6 Ayat Tentang Nuzulul Quran yang Ada di dalam Al-Qur'an

Ada juga 5 ayat pertama yang diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW

8 April 2023

6 Ayat Tentang Nuzulul Quran Ada dalam Al-Qur'an
Freepik

Nuzulul Quran diperingati sebagai waktu turunnya Al-Qur'an pertama kali. Untuk lebih detailnya, ini dia ayat yang menyebutkan tentang Nuzulul Quran. 

Setiap tahun, umat Muslim biasanya selalu memeringati peristiwa ini. Di tanggal 17 Ramadan, wahyu  Al-Qur'an pertama kali diturunkan melalui Malaikat Jibril untuk disampaikan kepada Nabi Muhammad SAW yang sedang berdiam diri di Gua Hira. 

Dikatakan bahwa Al-Qur'an diturunkan secara berangsur-angsur. Hal inipun disebutkan dalam ayat di dalam Al-Qur'an. 

Untuk lebih detailnya, yuk cari tahu apa saja ayat yang menceritakan tentang Nuzulul Quran, seperti yang dirangkum Popmama.com

1. Surat Al-Baqarah ayat 185

1. Surat Al-Baqarah ayat 185
Pexels/Tayebmezahdia

Dikatakan bahwa Al-Qur'an diturunkan pada bulan Ramadan, hal ini tertuang dalam surat Al-Baqarah ayat 185. 

شَهْرُ رَمَضَانَ الَّذِيْٓ اُنْزِلَ فِيْهِ الْقُرْاٰنُ هُدًى لِّلنَّاسِ وَبَيِّنٰتٍ مِّنَ الْهُدٰى وَالْفُرْقَانِۚ فَمَنْ شَهِدَ مِنْكُمُ الشَّهْرَ فَلْيَصُمْهُ

Yang artinya: 

Bulan Ramadan adalah (bulan) yang di dalamnya diturunkan Al-Qur'an, sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang benar dan yang batil).

2. Surat Al-Anfal ayat ke-41

2. Surat Al-Anfal ayat ke-41
Pexels.com/RODNAE Productions

Nuzulul Quran diperingati pada tanggal 17 Ramadan dan ini mengacu dari surat Al-Anfal ayat 41.

وَٱعْلَمُوٓا۟ أَنَّمَا غَنِمْتُم مِّن شَىْءٍ فَأَنَّ لِلَّهِ خُمُسَهُۥ وَلِلرَّسُولِ وَلِذِى ٱلْقُرْبَىٰ وَٱلْيَتَٰمَىٰ وَٱلْمَسَٰكِينِ وَٱبْنِ ٱلسَّبِيلِ إِن كُنتُمْ ءَامَنتُم بِٱللَّهِ وَمَآ أَنزَلْنَا عَلَىٰ عَبْدِنَا يَوْمَ ٱلْفُرْقَانِ يَوْمَ ٱلْتَقَى ٱلْجَمْعَانِ ۗ وَٱللَّهُ عَلَىٰ كُلِّ شَىْءٍ قَدِيرٌ
 

Yang artinya: 

Ketahuilah, sesungguhnya apa saja yang dapat kamu peroleh sebagai rampasan perang, maka sesungguhnya seperlima untuk Allah, Rasul, kerabat Rasul, anak-anak yatim, orang-orang miskin dan ibnussabil, jika kamu beriman kepada Allah dan kepada apa yang Kami turunkan kepada hamba Kami (Muhammad) di hari Furqan, yaitu di hari bertemunya dua pasukan. Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu. 

Editors' Pick

3. Surat Al-Alaq ayat 1-5

3. Surat Al-Alaq ayat 1-5
Unsplah/Abdullah Haidar Affa

Ayat yang pertama kali diturunkan bukanlah Al-Fatihah melainkan Al-Alaq. Dalam 1 kali penyampaian wahyu, ada 5 ayat yang diturunkan. 

Ini dia isi ayat-ayatnya:


اِقْرَأْ بِاسْمِ رَبِّكَ الَّذِيْ خَلَقَۚ - ١

Artinya: 

Bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu yang menciptakan,

خَلَقَ الْاِنْسَانَ مِنْ عَلَقٍۚ - ٢

Artinya: 

Dia telah menciptakan manusia dari segumpal darah.

اِقْرَأْ وَرَبُّكَ الْاَكْرَمُۙ - ٣

Artinya: 

Bacalah, dan Tuhanmulah Yang Mahamulia,

الَّذِيْ عَلَّمَ بِالْقَلَمِۙ - ٤


Artinya: 

Yang mengajar (manusia) dengan pena

عَلَّمَ الْاِنْسَانَ مَا لَمْ يَعْلَمْۗ - ٥

Artinya: 

Dia mengajarkan manusia apa yang tidak diketahuinya.

4. Surat Al-Qadr ayat 1,3, dan 4

4. Surat Al-Qadr ayat 1,3, 4
Freepik

Salah satu fakta menarik lainnya adalah, malam Nuzulul Quran yang ada di bulan Ramadan sebenarnya jatuh di malam Lailatul Qadar. Inilah malam yang sangat mulia, yang mana jika beribadah di malam ini akan diganjar seperti pahala 1000 bulan.

Adapun isi Al-Qur'an yang menjelaskan hal ini adalah: 

اِنَّآ اَنْزَلْنٰهُ فِيْ لَيْلَةِ الْقَدْرِ

Artinya: 

Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Qur'an) pada malam qadar.

لَيْلَةُ الْقَدْرِ ەۙ خَيْرٌ مِّنْ اَلْفِ شَهْرٍۗ

Artinya: 

Malam kemuliaan itu lebih baik daripada seribu bulan.

تَنَزَّلُ الْمَلٰۤىِٕكَةُ وَالرُّوْحُ فِيْهَا بِاِذْنِ رَبِّهِمْۚ مِنْ كُلِّ اَمْرٍۛ

Artinya: 

Pada malam itu turun para malaikat dan Ruh (Jibril) dengan izin Tuhannya untuk mengatur semua urusan.

5. Surat Ad-Dukhan ayat ke-3

5. Surat Ad-Dukhan ayat ke-3
Freepik

Al-Qur'an turun pada malam yang diberkahi. Hal ini disebutkan dalam surat Ad-Dukhan ayat 3 yang berbunyi: 


اِنَّآ اَنْزَلْنٰهُ فِيْ لَيْلَةٍ مُّبٰرَكَةٍ اِنَّا كُنَّا مُنْذِرِيْنَ

Artinya: 

Sesungguhnya Kami menurunkannya pada malam yang diberkahi. Sungguh, Kamilah yang memberi peringatan.
 

6. Surat Asy-Syu'ara' ayat 193

6. Surat Asy-Syu'ara' ayat 193
Unsplash.com/Rachid Oucharia

Yang terakhir adalah surat Asy-Syu'ara' ayat 193. Di dalamnya diceritakan bahwa Al-Qur'an disampaikan melalui wahyu yang dibawa oleh Malaikat Jibril ke Nabi Muhammad SAW. 

Bunyi suratnya adalah: 

نَزَلَ بِهِ الرُّوْحُ الْاَمِيْنُ ۙ

Artinya : 

Yang dibawa turun oleh ar-Ruh al-Amin (Jibril)

Itu dia beberapa ayat yang menjelaskan tentang turunnya Al-Qur'an. Semoga bisa jadi inspirasi, ya, Ma. 

Baca juga:

The Latest