25 Contoh Perbuatan yang Mencerminkan Tanggung Jawab Warga Negara

Ketahui beberapa perbuatan yang menunjukkan sikap tanggung jawab sebagai masyarakat Indonesia

25 Januari 2023

25 Contoh Perbuatan Mencerminkan Tanggung Jawab Warga Negara
Pexels/just baf

Melansir dari Kamus Besar Bahasa Indonesia, definisi dari tanggung jawab adalah sebuah kewajiban yang ditanggung oleh seorang individu termasuk menanggung risiko dan akibatnya sesuai dengan perbuatan yang dilakukannya. 

Pengertian lainnya menjelaskan bahwa tanggung jawab merupakan sikap atau perilaku saat akan melakukan sesuatu dengan sungguh dan secara sadar siap akan menanggung segala risiko dan perbuatannya tersebut.

Tanggung jawab ini termasuk salah satu tindakan atau tingkah laku manusia secara sadar akan segala perbuatan dan kewajiban yang perlu dilakukannya. 

Di dalam negara tentunya tiap-tiap warga yang menempati suatu daerah di dalamnya terdapat sebuah masyarakat tertentu, tentunya memiliki tanggung jawab sebagai anggota masyarakat tersebut. 

Sebagai wujud kesadaran akan kewajiban yang dilakukan menjadi suatu tanggung jawab yang harus melekat dalam kepribadian semua orang. 

Selain itu, bagian dalam melakukan sebuah tanggung jawab juga bergantung pada profesi serta kedudukan mereka dalam lingkungan tersebut.  

Berikut ini, Popmama.com telah merangkum beberapa informasi terkait contoh perbuatan yang mencerminkan tanggung jawab warga negara. 

Wajib diketahui anak sejak dini supaya bisa menambah wawasannya dalam bermasyarakat. Yuk simak!

1. Bertanggung jawab sebagai siswa dalam menuntut ilmu di sekolah

1. Bertanggung jawab sebagai siswa dalam menuntut ilmu sekolah
Pexels/Katerina Holmes

Adapun contoh perbuatan yang mencerminkan tanggung jawab sebagai siswa di sekolah, antara lain: 

  • Datang ke sekolah tepat waktu.
  • Menghormati guru serta semua elemen warga sekolah.
  • Mengerjakan semua tugas yang diberikan oleh guru.
  • Memakai seragam sesuai peraturan yang berlaku di sekolah.
  • Melaksanakan jadwal piket harian.
  • Jangan meninggalkan kelas saat kegiatan belajar mengajar sedang berlangsung. 

Editors' Pick

2. Menjaga keamanan serta ketertiban bangsa di dalam masyarakat

2. Menjaga keamanan serta ketertiban bangsa dalam masyarakat
Pexels/Febry Arya

Terdapat beberapa contoh perbuatan yang mencerminkan tanggung jawab dalam menjaga keamanan serta ketertiban bangsa di dalam masyarakat yakni, sebagai berikut:

  • Bersama-sama menjaga dan menikmati fasilitas umum yang sudah disediakan.
  • Menaati aturan dan norma yang berlaku di lingkungan masyarakat setempat.
  • Membayar pajak demi keberhasilan pembangunan negara.
  • Menaati segenap rangkaian undang-undang dan peraturan yang berlaku di dalam negeri. 
  • Mematuhi seluruh peraturan lalu lintas demi keamananan bagi diri sendiri dan juga orang lain.
  • Mengikuti kegiatan bakti sosial dan ronda malam di lingkungan masyarakat setempat.

3. Turut menjaga persatuan dan kesatuan bangsa

3. Turut menjaga persatuan kesatuan bangsa
Freepik/tirachardz

Contoh perbuatan yang mencerminkan tanggung jawab dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, sebagai berikut:

  • Melakukan musyawarah mufakat dengan menjunjung keadilan dan semangat kekeluargaan.
  • Tidak membeda-bedakan status sosial, agama, suku, dan ras orang lain di suatu masyarakat. 
  • Menghargai pendapat orang lain saat menyampaikan gagasannya.
  • Saling mengerti dan memahami satu sama lain.
  • Membantu orang lain ketika sedang menghadapi kesulitan. 
  • Saling bergotong royong dalam menyelesaikan sebuah pekerjaan.

4. Mendorong warga negara untuk mencintai tanah air

4. Mendorong warga negara mencintai tanah air
Freepik/senivpetro

Adapun contoh perbuatan yang mencerminkan tanggung jawab sebagai warga negara yang mendorong cinta tanah air, sebagai berikut:

  • Meningkatkan wawasan seputar kebangsaan dan menanamkan rasa nasionalisme.
  • Mempelajari asal-usul suatu daerah dilihat dari sejarah perjuangan para pahlawan dan menghargai segala peninggalan yang ada. 
  • Menghormati simbol-simbol negara, seperti lagu kebangsaan, ideologi, dan peraturan undang-undang. 
  • Menjaga nama baik bangsa dan negara di dunia internasional.
  • Menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar dalam kehidupan sehari-hari. 
  • Membeli dan menggunakan produk dalam negeri atau produk UMKM sebagai bentuk kebanggaan akan karya yang dihasilkan oleh anak-anak dalam negeri.
  • Saling menghargai dan melestarikan potensi sumber daya alam yang ada di dalam negeri. 

Nah, itulah Ma penjelasan selengkapnya terkait tanggung jawab dan contoh perbuatan yang mencerminkan kita sebagai warga negara. Semoga informasi ini bisa bermanfaat dan menambah wawasan untuk si Kecil, Mama, dan Papa. 

Baca juga:

The Latest