Julukan Kota-Kota di Jawa Timur, Unik dan Mudah Diiingat

Tahu kota di Jawa Timur yang disebut sebagai Kota Pahlawan?

2 September 2021

Julukan Kota-Kota Jawa Timur, Unik Mudah Diiingat
Unsplash/Anggit Rizkianto

Dengan luas wilayah 47.803,49 km persegi, Jawa Timur merupakan salah satu provinsi di Indonesia dengan jumlah penduduk yang banyak setelah Jawa Barat. Provinsi ini didominasi oleh kelompok etnis yang beragam, meliputi Suku Madura, Suku Jawa, hingga Tionghoa-Indonesia.

Di samping itu, Jawa Timur terkenal akan objek wisata alamnya. Tidak sedikit pelancong yang sengaja mengunjungi sejumlah kota yang ada di Jawa Timur. Salah satu yang paling populer dan ikonik adalah ibu kotanya, Surabaya.

Dan tahukah Mama, Kota Surabaya memiliki julukan sebagai Kota Pahlawan, lho. Namun bukan kota itu saja yang punya julukan unik.

Nah, kali ini Popmama.com akan membahas tentang 7 kota di Jawa Timur yang memiliki julukan unik. Simak informasinya, yuk!

1. Kota Mojokerto (Kota Onde-onde)

1. Kota Mojokerto (Kota Onde-onde)
Instagram.com/satoya92

Kota di Jawa Timur yang memiliki julukan unik pertama adalah Kota Mojokerto. Termasuk ke dalam salah satu kota dalam kawasan metropolitan (Gerbangkertosusila), Mojokerto memiliki peranan besar terutama bagi Kerajaan Majapahit pada masa silam.

Luas dari Kota Mojokerto hanya sebesar 16,47 km persegi. Ini lantas membuatnya menjadi kota terkecil di Indonesia. Bahkan, ukurannya delapan kali lebih kecil dari Jakarta Selatan dan hanya 10 persen dari luas wilayah Kota Bandung lho, Ma.

Meskipun begitu, ukurannya yang kecil tidak lantas membuat Kota Mojokerto diremehkan. Salah satu kuliner khas kota tersebut adalah onde-onde. Bahkan, ada toko khusus yang menjual kudapan isi gula merah tersebut. Namanya adalah Toko Bo Liem yang sudah berdiri sejak tahun 1929. Inilah yang lantas yang membuatnya dijuluki sebagai Kota Onde-onde.

Tidak hanya itu, Kota Mojokerto juga memiliki daya tarik wisata lainnya, seperti situs peninggalan Kerajaan Majapahit ataupun patung Buddha tidur raksasa.

2. Kota Batu (De Klein Switzerland)

2. Kota Batu (De Klein Switzerland)
Instagram.com/youdie_boriel

Berbeda dengan kota sebelumnya, Kota Batu, Malang, Jawa Timur, memiliki julukan yang sangat unik. Ia disebut sebagai De Klein Switzerland atau Swiss kecil di Pulau Jawa. Nama ini diberikan oleh orang Belanda pada zaman penjajahan dulu.

Alasan penamaan tersebut bukan tanpa sebab. Pada awal abad ke-19, pemerintah kolonial Belanda berhasil menyulap Kota Batu menjadi salah satu destinasi wisata orang-orang Belanda. Bahkan, titel "Kota Wisata" tersebut masih melekat pada Kota Batu hingga saat ini.

Bagaimana tidak, ada banyak sekali objek wisata yang dapat dikunjungi, mulai dari air terjun, agrowisata, Taman Edukasi Jawa Timur Park, dan lainnya. Begitu juga dengan buah apel dan jeruk yang menjadi primadona Kota Batu.

Di samping itu, lokasinya yang berada pada ketinggian 680–1.200 m dpl membuat udara di sekitar Kota Batu begitu sejuk. Tak heran jika turis lokal dan mancanegara betah berlama-lama di kota ini sewaktu musim libur tiba.

Hanya saja, kepopuleran Kota Batu sebagai Kota Wisata memiliki dampak yang kurang mengenakkan, yaitu kemacetan yang cukup parah.

Editors' Pick

3. Kota Pasuruan (Kota Santri)

3. Kota Pasuruan (Kota Santri)
Instagram.com/kecambaherawon

Kota Pasuruan merupakan kota di Jawa Timur yang memiliki julukan unik selanjutnya. Memiliki luas wilayah 36,58 km persegi, Pasuruan populer dengan sebutan Kota Santrinya. Hal ini tentu karena Mama dapat menemukan banyak pondok pesantren, seperti Pondok Al-Yasini, Pondok Ngalah, Pondok Sidogiri, dan lainnya.

Tidak mau kalah dengan kota di Jawa Timur lainnya, Kota Pasuruan juga memiliki sejumlah nilai sejarah nih, Ma. Diketahui bahwa pencetus istilah 'Nusantara', yakni Ernest Douwes Dekker, lahir di kota ini. Tepatnya pada 8 Oktober 1879, dirinya termasuk ke dalam salah satu pahlawan nasional dan pejuang kemerdekaan.

Tradisi 'Manten Sapi' yang kerap diadakan ketika menyambut perayaan Idul Adha juga ikut mewarnai keunikan Kota Pasuruan. Jangan lupa juga untuk mencicipi kuliner siput laut khas Pasuruan, yaitu Kupang Kraton dengan campuran bumbu gula, cabai, petis, jeruk nipis, dan bawang putihnya.

4. Kota Malang (Kota Pelajar)

4. Kota Malang (Kota Pelajar)
Instagram.com/oky.keliana.18

Tidak salah jika menyebut Kota Malang sebagai surganya para pelajar. Julukan unik tersebut dapat terlihat jelas pada kondisi kotanya sendiri.

