Jangan Dianggap Sepele! Ini Pentingnya Membersihkan Mainan Anak

Bukan cuma agar awet saja, Ma

22 April 2019

Jangan Dianggap Sepele Ini Penting Membersihkan Mainan Anak
Freepik

Mainan merupakan barang penting bagi anak. Baik itu mainan edukasi, ataupun mainan biasa. Salah satu hal yang tak kalah penting adalah membersihkan mainan anak secara rutin. 

Makin sering dimainkan, makin sering juga harus dibersihkan dengan seksama. Apalagi jika si Kecil masih senang memasukkan segala mainan ke dalam mulut, sungguh wajib hukumnya membersihkan mainan. 

Disusun Popmama.com, inilah 5 alasan pentingnya membersihkan mainan anak:

1. Menjaga mainan dari debu dan kotoran

1. Menjaga mainan dari debu kotoran
Freepik/Peoplecreations

Setiap benda yang ada di rumah pasti dihinggapi debu dan kotoran, termasuk mainan. Jika lantai rumah saja disapu dan dipel setiap hari, bagaimana halnya dengan mainan si Kecil?

Alangkah baiknya jika Mama membersihkan mainan mereka secara berkala. Apalagi jika cara penyimpanannya di boks atau container. Cobalah bongkar boksnya dan lihat ada berapa banyak debu dan kotoran di dasar boks. Bayangkan jika itu menempel di setiap mainan si Kecil. 

Dengan membersihkan mainan secara berkala, Mama mengurangi si Kecil terpapar debu dan kotoran yang bisa jadi awal mula mereka mudah sakit. 

Editors' Pick

2. Menghindari anak kena kuman

2. Menghindari anak kena kuman
Freepik

Si Kecil sedang senang membawa satu mainan. Ia akan memegangnya dan membawanya ke mana saja dan kapan saja. Seakan tak bisa dilepaskan, mainan itu selalu ikut baik sedang tidur ataupun saat si Kecil main ke luar rumah. 

Kemudian saat bosan, mainan itu ditaruh kembali di tumpukan mainannya. Nah, bayangkan berapa banyak kuman yang sudah menempel di mainan tersebut dan bagaimana kuman itu akan tersebar ke mainan lainnya. 

Agar tidak terkontaminasi kuman, lebih baik bersihkan mainan tersebut sebelum kembali ke tumpukan mainan buah hati Mama. 

3. Mengurangi risiko terkena penyakit

3. Mengurangi risiko terkena penyakit
Freepik/Bearfotos

Kadang, teman-teman si Kecil datang dan asyik bermain seharian. Namun tidak semua temannya datang dalam kondisi sehat. Kadang ada saja yang datang saat sedang batuk atau pilek. 

Sangat besar kemungkinannya mereka akan batuk dan bersin ke arah mainan anak-anak. Sudah terbayang kan, Ma, berapa banyak kuman dan virus yang sudah bersarang di sana. 

Daripada si Kecil tertular penyakit, lebih baik segera cuci dan bersihkan mainan jika telah dimainkan oleh anak yang sakit. Mencegah lebih baik daripada mengobati. 

4. Mencegah mainan rusak

4. Mencegah mainan rusak
bobvila.com

Mainan yang terus-terusan digunakan tanpa dibersihkan akan lebih mudah rusak dibanding yang rutin dibersihkan.

Mengapa? Karena debu dan partikel kecil lainnya memungkinkan masuk ke dalam sela mainan dan merusak fungsi dari mainan tersebut. 

Tentu Mama tak mau kan kalau harus terus beli mainan karena cepat rusak? Lebih baik ajak si kecil untuk membersihkan mainan bersama Mama agar lebih awet. 

5. Mencegah mainan berjamur

5. Mencegah mainan berjamur
maxpixel.net

Mainan yang terbuat dari bahan dan sulit kering akan lebih mungkin berjamur jika tidak dibersihkan secara rutin. Buku kain, teether yang soft play dan sejenisnya tentu akan lama keringnya jika sudah terkena basah. 

Oleh karena itu, perhatikan lagi kondisi mainan agar tidak mudah berjamur. Jika mainan dikembalikan ke dalam boks dalam keadaan basah, sudah tentu akan tumbuh jamur. Di mana itu akan jadi sumber penyakit. 

Dengan langkah yang mudah, Mama bisa menjaga mainan lebih awet, dan juga menjaga kesehatan serta keamanan si Kecil. 

The Latest