5 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Anak Bermain di Playground

Si Kecil tak mungkin menolak jika diajak bermain di playground

25 Oktober 2018

5 Hal Harus Diperhatikan Saat Anak Bermain Playground
Pexels/Pixabay

Kini telah menjamur beberapa tempat bermain anak-anak.

Playground atau wahana bermain anak merupakan tempat yang sangat menyenangkan dan mengasyikan untuk si Kecil.

Mengajak mereka ke playground pastinya tidak mungkin ditolak olehnya.

Playground salah satu tempat main alternatif mereka saat pergi ke Mall.
Namun, dengan beragamnya jenis permainan yang ada di playground tentunya ada bahaya dan risiko yang mengintai anak-anak.

Tugas orangtua ialah memastikan anak-anak aman ketika asyik main di playground agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.

Nah, ada tips penting supaya tidak terjadi kejadian buruk pada sang buah hati. Yuk simak Ma: 

1. Hindari playground yang terlalu ramai

1. Hindari playground terlalu ramai
Pexels/Lukas

Keamanan anak di area playground yang menjadi perhatikan utama ialah menjaga kenyamanan dan keamanan si Kecil saat bermain.

Sebelum bermain ada baiknya Mama menghindari arena bermain yang terlalu ramai ya?

Sebab hal ini akan luput dari perhatian Mama. Dari penampilan pun pilihlah pakaian senyaman mungkin yang dapat bergerak dengan leluasa saat anak bermain.

Tak lupa juga ajarkan mereka untuk menggunakan peralatan mainan yang aman. 

Editors' Pick

2. Jangan meninggalkan anak sendirian

2. Jangan meninggalkan anak sendirian
Pexels/freestocks.org

Yang sudah kita ketahui akan kondisi playground yang begitu ramai. Sebagai orangtu, sebaiknya jangan “menitipkan anak” di playground membiarkan mereka bermain sendiri dan Mama asik berbelanja.

Namun akan lebih aman sebaiknya awasi serta dampingi si Kecil selama bermain di playground.

3. Simpan HP

3. Simpan HP
Pexels/Pixabay

Apabila sudah berada di satu playground bersama anak, maka alangkah baiknya jika Mama benar-benar fokus menjaga dan mengawasinya.

Sebaiknya tidak terpacu pada gadget dan simpanlah HP selama permainan berlangsung, agar mata dan tangan kita selalu siap sedia dikala anak butuh bantuan.

4. Pastikan mainannya kuat

4. Pastikan mainan kuat
Pexels/Trinity Kubassek

Di playground ada banyak macam permainan dan di saat anak bermain ayunan, pastikan terlebih dulu bahwa ayunan tersebut kuat dan terbuat dari material lembut seperti plastik atau karet ya Ma?

Selain itu pastikan juga mereka harus menjaga jarak aman dari ayunan yang lain untuk menghindari cidera dengan anak yang lain atau ayunan di sebelahnya.

5. Tetap sabar dan tenang

5. Tetap sabar tenang
Pexels/Brett Sayles

Namanya juga anak-anak ya Ma, terkadang mereka rebutan mainan ketika sedang di playground.

Yang harus Mama lalukan ialah tetap sabar dan tidak terpancing emosi saat mereka berujung konflik dengan anak yang lain.

Sikap kita menghadapi konflik tersebut jangan berlebihan yang nantinya bisa menyebabkan perdebatan di antara orangtua.

Tapi biarkan anak belajar bagaimana menghadapi dan menyelesaikan konflik dengan caranya sendiri.

Orangtua baru boleh turun tangan apabila mereka terlihat adu kekerasan seperti saling memukul atau mendorong.

Pada umumnya, masing-masing  playground punya karakteristik dan risiko, begitu juga standar playground-nya.

Ada hal penting harus dilakukan sebelum dan sesudah bermain di playground, yaitu mencuci tangan si Kecil untuk tetap menjaga kebersihan serta kesehatan mereka.

The Latest