5 Rekomendasi Rumah Sunat untuk Anak di Surabaya

Bisa jadi referensi bagi Mama dan Papa sebelum anak sunat!

18 Februari 2021

5 Rekomendasi Rumah Sunat Anak Surabaya
Pexels/Amina Filkins

Mengingat sunat termasuk sesuatu yang wajib dilakukan oleh anak laki-laki, Mama dan Papa perlu memerhatikan beberapa hal sebelum pelaksanaannya. Hal ini karena proses sunat melibatkan organ vital anak.  

Orangtua perlu memastikan bahwa tenaga medis yang menangani proses sunat merupakan seorang profesional di bidangnya. Selain itu, penting juga untuk mengetahui apakah alat yang digunakan telah benar-benar bersih. 

Maka, sebaiknya orangtua dapat behati-hati dalam menentukan tempat anak melakukan sunat. Namun, Mama tidak perlu khawatir karena Popmama.com akan memberikan solusinya. 

Berikut rekomendasi rumah sunat yang aman, bersih, dan nyaman untuk anak-anak. Khususnya, bagi Mama yang berdomisili di wilayah Surabaya, Jawa Timur.

1. Rumah Sunat Surabaya

1. Rumah Sunat Surabaya
Instagram.com/rumahsunat.surabaya

Rumah Sunat Surabaya berlokasi di Ruko West Point 25H, Sambikerep, Kota Surabaya. Menawarkan layanan sunat dengan berbagai metode, yaitu metode sunat stapler, metode sunat laser, dan metode sunat klamp. 

Proses sunat dilakukan oleh tenaga medis yang profesional di bidangnya sehingga hasil baik dan lukanya cepat sembuh, Ma. Rumah Sunat Surabaya ini melayani sunat untuk anak-anak hingga orang dewasa. 

Apabila Mama dan Papa tertarik, dapat datang langsung ke alamat Rumah Sunat Surabaya yang telah tertera di atas. Dengan jadwal buka dari hari Senin–Sabtu pukul 08.00–21.00 WIB.

Bisa juga mengunjungi laman www.rumahsunatsurabaya.net atau menghubungi nomor telepon 0878 6886 8168 untuk mendapatkan informasi lanjutan. 

Editors' Pick

2. Rumah Sunat dr. Mahdian Surabaya

2. Rumah Sunat dr. Mahdian Surabaya
www.rumahsunatan.com

Rumah Sunat dr. Mahdian Surabaya beralamat di Jl. Ngagel Jaya No.38, Pucang Sewu, Gubeng, Kota Surabaya. Layanan khusus sunat yang telah memiliki berbagai cabang dan terpercaya ini menyediakan metode sunat tanpa jarum suntik dan metode sunat modern klamp. 

Dengan peralatan sunat yang terjamin steril dan aman serta dilakukan oleh tenaga medis profesional. Anak mama pun langsung bisa beraktivitas seperti biasa setelah menjalani proses sunat. 

Selain datang langsung ke lokasi, Rumah Sunat dr. Mahdian Surabaya juga melayani pendaftaran secara online melalui laman www.rumahsunatan.com atau telepon call center (031) 5010 109.

Bisa juga menggunakan layanan sunat dari rumah dengan menghubungi nomor 0813 1999 0302 sehingga proses sunat lebih nyaman dan praktis untuk anak mama. 

3. Sunatanku

3. Sunatanku
Dok. Google Images

Sunatanku merupakan klinik penyedia layanan sunat bagi bayi, anak-anak, hingga orang dewasa yang berada di Surabaya, Jawa Timur. Melayani sunat untuk pasien bayi, anak-anak, hingga dewasa. 

Menyediakan metode sunat laser yang dikombinasikan dengan metode sunat klamp sehingga tanpa jahit dan tanpa perban. Hasil sunat pun baik, proses perawatan yang mudah, dan penyembuhan relatif cepat. 

Selain menyediakan layanan sunat langsung di Jl Raya Gunung Anyar Sawah no. 18, Surabaya, Sunatanku juga memiliki jasa sunat di rumah. Apabila tertarik, Mama dapat menghubungi nomor telepon 0877 5212 7700 atau WhatsApp 0812 5212 7700. 

4. Klinik Miftachul Munir Medika

4. Klinik Miftachul Munir Medika
Dok. Google Images

Klinik yang biasa disebut sebagai Klinik M3 ini bertempat di Jl. Raya Lontar No.190, Lontar, Sambikerep, Kota Surabaya. Merupakan klinik khusus luka diabetes yang juga melayani proses sunat atau khitan. 

Dilakukan oleh tenaga medis profesional serta dukungan peralatan yang memadai, Klinik M3 menyediakan layanan sunat menggunakan metode sunat modern klamp.

Dengan biaya yang cukup terjangkau dan beragam tawaran diskon menarik. Bahkan, layanan sunat di Klinik M3 bisa didapatkan secara gratis, khusus untuk anak yatim dan kaum dhuafa.

5. Khitan Sunat Heboh Surabaya

5. Khitan Sunat Heboh Surabaya
Instagram.com/khitan_sunat_dokter_heboh

Penyedia layanan sunat dr. Yoyok Heboh ini beralamat di Jl. Jepara V No.1, RT.005/RW.01, Jepara, Bubutan, Kota Surabaya. Menawarkan proses sunat dengan berbagai metode yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan. 

Khitan Sunat Heboh Surabaya tersebut mungkin dapat menjadi pilihan bagi Mama dan Papa yang ini melakukan sunat untuk anak-anak. Proses sunat dijamin aman dan nyaman. 

Apabila berminat, dapat datang langsung ke lokasi yang tertera. Bisa juga menghubungi nomor telepon 0857 3340 1933.

Itulah 5 rekomendasi tempat sunat di Surabaya, Jawa Timur yang dapat Mama pilih untuk anak-anak. Semoga dapat menjadi referensi, ya. 

Baca juga:

The Latest