8 Pasangan Ideal yang Cocok Jadi Pendamping Hidup Sesuai MBTI

MBTI bisa digunakan untuk mengetahui kepribadian dan watak seseorang

18 Maret 2024

8 Pasangan Ideal Cocok Jadi Pendamping Hidup Sesuai MBTI
Unsplash/Derekthomson

MBTI (Myrs-Briggs Type Indicator) adalah tes kepribadian untuk mengenali watak dan karakter seseorang secara lebih detail. Kepribadian MBTI dikelompokkan menjadi 16 tipe dengan karakteristik yang berbeda-beda. 

MBTI biasa digunakan untuk mengetahui potensi, preferensi, dan kelemahan seseorang ketika berinteraksi dan menjalin hubungan. Untuk mengetahui pasangan ideal, Mama perlu mengetahui tipe MBTI diri sendiri terlebih dahulu. 

Penasaran pasangan ideal yang cocok jadi pendamping hidup sesuai MBTI? Simak ulasannya di bawah ini yang dirangkum Popmama.com dilansir dari Bustle yuk, Ma!

1. ENTP dan INTJ

1. ENTP INTJ
Unsplash/Ozgomz

INTJ adalah tipe yang lambat dalam memulai suatu hubungan percintaan. Mereka cenderung diam dan tidak ingin mendekati pasangannya terlebih dahulu. 

Oleh karena itu, mereka cocok dengan ENTP karena memiliki elemen dominan dan kepemimpinan yang tinggi. ENTP lebih mudah memulai hubungan percintaan. Mereka juga mudah move on ketika hubungannya telah berakhir. 

2. ISFP dan ESFJ

2. ISFP ESFJ
Unsplash/Dani_franco

ISFP adalah sosok yang memiliki sifat ramah dan berhati lembut. Mereka cenderung menghindari konflik ketika menjalin hubungan percintaan. Namun, mereka sebenarnya sangat serius dan ingin berkomitmen dalam jangka panjang ketika menjalin asmara. 

Pasangan ideal bagi ISFP adalah ESFJ yang juga menginginkan hubungan jangka panjang ketika menjalin asmara. ESFJ bisa menjadi pendengar yang baik bagi ISFP dan saling menguatkan satu sama lain ketika menghadapi kesedihan. 

3. ESTP dan ISFJ

3. ESTP ISFJ
Unsplash/Jonathanborba

Ciri khas ESTP adalah memiliki selera humor yang tinggi dan optimis tiap kali mengerjakan sesuatu. Mereka suka menghabiskan waktu bersama pasangan dan melontarkan celotehan-celotehan lucu untuk menyenangkan pasangannya. 

Itulah sebabnya, ESTP cocok berhubungan dengan ISFJ yang cenderung pendiam dan suka menyembunyikan perasaan. Candaan yang dilontarkan ESTP mampu membuat hubungannya dengan ISFJ terasa menyenangkan dan membuat ISFJ menemukan zona nyaman untuk berbagi perasaannya. 

Editors' Pick

4. ENFP dan INFJ

4. ENFP INFJ
Unsplash/Sirbusorin

ENFP dikenal sebagai pribadi yang bersemangat, kreatif, dan berjiwa bebas. ENFP selalu memiliki ide-ide baru untuk membawa perubahan besar dalam hidupnya. 

Namun, ENFP tidak dapat bekerja sendiri. Dia membutuhkan seseorang untuk mewujudkan ide-ide tersebut dan mendukungnya di saat sedih. Dalam hal percintaan, ENFP adalah pasangan ideal untuk INFJ yang mampu mendukung dan menguatkan pasangannya ketika sedih. 

Di sisi lain, INFJ dikenal memiliki sifat keras kepala dan kreatif. Sifat tersebut hanya bisa ditaklukkan oleh ENFP yang memiliki elemen dominan dan ekstrovert

5. ISTJ dan ESFP

5. ISTJ ESFP
Unsplash/Evgeeeenchik

Pasangan terbaik bagi ISTJ, yakni ESFP yang memiliki sifat santai, penyayang, hangat, dan bersemangat tiap melakukan aktivitas. 

ESFP mampu membuat suasana terasa menyenangkan dan tidak canggung. Oleh karena itu, ESFP mampu melengkapi sisi introvert seorang ISTJ. ISTJ akan mengerahkan segala usaha untuk mempertahankan hubungannya dengan ESFP. 

6. ENFJ dan INFP

6. ENFJ INFP
Unsplash/Freestocks

ENFJ memiliki sifat supel, ramah, dan mudah bergaul dengan siapa saja. Kemampuan komunikasinya yang luar biasa membuat ENFJ cukup dihormati dan bisa memengaruhi orang. 

Ketika menjalin hubungan percintaan, ENFJ suka memberikan perhatian-perhatian kecil untuk menyenangkan pasangannnya. Mereka akan membuat pasangannya merasa dihargai dan dicintai. 

Oleh karena itu, ENFJ merupakan pasangan yang ideal untuk INFP yang memiliki sifat imajinatif dan menyukai perhatian kecil. Selain itu, elemen dominan pada ENFJ dapat dikendalikan oleh INFP yang memiliki sifat lebih tertutup.

Hubungan ENFJ dan INFP bisa langgeng karena keduanya tergolong pribadi yang setia dan mau berkomitmen. 

7. ISTP dan ENTJ

7. ISTP ENTJ
Unsplash/Jonathanborba

ISTP suka berkomunikasi secara jujur dan singkat. Mereka tidak suka bertele-tele atau mengulur waktu ketika berhubungan dengan orang lain. Pasangan ideal untuk ISTP, yakni ENTJ karena memiliki elemen dominan dan mampu menjadi pendengar yang baik. 

Di awal hubungan, ISTP mungkin terlihat mandiri, suka menyendiri, dan menutupi perasaannya. Namun, seiring berjalannya waktu, sifat dominan dan kepemimpinan dari ENTJ mampu mendorong ISTP untuk bersikap lebih terbuka. 

8. INTP dan ESTJ

8. INTP ESTJ
Unsplash/Nihaldemirci

INTP biasanya merupakan orang-orang yang cerdas, berpikiran luas, kritis, dan berani mengambil risiko. Mereka cenderung memiliki banyak musuh karena sifatnya yang suka mengkritik hal-hal yang tidak sejalan dengan visi misi hidupnya. Hal itu kerap membuat INTP overthinking dan sulit percaya pada orang lain. 

Pasangan ideal bagi INTP, yakni ESTJ yang suka mengandalkan intuisinya dalam memahami perasaan seseorang. INTP bisa membagikan perasaannya dan pemikirannya pada ESTJ tanpa takut dihujat atau dijauhi.

MBTI hanya memberikan gambaran tentang karakteristik seseorang ketika menjalin hubungan asmara. Namun, bukan berarti Mama tidak bisa menjalin hubungan dengan tipe kepribadian yang lain.

Pada dasarnya, Mama bisa berhubungan dengan siapa pun selama berkomitmen untuk saling kompromi dan memahami perbedaan karakter satu sama lain. 

Semoga informasi terkait pasangan ideal berdasarkan MBTI ini menjadi pengetahuan baru ya, Ma. 

Baca juga:

The Latest