7 Fakta Menarik Halle Bailey, Pemeran Ariel di The Little Mermaid

Terpilihnya Halle Bailey sebagai Ariel menimbulkan kontroversi. Nyatanya ia sangat berprestasi, lho!

27 Mei 2023

7 Fakta Menarik Halle Bailey, Pemeran Ariel The Little Mermaid
Instagram.com/disneylittlemermaid

Siapa yang tidak tahu tentang film The Little Mermaid? Tontonan yang mengisahkan petualangan seorang putri duyung bernama Ariel yang mempunyai rasa keingintahuan yang tinggi tentang kehidupan di atas laut. Ariel merupakan putri bungsu dari Raja Triton, seorang penguasa Kerajaan Atlantika.

Penonton juga akan dimanjakan dengan drama percintaan antara Ariel dan seorang manusia, Pangeran Eric.

Tentu hubungan asmara ini tidak melulu berjalan mulus. Ariel yang notabenenya adalah bangsa duyung bahkan rela melanggar larangan untuk berinteraksi dengan manusia.

Hal itu demi bisa menyelamatkan Pangeran Eric yang tenggelam akibat kapalnya dihantam oleh badai. Tak hanya itu, Ariel bahkan rela menukar suara emasnya dengan tubuh manusia kepada Ursula. Imbas tak mengindahkan peraturan tersebut kerajaan sang Papa dan dunia bawah laut dalam bahaya.

Film The Little Mermaid pertama kali muncul dalam format animasi yang rilis pada tahun 1989 silam. Kini, Disney kembali memodifikasi kisah Princess Ariel dalam bentuk live-action tanpa mengubah cerita aslinya. Dimana, Halle Bailey dipercaya oleh Disney untuk memerankan tokoh utama, Ariel. Film ini sudah bisa kamu tonton di bioskop kesayangan sejak Rabu, 24 Mei 2023 lho.

Sayangnya, terpilihnya Halle Bailey menimbulkan pro dan kontra di kalangan pecinta The Little Mermaid. Pihak penentang beranggapan Halle Bailey tidak cocok memerankan Ariel karena warna rambut dan kulit yang berbanding jauh dengan Ariel versi animasi. Meskipun begitu, ada beberapa fakta unik mengenai Bailey lho.

Berikut Popmama.com sampaikan ulasan 7 fakta menarik Halle Bailey, pemeran Ariel di The Little Mermaid.

1. Halle Bailey sukses patahkan asumsi negatif melalui kemampuan akting dan bernyanyinya!

1. Halle Bailey sukses patahkan asumsi negatif melalui kemampuan akting bernyanyinya
digitalspy.com

Halle Bailey resmi terpilih sebagai pemeran Ariel  pada 3 Juli 2019. Sejak saat itu, muncul berbagai anggapan rasis tentang dirinya. Bahkan pecinta The Little Mermaid yang menolak Bailey sebagai Ariel membuat tagar #NotMyAriel.

Namun, lewat kemampuan aktingnya ini Bailey seakan membungkam segala persepsi negatif yang ditujukan selama empat tahun belakangan ini. Sementara kemampuan bernyanyi sang Putri duyung ini sudah tidak perlu diragukan lagi.  Ia memamerkan suara emasnya melalui lantunan lagu "Part of Your World" dan "For the First Time.”

Dikutip IDNT Times, Bailey dinilai berhasil membawa semangat Ariel dalam setiap penampilannya. Kebaikan, keberanian, kecerdasan, dan kecantikan Ariel dipresentasikannya dengan sempurna oleh akting Bailey. Penulis sampai mengatakan tak berlebihan jika mengatakan Halle Bailey memang terlahir untuk memerankan Ariel.

2. Memerankan Ariel jadi salah satu impian Halle Bailey sejak kecil

2. Memerankan Ariel jadi salah satu impian Halle Bailey sejak kecil
Entertaimentweekly (ew.com)

Siapa yang tak ingin menjadi Princess Ariel? Nampaknya ini menjadi keinginan banyak orang apalagi kalangan anak-anak. Salah satunya adalah Halle Bailey yang juga terinspirasi tokoh putri duyung ini.

Bailey bahkan mengungkapkan bahwa ia juga mengagumi sosok Ariel sejak versi animasi The Little Mermaid yang dirilis pada tahun 1989. Bahkan, pemilik suara emas ini mempunyai mimpi memerankan Ariel sejak kecil lho. Wah, dreams come true ya.

Editors' Pick

3. Bailey memulai karier di usia sangat belia

3. Bailey memulai karier usia sangat belia
Instagram.com/hallebailey

Sebelum mendapatkan peran sebagai Ariel, Halle Bailey mengawali karier sebagai penyanyi. Halle Bailey memulai kariernya di dunia hiburan pada usia yang sangat muda.