Buat anak mama yang nanti ingin melanjutkan pendidikan perguruan tinggi, boleh banget memilih Kota Malang karena di sini terdapat sekitar 40 universitas, seperti Universitas Brawijaya, Universitas Negeri Malang, Universitas Muhammadiyah Malang, UIN Maliki, dan lain-lain.

Selain itu, Kota Malang juga sarat akan nuansa religiusnya. Ini terbukti dengan banyaknya pusat pendidikan agama di kota ini, yakni Pesantren Gading, Sekolah Tinggi Agama Hindu Santika Dharma, dan Seminari Alkitab Asia tenggara.

Namun, Kota Malang tidak hanya melulu soal pendidikan saja, Ma. Coba deh lirik ke kulinernya juga. Sebab, ada sejumlah makanan legendaris khas Malang yang sama sekali nggak boleh dilewatkan. Contohnya adalah Bakso Malang, Sego Resek, Sate Gebug, dan Cwie Mie.

Selain itu, Kota Malang juga dapat dijadikan sebagai tujuan wisata bersejarah karena Mama bisa menyaksikan peninggalan kerajaan zaman dahulu, mulai dari Candi Badut sampai dengan Candi Singosari.

5. Kota Madiun (Kota Pecel)

5. Kota Madiun (Kota Pecel)
Ppid.madiunkota.go.id

Kota di Jawa Timur yang memiliki julukan unik selanjutnya adalah Madiun, sebuah kota kecil yang berada di perbatasan Jawa Timur dan Jawa Tengah. Terletak 160 km sebelah barat Surabaya, Kota Madiun sebenarnya memiliki banyak julukan. Namun, salah satunya adalah 'Kota Pecel'.

Yup, pecel merupakan primadona bagi kota tersebut. Dibalur dengan pincuk atau daun pisang, isian dari Pecel Madiun terdiri dar nasi, lalapan, sambal kacang, tempe, tahu, ayam, ataupun jeroan. Di samping itu, ada juga Brem yang merupakan sari dari fermentasi ketan hitam.

Kecintaan orang Madiun dengan nasi pecelnya tidak sebatas sebagai makanan saja. Melansir dari laman IDN Times, terdapat juga 'Batik Pecel' khas Madiun dengan motif nasi pecel yang dipincuk.

Terlepas dari itu, Kota Madiun juga pernah menjadi saksi bisu akan keganasan dari PKI Madiun. Pemberontakan yang dipimpin oleh Muso pada 18 September 948 tersebut telah

6. Kota Blitar (Kota Koi)

6. Kota Blitar (Kota Koi)
Blitarkota.go.id

Sebenarnya, ada sejumlah julukan unik yang disematkan untuk kota di Jawa Timur yang satu ini, mulai dari Kota Proklamator hingga Kota PETA. Namun, salah satu yang cukup unik adalah 'Kota Koi'.

Sebelumnya, Soekarnolah yang membawa bibit-bibit ikan koi dari Jepang. Kebetulan, kondisi alam Kota Blitar cocok dihidupi oleh ikan koi sehingga sampai sekarang Blitar populer dengan budi daya ikan koinya.

Selain itu, kota yang disusun dari kata PETA (Pembela Tanah Air) ini juga nggak boleh diremehkan objek wisatanya lho, Ma. Melansir laman IDN Times, semisal Mama ingin melihat perkebunan cokelat, boleh banget mampir ke Kampung Coklat. Atau, kalau pengin wisata sejarah, langsung saja mampir di Kompleks Makam Bung Karno.

Jangan lupakan juga tentang Batik Tuturnya yang unik. Batik khas Blitar tersebut bukan hanya menampilkan motif dan corak unik, tapi juga cerita yang mengandung wejangan.

7. Kota Surabaya (Kota Pahlawan)

7. Kota Surabaya (Kota Pahlawan)
Instagram.com/yuyungabdi

Berbicara soal kota di Jawa Timur yang memiliki julukan unik, belum afdal kalau nggak membahas Surabaya. Sebagai salah satu provinsi di Indonesia, Kota Surabaya tentu memiliki banyak kisah di baliknya, terutama kisah di masa penjajahan dahulu.

Identik dengan sebutan arek-arek Suroboyo-nya, kota yang satu ini telah menjadi saksi sejarah dari beberapa pertempuran berdarah. Laman IDN Times menyebutkan bahwa Surabaya sempat menjadi 'arena' perlawanan antara pasukan Raden Wijaya melawan pasukan Tartar milik Kubilai Khan. Tidak hanya itu, Pertempuran 10 November juga menjadi bukti nyata perlawanan arek Suroboyo mengusir para penjajah.

Memang sarat akan nilai historis dan Boneknya, jangan lupa kalau kota yang satu ini memiliki segudang kuliner khas dengan rasanya yang begitu nendang. Dari IDN Times, berikut beberapa di antaranya adalah:

  • Rujak Cingur;
  • Lontong Balap;
  • Sego Sambel Mak Yeye;
  • Pecel Pucang;
  • Rawon Setan;
  • Es Krim Zangrandi, dan sebagainya.

Tidak hanya itu, monumen unik di Surabaya bukan hanya patung Hiu dan Buayanya ya, Ma. Ada juga Monumen Jalesveva Jayamahe dan Jembatan Suramadu yang menambah daftar keunikan Kota Pahlawan ini.

Itulah tadi 7 kota di Jawa Timur yang memiliki julukan unik. Semoga informasi menarik tadi dapat menambah wawasan anak ya, Ma!

Baca juga:

The Latest