91 Kasus Terbaru Hepatitis Akut Misterius di Indonesia

Penyebaran penyakit hepatitis akut misterius di tanah air kian bertambah

17 September 2022

91 Kasus Terbaru Hepatitis Akut Misterius Indonesia
Pixabay/Arek Socha

Hepatitis akut merupakan penyakit peradangan hati yang dapat terjadi atas berbagai faktor. Sampai saat ini, belum ada penyebab pasti dari etiologi hepatitis akut yang umumnya menyerang anak-anak. 

Berdasarkan informasi dari Kementerian Kesehatan RI, Mohammad Syahril, saat ini pihak komite ahli masih melakukan pemeriksaan pada penyakit ini, serta menunggu keputusan dari WHO apakah penyebab pasti dari hepatitis akut misterius.

Diketahui kini terdapat 91 kasus baru hepatitis akut misterius yang tersebar di beberapa provinsi. Berikut Popmama.com telah merangkum beberapa fakta mengenai kasus terbaru Hepatitis akut misterius di Indonesia. 

Yuk, disimak detailnya!

1. Terdeteksi 91 kasus baru tersebar di 22 provinsi

1. Terdeteksi 91 kasus baru tersebar 22 provinsi
Youtube.com/Kementerian Kesehatan RI

Juru Bicara pihak Kemenkes RI dalam konferensi pers Update Covid-10, Hepatitis, dan Monkeypox menyampaikan bahwa kasus penyakit misterius ini terus bertambah, dan secara total kini sampai di angka 91.

"Kita sudah periksa 49 ditambah 21 jadi total 91 kasus kita lakukan pemeriksaan, jadi tidak semua provinsi terdeteksi kasus hepatitis akut," ujar Syahril.

Kasus tertinggi penyakit ini terdapat di provinsi DKI Jakarta dan Yogyakarta.

Editors' Pick

2. 35 kasus masuk dalam kategori probable

2. 35 kasus masuk dalam kategori probable
Pexels/Anna Shvets

Syahril menambahkan dalam data yang dikelola oleh kementerian, dari 91 kasus terbaru 25 di antaranya masuk dalam probable, 7 pending, dan 49 kasus tidak masuk dalam klasisfikasi atau probable.

Di Jakarta dan Yogyakarta sebagai provinsi kasus terbanyak, masing-masing kasus probable-nya sebanyak 12 dan 3 kasus. Dugaan kasus ini, Kemenkes melihat terdapat gejala klinis yang paling banyak di alami adalah demam, mual, muntah dan jaundince.

3. Hepatitis akut misterius banyak menyerang laki-laki

3. Hepatitis akut misterius banyak menyerang laki-laki
Pexels/Andrea Piacquadio

Dari data 42 pasien terdiri dari 35 probable dan 7 pending ini sebagian besar pengidapnya ialah laki-laki. Pada kelompok usia 0 sampai 6 tahun terdapat 16 kasus.

"Ada yang meninggal 11 orang atau 26 persen, dan sembuh 22 orang atau 52 persen," ujar Juru Bicara Kemenkes RI.

Gejala yang dialami pada masing-masing pasien di Indonesia berbeda dari yang ada di Inggris. Di Indonesia gejala utama yang dirasakah ialah jaundince (kekuningan pada kulit dan mata), lalu diikuti dengan muntah, diare dan lethargy (rasa lelah yang berlebih).

4. Total pengidap hepatitis akut misterius di dunia sebanyak 1.010 kasus

4. Total pengidap hepatitis akut misterius dunia sebanyak 1.010 kasus
Pexels/Suzy Hazelwood

Menurut laporan dari WHO, perkembangan penyakit misterius ini secara global sudah sebanyak 22 jiwa dari total laporan 1.010 kasus di 35 negara.

"Gejala hepatitis yang dikeluarkan WHO di beberapa negara yang sudah melaporkan total kasusnya 1.010. Kematian 22 orang, tanggal 8 Juli kasus 35 negara atau 46 membutuhkan transplatasi hati," tambah Syahril.

Itulah beberapa informasi mengenai kasus terbaru hepatitis akut misterius di Indonesia. Jangan lupa untuk jaga kesehatan dan kebersihan agar terhindar dari penyakit, ya.

Baca juga:

The Latest