Bakat bernyanyi yang ia miliki ternyata sudah ada sejak kecil. Bukannya memilih les atau sekolah musik, Halle justru memilih belajar musik secara otodidak. Ia giat dan disiplin berlatih olah vokal sejak usia 10 tahun. Tak heran, saat ini suara Halle begitu bulat dan merdu.

Tak sendiri, ia menggandeng saudara perempuannya dan membentuk duo musik R&B bernama “Chloe x Halle”. Kakak-beradik ini menjadi viral pada tahun 2013 setelah mengunggah video cover lagu di YouTube. Chloe x Halle berhasil merilis beberapa album dan lagu yang sukses.

4. Suara emas pemeran Ariel dapat pujian dari Alan Menken

4. Suara emas pemeran Ariel dapat pujian dari Alan Menken
Instagram.com/hallebailey

Salah satu alasan utama Halle dipilih memerankan Ariel karena kemampuannya dalam bernyanyi. Dia memiliki suara indah yang cocok untuk karakter tersebut. Alan Menken, sang komposer musik untuk versi animasi The Little Mermaid,  memberikan apresiasi tinggi untuk Halle Bailey.

Menurut Alan Menken, Halle mempunyai suara yang luar biasa dan sangat cocok untuk memerankan Ariel. Halle Bailey bahkan pernah diundang Michelle Obama untuk bernyanyi di Gedung Putih pada tahun 2016 silam. Kala itu, ia membawakan berbagai lagu di White House dengan begitu apik.

5. Halle Bailey juga pernah terlibat dalam beberapa proyek film lainnya lho

5. Halle Bailey juga pernah terlibat dalam beberapa proyek film lainnya
Instagram.com/hallebailey

Sukses di dunia musik, Halle lalu mencoba peruntungannya di industri perfilman. The Little Mermaid ternyata bukan film pertama yang Halle Bailey bintangi lho. Ia sudah pernah terlibat dalam sitkom berjudul Grow-ish.

Halle juga pernah memerankan beberapa film lainnya, seperti Last Holiday (2006), Let It Shine (2012),  serial Disney Austin & Ally (2013), Tyler Perry's House of Payne (2007) dan ABC's Grown-ish (2018). Semua penampilannya mendapat pujian.

6. Kesuksesan Halle Bailey tak lepas dari kontribusi Beyonce

6. Kesuksesan Halle Bailey tak lepas dari kontribusi Beyonce
Instagram.com/hallebailey/beyonce

Menurut laporan Rolling Stone, keberadaan Halle Bailey pertama kali ditemukan oleh Beyonce berkat Chloe x Halle untuk lagu "Pretty Hurts". Hal itu diikuti Queen Bey yang turut membagikan klip video tersebut di laman Facebook-nya.

Ratu Pop itu pun sangat tertarik dengan bakat yang dimiliki oleh Halle. Alhasil, ia mengamankan duo musik itu dengan teken kontrak bersama Parkwood Entertainment sebesar USD 1 juta dolar.

Parkwood Entertainment merupakan label milik Beyonce, Dari kontrak kerja sama ini, Halle Bailey melahirkan beberapa karya, antara lain dua album, tiga extended play, satu mixtape, 11 single, dan 13 video klip musik.

Kontribusi lain dari Beyonce terhadap karier Halle Bailey adalah mengajak pemeran Ariel ini sebagai pembuka di beberapa tur konser musik sang Diva. Salah satunya pembuka untuk tur bersama Beyoncé dan suaminya Jay-Z, On the Run II, bersama DJ Khaled pada tahun 2018 lalu.

7. Halle Bailey pernah masuk nominasi Grammy Awards 2018

7. Halle Bailey pernah masuk nominasi Grammy Awards 2018
Instagram.com/hallebailey

Pemilik nama asli Halle Lynn Bailey ini lahir pada 27 Maret 2000. Pada usia ke-18 tahun, Halle sudah berhasil menjadi salah satu nominasi penghargaan bergengsi dunia, Grammy Awards.

Suara merdu yang ia miliki membawanya masuk dalam dua kategori sekaligus. Pertama kategori Artis Pendatang Baru Terbaik. Kedua kategori Album Kontemporer Urban Terbaik berjudul 'The Kids All Right'.

Itulah penjelasan tentang 7 fakta menarik Halle Bailey, pemeran Ariel di The Little Mermaid. Kepiawaiannya dalam menyanyi memang tidak perlu diragukan lagi. Bahkan itu yang menjadi alasan kuat Rob Marshall (produser) memilih Bailey.

Terbukti, Halle Bailey berhasil memamerkan suara emasnya lewat tembang "Part of Your World" dan aktingnya pun memukau.

Baca Juga:

The Latest