Tips Melentikkan Bulu Mata Bayi secara Alami, Mudah Diaplikasikan

Pastikan gunakan bahan-bahan alami dan aplikasikan secara perlahan, Ma!

23 Mei 2024

Tips Melentikkan Bulu Mata Bayi secara Alami, Mudah Diaplikasikan
Freepik/azerbaijan_stockers

Pada dasarnya setiap bayi dilahirkan dengan keunikan masing-masing, mulai dari bentuk wajah, warna mata, bahkan hingga karakteristik bulu mata sekalipun. Ada bayi yang secara alami memiliki bulu mata lentik dan panjang, ada pula yang mungkin memiliki bulu mata yang lebih lurus dan pendek. 

Namun, beberapa orangtua mungkin ingin memberikan sedikit sentuhan ekstra pada penampilan bulu mata bayinya agar terlihat lebih lentik dan indah hingga dewasa. 

Apakah Mama juga ingin melentikkan bulu mata si Kecil? Jika iya, pastikan Mama menggunakan cara yang alami dan tidak mengiritasi mata bayi. 

Nah, kali ini Popmama.com akan berikan tips melentikkan bulu mata bayi secara alami. Yuk, simak sama-sama, Ma!

1. Minyak kemiri

1. Minyak kemiri
Freepik/pvproductions

Minyak kemiri dikenal sebagai minyak yang bermanfaat untuk merangsang pertumbuhan rambut. Selain rambut, minyak kemiri juga dapat merangsang pertumbuhan bulu mata, menebalkan, dan membuat bulu mata menjadi lebih hitam, lho.

Minyak kemiri mengandung asam lemak esensial dan vitamin yang dapat membantu menutrisi bulu mata bayi. Mama bisa mengoleskan minyak kemiri pada bulu mata bayi dengan cotton bud setelah si Kecil mandi atau ketika tidur.

2. Minyak zaitun

2. Minyak zaitun
Freepik/freepik

Selain minyak kemiri, Mama juga bisa menggunakan minyak zaitun untuk melentikkan bulu mata bayi. Pastikan Mama menggunakanlah minyak zaitun murni karena mengandung polifenol yang bisa menyehatkan bulu mata. 

Selain polifenol, minyak zaitun juga kaya akan vitamin E dan antioksidan yang bisa membuat kulit di sekitar bulu mata terasa lebih halus dan lembap.

Agar manfaatnya lebih maksimal, Mama bisa mengaplikasikan minyak zaitun sebelum si Kecil tertidur. Pasalnya, kandungan polifenol dapat bekerja efektif saat sedang tertidur. Gunakan pula cotton bud untuk meratakan minyak zaitun di permukaan bulu mata.

Editors' Pick

3. Minyak kelapa

3. Minyak kelapa
Freepik/freepik

Minyak kelapa merupakan sumber vitamin E yang tinggi sehingga dapat digunakan untuk menyuburkan rambut. Mama juga bisa menggunakan minyak kelapa untuk menutrisi bulu mata bayi agar terlihat lebih lentik. Namun, pastikan Mama memilih minyak kelapa murni atau virgin coconut oil. 

Sama seperti minyak kemiri dan zaitun, Mama bisa mengaplikasikan minyak kelapa dengan menggunakan cotton bud. Oleskan minyak kelapa pada bulu mata bayi dengan mengikuti arah tumbuh bulu mata, dimulai dari pangkal hingga ke ujung bulu mata.

4. Lidah buaya

4. Lidah buaya
Freepik/jcomp

Mama pasti sudah sering mendengar bahwa lidah buaya bagus untuk menutrisi dan menyuburkan rambut. Tak hanya untuk rambut, lidah buaya juga bisa digunakan untuk pertumbuhan bulu mata. 

Lidah buaya mengandung vitamin E yang dapat menutrisi bulu mata. Selain itu, lidah buaya juga mengandung beberapa mineral penting lainnya, seperti seng, zat besi, dan kalsium yang dapat merangsang pertumbuhan bulu mata.

Mama bisa memilih lidah buaya yang masih segar, kemudian cuci sampai benar-benar bersih.  Setelah itu, potong lidah buaya untuk mendapatkan gelnya.

Mama bisa mengoleskan gel lidah buaya menggunakan cotton bud ke bulu mata si Kecil. Diamkan selama 30 menit, kemudian bilas perlahan dengan air sampai bersih.

5. Petroleum jelly

5. Petroleum jelly
Unsplash/Towfiqu barbhuiya

Cara selanjutnya yang bisa dilakukan untuk melentikkan bulu mata bayi adalah dengan menggunakan petroleum jelly

Petroleum jelly dikenal khasiatnya dalam menjaga kelembapan kulit, yang bisa juga berfungsi untuk pertumbuhan bulu mata. Pasalnya, apabila kulit lembap, folikel kulit akan bekerja lebih maksimal untuk menumbuhkan rambut yang lebat dan kuat.

Mama bisa mengoleskan petroleum jelly di pangkal bulu mata bayi, kemudian diamkan dalam waktu semalaman.

6. Berikan asupan makanan yang mengandung vitamin E

6. Berikan asupan makanan mengandung vitamin E
Freepik/azerbaijan_stockers

Hal yang tak kalah penting jika Mama ingin pertumbuhan rambut si Kecil sehat, termasuk bulu matanya adalah dengan melakukan perawatan dari dalam. Jika si Kecil sudan menginjak usia 6 bulan ke atas, Mama bisa memberikan makanan yang sehat, terutama makanan yang mengandung vitamin E. 

Selain dapat merawat kulit, vitamin E juga dapat menunjang pertumbuhan folikel rambut, termasuk folikel bulu mata. Dengan rutin mengonsumsi makanan kaya vitamin E, bulu mata akan tumbuh lebih lebat dan lentik.

Beberapa makanan yang mengandung vitamin E di antaranya adalah salmon, udang, sayuran hijau, kacang-kacangan, hingga biji-bijian. Sementara untuk buah-buahan, Mama bisa memberikan si Kecil mangga, alpukat, kiwi, pepaya, dan masih banyak lagi. 

Itu dia rangkuman mengenai tips melentikkan bulu mata bayi secara alami. Meskipun bulu mata bayi yang lentik terlihat gemas, namun pastikan Mama tetap memprioritaskan kenyamanan dan kesehatan mata si Kecil dengan menghindari penggunaan bahan kimia, ya!

Baca juga:

The Latest