5 Trik Agar Anak Disiplin Jaga Protokol Kesehatan di Masa Pandemi

Mama dulu yang mulai, mereka mengikuti

19 Juli 2021

5 Trik Agar Anak Disiplin Jaga Protokol Kesehatan Masa Pandemi
Shutterstock/FWStudio

PPKM Darurat diberlakukan. Banyak anjuran dan aturan pemerintah bagi masyarakat. Tentunya Mama juga harus melakukan hal serupa untuk si Kecil di rumah agar kesehatannya terjaga di masa pandemi ini. Termasuk dalam menjaga protokol kesehatan di rumah.

Memberi pemahaman soal protokol kesehatan anak memang susah-susah gampang. Gimana ya caranya agar si Kecil patuh pada protokol kesehatan untuk anak di masa pandemi seperti ini? Yuk intip lima triknya berikut ini ya, Ma!

1. Mama menjadi contoh utama bagi si Kecil

1. Mama menjadi contoh utama bagi si Kecil
Shutterstock/PK Studio

Kasus Covid pada anak perlahan menjadi sorotan. Pandemi ini tidak hanya mengintai orang dewasa saja, tapi juga Buah Hati Mama. Maka dari itu menerapkan protokol kesehatan untuk anak tak kalah penting. Apalagi si Kecil terkadang masih sering kelupaan sama apa saja protokol kesehatan itu. Atau bahkan ia nggak tahu apa itu protokol kesehatan? Bisa jadi itu karena nggak ada yang memberitahukannya tentang hal tersebut.

Hal termudah yang bisa Mama lakukan agar si Kecil mematuhi protokol kesehatan adalah dengan Mama menjadi contoh utama bagi si Kecil. Sebelum memulai, Mama bisa menunjukan apa saja protokol kesehatan itu dengan gambar peraga atau Mama sendiri yang mencontohkannya di depan mereka.

Editors' Pick

2. Beri pemahaman tentang apa itu protokol kesehatan

2. Beri pemahaman tentang apa itu protokol kesehatan
Shutterstock/zhanghaoran

Si Kecil masih terlalu lugu untuk memahami berbagai bahasa ilmiah mengenai apa itu Covid-19 dan apa itu protokol kesehatan. Mama tidak perlu menjelaskan dengan bahasa-bahasa ilmiah yang terlalu ribet agar si Kecil paham.

Mama cukup memberi penjelasan dengan simple mengenai apa itu protokol kesehatan. Misalnya Mama memberi contoh dengan karakter-karakter favorit si Kecil. Mama bisa mencoba dengan menunjukan gambar lucu sambil berkata, “tuh nak, lihat deh Spongebob rajin mencuci tangannya waktu kerja di Krusty Krab. Biar apa? Pastinya biar tangannya bersih dan bebas kuman.”

Semudah itu Ma menerapkan makna protokol kesehatan pada anak. Oh ya, Mama juga bisa kok menunjukkannya lewat gambar-gambar di gadget atau buku-buku.

3. Ajarkan cara mencuci tangan yang benar dengan cara menyenangkan

3. Ajarkan cara mencuci tangan benar cara menyenangkan
Shutterstock/Travelpixs

Ingat, buat si Kecil paham tentang protokol kesehatan dengan cara yang menyenangkan dan tanpa tekanan. Mama bisa mengajarinya secara langsung tentang cara mencuci tangan yang baik dan benar dengan langsung mempraktekannya. 

Lalu bagaimana jika si Kecil masih terlalu kecil untuk paham hal-hal tersebut? Mama bisa mengajarkan dengan cara menyenangkan dan menarik. Misalnya mengajaknya mencuci tangan sambil bernyanyi bersama. Jangan lupa Mama harus mengingatkan dan mencontohkan sesering mungkin. 

Memang mencuci tangan terlalu sering bisa melindungi kulit dari kuman walaupun kadang membuat kulit si Kecil jadi kering. Maka dari itu, Mama harus pilih-pilih sabun cuci tangan yang tepat untuk si Kecil. Mama nggak usah khawatir dan bingung memilih sabun cuci tangan yang seperti apa. Karena sekarang ada Biore GUARD Gel Hand Soap yang merupakan sabun cuci tangan antibakteri BARU dari Biore Guard berbentuk Gel yang lembut ditangan.

Dengan Antibacterial Boosting Gel yang melawan kuman dan membantu menjaga ketahanan kulit dari kehilangan kelembaban alaminya karena sering mencuci tangan. Tangan terlindungi dari kuman dengan Eucalyptus scent yang menyegarkan. 

Biore GUARD Gel Hand Soap ini juga memiliki formula yang lembut dan ramah di kulit tangan si Kecil. Jadi kulit si Kecil tetap sehat, tidak kering walau sering cuci tangan! Yuk lindungi si Kecil, langsung klik di sini ya Ma!

4. Sesekali berikan Si Kecil reward

4. Sesekali berikan Si Kecil reward
Shutterstock/GBALLGIGGSPHOTO

Sering mengajarkan dan mengingatkan si Kecil tentang protokol kesehatan di masa seperti ini itu penting banget, Ma. Apalagi kasus Covid pada anak sekarang semakin meningkat. Menurut IDI, kasus Covid pada anak di Indonesia tercatat sampai 20 persen, dan rata-rata merupakan tanpa gejala. Covid pada anak tanpa gejala ini justru berbahaya lho Ma.  

Itu sebabnya protokol kesehatan untuk anak penting banget. Selain memenuhi asupan makan agar imun tubuh si Kecil meningkat, bentengi si Kecil dengan rajin mencuci tangan menggunakan sabun. Memang tidak mungkin dalam sekali memberi tahu atau mengajarkannya, ia langsung patuh dan selalu ingat.

Maka dari itu, nggak ada salahnya sesekali memberikan reward jika ia melakukan protokol kesehatan secara benar dan tanpa perlu diingatkan. Hal itu agar ia semakin rajin dan makin ingat apa saja protokol kesehatan itu.

5. Jangan menggunakan kekerasan saat si Kecil melanggarnya

5. Jangan menggunakan kekerasan saat si Kecil melanggarnya
Shutterstock/Seahorse Photo in BKK

Pemerintah memang memberlakukan denda pada masyarakat yang melanggar peraturan protokol kesehatan, tapi Mama jangan meniru itu pada si Kecil ya. Jangan sekali-kali memberikan hukuman atau menggunakan kekerasaan saat si Kecil lupa pada protokol kesehatan yang Mama ajarkan.

Beri tahu si Kecil dan ingatkan ia dengan lembut tanpa perlu membentaknya. Ia pasti akan paham dan langsung ingat kembali. Jika menggunakan kekerasan bukannya paham, ia bisa saja malah jadi semakin tidak peduli. 

Ingat ya Ma. Pandemi belum berakhir. Covid pada anak terus mengintai. Ketatkan protokol kesehatan untuk anak. Jangan sampai lengah. Yuk Ma, jaga selalu si Kecil agar ia tetap sehat di tengah pandemi ini. (WEB)

The Latest