Penyebab Negara Turki Ganti Nama Jadi Turkiye, Wawasan Baru untuk Anak

Negara Turki ganti nama menjadi Turkiye, ini alasannya

7 Februari 2023

Penyebab Negara Turki Ganti Nama Jadi Turkiye, Wawasan Baru Anak
Freepik/wirestock

Mama atau anak mama sudah tahu belum, bahwa negara Turkey (dibaca Turki) sudah resmi berganti nama pada tahun 2022 lalu, lho!

Turkey atau dibaca Turki resmi berganti nama secara internasional menjadi Turkiye. Nama baru negara Turki sudah efektif berlaku pada Rabu (1/6/2022) lalu setelah disetujui oleh Badan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Sebelumnya, PBB telah menerima permintaan resmi pergantian nama menjadi Turkiye dari Pemerintah Turki. Setelah memastikan bahwa dokumen tersebut sah, Turkey pun kini resmi mengubah nama negara mereka menjadi Turkiye.

Lantas, apa penyebabTurkey ganti nama jadi Turkiye? Melansir dari berbagai sumber, berikut Popmama.com rangum informasi selengkapnya yang bisa jadi pengetahuan baru untuk anak.

1. Mengganti nama adalah kebebasan setiap negara

1. Mengganti nama adalah kebebasan setiap negara
tourmakerturkey.com

Mengutip dari CNN, Juru Bicara PBB Stephane Dujarric menyatakan bahwa pergantian nama adalah kebebasan setiap negara. Dengan demikian, permohonan untuk penggantian nama yang diajukan Pemerintah Turki pun telah berhasil disetujui oleh PBB.

“(Pergantian nama negara) Itu bukan masalah, bukan kewenangan kami untuk menerima atau tidak menerima. Negara bebas memilih nama negara masing-masing. (Pergantian nama negara) Itu tidak terjadi setiap hari, tetapi bukan hal yang aneh jika negara mengubah nama mereka,” ungkap Dujarric seperti dikutip Popmama.com dari CNN.

2. Permohonan penggantian nama Turkey jadi Turkiye

2. Permohonan penggantian nama Turkey jadi Turkiye
Pixabay/Marty13126

Sebagai informasi, permohonan pergantian nama Turkey menjadi Turkiye sendiri sudah direncanakan sejak beberapa waktu silam oleh pemerintah setempat.

Bahkan, sebelum resmi mengajukan permohonan kepada PBB, pergantian nama ini sudah lebih dulu dilakukan lebih kampanye yang sudah berlangsung sejak Desember 2021 lalu, di bawah kepemimpinan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. 

“Saya menginformasikan kepada Anda, sesuai dengan Surat Edaran Presiden, tertanggal 2 Desember 2021, tentang penggunaan kata Turkiye dalam bahasa asing dan bagian dari strategi branding. Maka, Pemerintah Republik Turkiye, selanjutnya akan mulai menggunakan nama Turkiye untuk menggantikan nama Turkey, Turkei, dan Turquie yang digunakan sebelumnya guna merujuk pada Republik Turkiye,” bunyi surat permohonan tersebut. 

Usai disetujui oleh PBB, Direktur Komunikasi Turki Fahrettin Altun pun langsung mengunggah video promosi di Twitter Turki dengan cuitan berupa: #HelloTurkiye.

3. Penyebab di balik Turkey ganti nama jadi Turkiye

3. Penyebab balik Turkey ganti nama jadi Turkiye
Freepik.com/wirestock

Seperti disebutkan sebelumnya dalam surat permohonan yang diajukan, penyebab di balik pergantian nama Turkey menjadi Turkiye antara lain untuk meningkatkan branding atau nilai merek (brand value) negara tersebut. Hal ini sebagaimana disampaikan oleh Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu.

Sementara itu, Presiden Recep Tayyip Erdogan menyatakan bahwa nama Turkiye menggambarkan sebuah budaya, peradaban, dan nilai-nilai bangsa Turki dengan cara terbaik.

Pendapat lain terkait pergantian nama Turkiye juga disampaikan oleh Ketua Center for Economics and Foreign Policy Studies (EDAM) Istanbul, Sinan Ulgen. Disebutkan olehnya bahwa nama Turkey dikaitkan dengan burung kalkun, yang merupakan burung besar simbol perayaan Thanksgiving di Amerika.

Jika melihat dalam bahasa Inggris, burung kalkun disebut turkey atau wild turkey, yang mana serupa dengan nama internasional Turki sebelum perubahan, yaitu Turkey.

Sebagai informasi, upaya penggantian nama ini sebelumnya telah dilakukan pada pertengahan 1980-an di bawah pemerintahan Perdana Menteri Turgut Ozal. Namun sayang, upaya penggantian nama tersebut belum mendapat banyak simpati dari masyarakat setempat.

Sampai akhirnya, pada bulan Juni 2022 lalu, negara Turki pun yang sebelumnya bernama Turkey, kini telah resmi dan diakui PBB dengan nama barunya yakni Turkiye.

Baca juga:

The Latest