7 Fakta Keluarga Karina aespa, Mama dan Kakaknya Seorang Perawat

Karina aespa mengatakan kakak perempuannya tidak kalah memesona dari dirinya

2 April 2024

7 Fakta Keluarga Karina aespa, Mama Kakak Seorang Perawat
Instagram.com/katarinabluu

Sejak debut pada tahun 2020 silam, aespa memang sudah mencuri perhatian banyak orang. Keempat anggotanya berhasil mencuri perhatian banyak orang, tak terkecuali Karina sebagai leader.

Karina menarik perhatian publik berkat parasnya. Tak seperti kebanyakan idol, Karina aespa pernah mengungkapkan bahwa dirinya bisa menjadi idol setelah mendapat tawaran audisi di direct message Instagram oleh staf SM Entertainment.

Nah, kali ini Popmama.com siap membahas lebih lanjut terkait fakta keluarga Karina aespa secara lebih detail. 

1. Karina mempunyai nama baptis Katarina

1. Karina mempunyai nama baptis Katarina
Instagram.com/katarinabluu

Karina lahir dengan nama lengkap Yu Ji Min. Sebelum memutuskan Karina sebagai nama panggungnya, perempuan kelahiran 2000 ini sempat mempertimbangkan untuk memakai nama Woo!Ah!, Jasmine, atau Zion.

Namun, pada akhirnya, ia memutuskan untuk menggunakan Karina yang terinspirasi dari nama baptisnya, yaitu Katarina.

2. Keluarga Karina menganut agama Katolik

2. Keluarga Karina menganut agama Katolik
Instagram.com/katarinabluu

Layaknya kebanyakan artis Korea kebanyakan, Karina jarang sekali membicarakan tentang keluarganya ke publik. Namun, beberapa kali ia sempat bercerita tentang kakak perempuannya. Hal yang bisa dipastikan, keluarga Karina menganut agama Katolik.

Keluarganya terdiri dari papa, mama, dan satu kakak perempuan kelahiran 1995. Mempunyai jarak umur yang cukup jauh tidak menghalangi keduanya untuk mempunyai hubungan yang dekat.

Editors' Pick

3. Karina mengatakan kakak perempuannya mempunyai paras yang tidak kalah memesona

3. Karina mengatakan kakak perempuan mempunyai paras tidak kalah memesona
Instagram.com/katarinabluu

Dalam sebuah acara variety show, Karina membeberkan bahwa kakak perempuannya tidak kalah memesona dari dirinya. Rupanya, itu bukan kali pertama Karina menceritakan tentang kakak perempuannya.

Karina sempat bercerita pula tentang kakaknya kepada para staf hingga makeup artis yang menanganinya. Meski tidak pernah menunjukkan secara langsung wajah kakak perempuannya, penggemar pun langsung percaya mengingat Karina mempunyai visual menawan.

4. Karina sangat dekat dengan kakak perempuannya

4. Karina sangat dekat kakak perempuannya
Instagram.com/katarinabluu

Tidak hanya soal penampilan kakaknya, Karina juga sempat bercerita tentang kedekatan dengan saudara kandungnya tersebut. Karina bercerita kakaknya suka sekali memberikan mainan Tamagotchi saat ia masih kecil.

Meski keduanya sangat dekat, kakak perempuan Karina memilih untuk menjaga privasi dengan tidak mengatakan bahwa dirinya mempunyai adik seorang idol K-Pop.

5. Mama dan kakak dari Karina adalah seorang perawat

5. Mama kakak dari Karina adalah seorang perawat
Instagram.com/katarinabluu

Rupanya, mama dan kakak dari Karina berprofesi sebagai seorang perawat. Karina mengatakan, dirinya tidak menceritakan identitas tentang keluarganya untuk menghindari tekanan yang kemungkinan terjadi karena memiliki anggota keluarga seorang selebriti.

Namun, ada satu hal lucu yang pernah dibeberkan Karina tentang kakak perempuannya. Ia mengatakan kalau kakaknya sempat merasa aneh ketika mendengar lagu aespa diputar di kafe, mal, atau tempat umum yang dikunjungi.

6. Kakak dari Karina menyembunyikan identitas tentang hubungan keduanya

6. Kakak dari Karina menyembunyikan identitas tentang hubungan keduanya
Instagram.com/katarinabluu

Kedekatan Karina dengan kakak perempuannya bisa terlihat dari bagaimana sang Idol tampak begitu antusias ketika bercerita tentang saudara kandungnya tersebut. Bahkan, ia tidak ragu untuk mengutarakan perasaan rindu kepada kakaknya ketika berada di program televisi.

Kendati begitu, Karina menyebut bahwa kakaknya sedikit merasa terbebani untuk berhubungan dengan seorang artis. Karina mengatakan, “Belum ada yang tahu bahwa saya adalah adik perempuannya. Dia tidak memberi tahu rekan kerjanya bahwa kami adalah saudara kandung. Dia merahasiakannya.”

7. Kakak perempuan Karina bekerja di rumah sakit

7. Kakak perempuan Karina bekerja rumah sakit
Instagram.com/katarinabluu

Di keluarga Karina, hanya dirinya yang berkecimpung di dunia hiburan. Itu sebabnya, Karina cukup tertutup untuk membahas tentang kehidupan keluarganya lebih lanjut.

Bahkan, nama dari keluarga Karina juga tidak pernah terekspos ke publik. Hal yang pasti, kakak perempuan Karina bekerja di rumah sakit sebagai seorang perawat.

Nah, jadi itu dia pembahasan tentang fakta keluarga Karina aespa. Apakah kamu yang termasuk mengidolakan member aespa satu ini?

Baca juga:

The Latest