendasi Gamis Terbaru Mewah Rayakan Lebaran
Shopee.co.id

Lebaran memang selalu menjadi momen yang sangat spesial bagi banyak umat Islam di dunia terutama di Indonesia. Hari raya itu sudah bisa dihitung dengan jari. Itu artinya, kamu sudah harus mulai memikirkan penampilanmu untuk lebaran nanti. 

Daripada bingung karena belum memiliki gamis untuk lebaran nanti, langsung saja simak rangkuman yang telahPopmama.com rangkum mengenai 8 rekomendasi gamis terbaru dan mewah.

Simak berikut ini sampai habis ya! 

1. Brand No Brand

1. Brand No Brand
Shopee.co.id/brandnobrandofficial

Rekomendasi gamis terbaru yang pertama datang dari Brand No Band. Gamis dari brand yang satu ini bisa jadi pilihan buat kamu yang ingin tampil modis dan trendi dengan balutan gamis masa kini. 

Koleksi warna-warnanya pun bisa buat mix and match dengan berbagai fashion item lain yang membuat penampilanmu makin cakep. Salah satunya seperti BNB Rayaa 2022 yang mereka tawarkan dengan beberapa koleksi terbarunya. Harganya pun sesuai dengan kualitasnya sekitar Rp 200.000 hingga Rp 1.000.000.

2. Heaven Lights

2. Heaven Lights
Blibli.com/brand/heaven-lights

Gamis dari Heaven Lights memiliki bahan yang sangat nyaman. Gamis-gamisnya dibuat untuk mendukung berbagai aktivitas sehingga tidak perlu membatasi kamu yang aktif untuk mengenakan gamis. 

Selain itu, mereka menawarkan beberapa pilihan warnanya yang cukup beragam dan mudah untuk mix and match dengan berbagai aksesori. Salah satu koleksi terbarunya yaitu Rayya Series yang harganya sekitar Rp 500 ribuan dengan modelnya yang bermacam-macam.

3. Rashawl

3. Rashawl
Instagram.com/rashwl

Brand ini punya koleksi gamis yang justru berbeda dari lainnya. Mereka memiliki ciri khas dengan warna-warnanya yang cenderung gelap. 

Selain itu, modelnya pun cukup modis. Gamis ini cocok untuk kamu yang menyukai look kasual dan sedikit boyish. Harganya menyesuaikan gaya modelnya yang dimulai sekitar Rp 300 ribuan hingga 500 ribuan.

Editors' Pick

4. Zoya

4. Zoya
Zoya.co.id/products

Zoya adalah salah satu merek yang kembangkan oleh Shafira. Merek pakaian muslim lokal satu ini sudah tidak perlu diragukan lagi kualitasnya.

Beberapa koleksi dari Zoya meliputi pashmina, scarf, dan khimar dengan beragam motif. Zoya juga memiliki koleksi pakaian muslim untuk perempuan seperti blouse, dress, outwear hingga jaket.

5. Vanilla Hijab

5. Vanilla Hijab
Lazada.co.id/products

Nama brand satu ini pasti sudah sangat tidak asing lagi para pengguna hijab maupun gamis. Pemiliknya adalah Atina Maulia yang merupakan sosok wanita muda inspiratif. 

Vanilla Hijab sendiri memang memiliki desain yang cantik dengan bahan-bahan yang nyaman dikenakan dan tidak membuat gerah. Namun, produk yang ditawarkan tidak hanya kerudung saja. Beberapa diantaranya seperti blouse, dress, tunik, sampai dengan gamis. 

Vanila Hijab juga memiliki kualitas yang istimewa dengan harga yang ditawarkan yang sangat terjangkau. Kamu bisa membelinya dengan harga mulai dari Rp 300.000.

6. Wearing Klamby

6. Wearing Klamby
Klamby.id/collections

Buat kamu yang suka berpenampilan feminin, gamis-gamis dari Wearing Klamby bisa jadi salah satu pilihan. Bahkan model-modelnya sangat oke untuk berbagai aktivitas seperti liburan, hangout, atau acara-acara resmi. Buat kamu yang tertarik dengan gamis Wearing Klamby.

Kamu bisa mencoba beberapa koleksi terbaru mereka yaitu Mashrabiya Series yang menawarkan beberapa pakaian dengan motif elegannya. Harganya pun bisa terbilang mewah sekitar Rp 900 ribuan.

7. Zaskia Sungkar Jakarta

7. Zaskia Sungkar Jakarta
Zaskiasungkarjakarta.com

Gamis dari Zaskia Sungkar Jakarta memang terkesan mewah, tapi tetap oke banget untuk styling kekinian. Pilihan warna dan modelnya pun cukup beragam jadi kamu lebih mudah menyesuaikan dengan gayamu.

Mereka menawarkan beberapa gamis dengan model-model kekinian dan motif flower yang natural. Harganya pun sekitar Rp 700 ribuan yang sesuai dengan kualitasnya.

8. ZM by Zaskia Mecca

8. ZM by Zaskia Mecca
Zmnow.id/collections

Brand ini memiliki ciri khas motif tersendiri pada motif gamis buatannya. Bahkan setiap motif memiliki cerita tersendiri. Seperti koleksi Jelita Indonesia yang mengangkat keindahan alam Indonesia dalam motif gamis-gamisnya.

Salah satunya yaitu koleksi Bia x Cut Meyriska dress yang ditawarkan dengan beberapa model dan motif warna kekiniannya. Untuk harganya sendiri sedang diskon menjadi Rp 200 ribuan.

Nah, itulah rangkuman rangkuman yang telah Popmama.com rangkum mengenai 8 rekomendasi gamis terbaru dan mewah. Pilihlah rekomendasi tersebut yang sesuai dengan keinginan dan kenyamanan untuk dikenakan saat lebaran nanti ya!

Baca juga:

The Latest