5 Peralatan Makan yang Harus Dimiliki Sebelum Bayi Mulai MPASI

Ini dia peralatan makan untuk anak di bawah 1 tahun

2 Desember 2018

5 Peralatan Makan Harus Dimiliki Sebelum Bayi Mulai MPASI
Pixabay/Ben_Kerckx

Memperkenalkan makanan pendamping ASI (MPASI) untuk si Kecil merupakan momen berharga bagi orangtua. Ini adalah tahapan yang sangat membahagiakan, namun juga membuat was-was. Rasanya tidak sabar ingin meberikan makan lalu merekam video agar bisa segera posting di media sosial.

Sebelum merasa nggak tahan karena mau mendokumentasikan momen pertama kali MPASI bayi mama, ada baiknya Mama memikirkan peralatan makan yang aman.

Pastikan Mama sudah punya peralatan MPASI yang dibutuhkan agar proses pemberian makan untuk si Kecil jadi lebih mudah.

Peralatan makan untuk bayi tidak harus lengkap, yang penting kualitasnya aman untuk kesehatan bayi mama. Peralatan makan haris berlabel BPA Free.

5 Peralatan Makan Harus Dimiliki Sebelum Bayi Mulai MPASI
Popmama.com/Novy Agrina

Sebagai teman makan dan minum si Kecil yang telah dipercaya, Nuby kembali hadir di Indonesia Maternity, Baby and Kids Expo (IMBEX) 2018. Berlokasi di Jakarta Convention Center, booth Nuby berada di Hall B pada tanggal 30 November - 2 Desember 2018. Banyak produk diskon hingga 30% di sini.

Dwi Ariani selaku Brand Manager Nuby Indonesia mengatakan, "Tujuan utama kami hadir kembali di IMBEX ini bukan hanya memiliki acara atau diskon besar-besaran. Tetapi juga untuk memperkenalkan kepada customer semua jenis produk yang Nuby miliki."

Agara Mama nggak bingung, berikut Popmama.com bagikan informasi apa saja peralatan MPASI yang perlu dipersiapkan.

Nah, berikut ini rekomendasi peralatan MPASI yang sebaiknya ada di dapur mama:

1. Penumbuk atau penghalus makanan

1. Penumbuk atau penghalus makanan
Dok. Nuby

Penumbuk makanan atau alat untuk menghaluskan bahan makanan ada dua jenis, yakni yang manual ataupun elektrik.

Yang  manual bisa menggunakan saringan atau cobek pengulekan dan dikerjakan secara manual.

Namun untuk menghaluskan makanan si Kecil, tentu mama harus punya barang-barang khusus yang tidak digabung dengan memasak bahan makanan untuk orang dewasa.

Salah satu produk yang direkomendasikan adalah Nuby Garden Fresh Mash Feed. Menghaluskan buah dan sayuran jadi lebih mudah dan terdapat beberapa pilihan warna.

Sedangkan penumbuk elektrik Mama bisa gunakan blender atau food processor.

Akan lebih baik lagi jika penghalus makanan yang kamu punya dapat diatur tingkat kelembutannya. Sehingga bisa diatur hasil makanannya sesuai dengan tekstur yang diperlukan untuk bayi mama berdasarkan usianya.

Editors' Pick

2. Babycook

2. Babycook
Popmama.com/Novy Agrina

Babycook atau slow cooker dapat dikatakan sebagai alat pengolah MPASI yang praktis dan multifungsi.

Salah satu alat yang direkomendasikan adalah Beaba Babycook Neo.

Dengan alat ini Mama bisa memasak, mengukus, dan menghangatkan makanan si Kecil hanya dengan pakai satu alat yang sama.

Babycook juga dilengkapi dengan pengatur waktu, sehingga waktu pengolahan tidak terlalu lama dan nutrisinya bisa tetap terjaga.

Sambil menyiapkan MPASI mama bisa mengerjakan hal lain seperti memandikan si Kecil, beribadah atau merapikan tempat tidur.

Baca juga: Ciri Bayi Sudah Siap MPASI

3. Botol sendok makan

3. Botol sendok makan
Dok. Nuby

Botol sendok makan ini memang bisa memudahkan Mama saat memberi makan untuk si Kecil dan cocok dibawa saat bepergian. Jadi tas bayi mama bisa cukup untuk membawa barang-barang lainnya.

Nuby Fresh Sillicone Squeeze Feeder adalah salah satu peralatan MPASI yang aman untuk si Kecil. Setelah makanan dihaluskan, masukan ke dalam sillicone squeeze feeder dan memberi makan jadi bisa lebih praktis.

4. Peralatan makan lengkap

4. Peralatan makan lengkap
Dok. Nuby

Selain melengkapi peralatan memasak, tentunya mama juga tidak lupa menyiapkan peralatan makan lengkap mulai dari piring, mangkuk, gelas, sendok dan garpu khusus untuk bayi mama. 

5. Silicone placemate

5. Silicone placemate
Popmama.com/Novy Agrina

Mama bisa siapkan silicone placemate. Ini adalah wadah untuk anak yang mulai bisa makan sendiri dengan bentuk-bentuk yang menarik.

Banyak bentuk-bentuk lucu, ini bisa membuat waktu makan jadi lebih ceria dan menyenangkan. Mama bisa pilihkan satu untuk si Kecil.

Sediakan menu yang menarik dan ini bisa membuat waktu makan jadi lebih menyenangkan. Jika memungkinkan libatkan anak mama saat menyiapkan makanan.

Biasanya setelah bayi mama berusia 10 bulan, ia mulai siap diberikan menu makanan dengan tekstur lebih kasar dari sebelumnya.

Berikan ayam tahu cincang dengan bentuk lucu agar lebih menarik. Mama bisa gunakan cetakan makanan untuk menciptakan bentuk yang lebih

Bukan hanya memperkenalkan MPASI pada bayi, secara tidak langsung Mama juga sudah mengajarikan hal-hal baru.

Itulah 5 peralatan MPASI yang harus dimiliki. Pilih juga peralatan makan yang banyak warna. Dengan adanya warna yang berbeda-beda tentu ini akan menjadi daya tarik tersendiri untuk bayi mama.

Baca juga: 

The Latest