Resep Mie Godog Jawa, Lezatnya Bikin Ketagihan!

Yuk, buat sendiri di rumah!

12 Agustus 2021

Resep Mie Godog Jawa, Lezat Bikin Ketagihan
Yummy/Aisah

Sajian mie godog atau mie rebus Jawa populer di daerah Yogyakarta dan Jawa Tengah. Mie godog Jawa memiliki rasa gurih dari bumbu bawang putih dan telur bebek yang lezatnya bikin nagih.

Cita rasa khas dihasilkan dari penggunaan telur bebek yang diaduk dalam kuahnya dan dimasak di atas wajan besi yang memakai tungku api arang. Memiliki rasa nikmat dan gurih, mie godog Jawa akan lebih enak jika disajikan saat panas.

Mie godog Jawa biasanya disajikan bersama suwiran daging ayam, telur rebus, dan sayuran seperti sawi hijau dan kol yang membuat rasanya semakin nikmat dan lezat. 

Mie godog ini sering dijajakan di pinggir jalan dengan gerobak terutama menjelang malam hari. Bumbu dan bahan sederhana membuat kuliner ini digemari banyak orang.

Buat kamu yang ingin mencicipi mie godog Jawa, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah, lho.

Kamu tetap bisa memasaknya menggunakan kompor gas tanpa harus memakai tungku api arang. Lalu, agar kuah tambah gurih dan kental kamu bisa menggunakan telur bebek atau jika tak ada, gunakan telur ayam sebagai alternatif.

Caranya pun tidak sulit. Yuk, ikuti resep membuatnya yang sudah Popmama.com sajikan di bawah ini.

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

1. Bahan-bahan dibutuhkan
Pixabay/Sansoja

Bahan-bahan:

  • 200 gram mie kuning basah, siram air panas dan tiriskan
  • 150 gram dada ayam, rebus/goreng, lalu suwir kasar
  • 1 ikat sawi hijau, potong-potong
  • 2 lembar kol, iris kasar
  • 1 buah tomat merah, potong-potong
  • 750 ml kaldu ayam
  • 2 butir telur bebek atau telur ayam
  • 1 batang seledri, iris-iris
  • 2 batang daun bawang, iris-iris
  • 2 sdm kecap manis (sesuai selera)
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu halus:

  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri
  • 30 gram ebi kering
  • ½ sdt merica butiran
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya

Bahan pelengkap:

  • Bawang merah goreng
  • Acar cabai rawit dan mentimun
  • Kerupuk

Editors' Pick

2. Haluskan dan tumis bumbu halus

2. Haluskan tumis bumbu halus
Yummy/Lisa Ferani

Ulek bawang bawang merah, bawang putih, kemiri, ebi, merica butiran, garam, dan gula pasir sampai halus dan lembut. Kamu juga bisa menghaluskan bahan-bahan ini memakai food processor atau blender.

Selanjutnya, panaskan minyak goreng. Setelah minyak panas, masukkan bumbu halus tadi dan tumis hingga harum dan matang.

3. Tumis bumbu bersama kaldu dan bahan lainnya

3. Tumis bumbu bersama kaldu bahan lainnya
defendevropa.com

Setelah bumbu halus harum dan matang, tuangkan 1/3 kaldu ayam ke dalam tumisan. Aduk dan masak hingga mendidih.

Kemudian masukkan irisan kol, sawi hijau, dan tomat merah. Aduk hingga semua bahan setengah layu kemudian sisihkan bahan-bahan di pinggir wajan. Masukkan telur bebek atau telur ayam, aduk sampai merata.

4. Masak hingga mendidih

4. Masak hingga mendidih
Yummy/Ummu Alfard

Tuangkan sisa kaldu ayam kemudian masukkan mie kuning, daging ayam yang sudah disuwir, kecap manis, gula pasir, dan garam, lalu aduk hingga semua bahan tercampur rata.

Tambahkan seledri dan daun bawang, aduk dan masak hingga semua bahan matang.

Kalau bumbunya dirasa masih kurang, kamu bisa tambahkan bumbu yang dirasa kurang tersebut lalu koreksi lagi rasanya.

Mie godog Jawa siap dihidangkan selagi panas

Mie godog Jawa siap dihidangkan selagi panas
resepkoki.id

Setelah rasanya sudah pas, aduk dan masak sebentar kemudian angkat dan sisihkan. Sajikan mie godog Jawa dengan pelengkap seperti taburan bawang merah goreng, acar cabai rawit dan mentimun, serta kerupuk.

Itu dia resep mie godog Jawa yang bisa kamu buat sendiri di rumah. Mie godog Jawa sangat nikmat disantap selagi panas, apalagi kalau cuaca sedang hujan dijamin pasti akan ketagihan terus.

Jadi, tunggu apa lagi? Selamat mencoba!

Baca Juga:

The Latest