Elkana Tablet: Manfaat, Dosis, dan Efek Samping

Kaya akan multivitamin dan mineral di dalamnya, Elkana bisa menjadi pelengkap nutrisi harian bumil

3 April 2024

Elkana Tablet Manfaat, Dosis, Efek Samping
bukalapak.com/Freepik/valuavitaly

Kebutuhan nutrisi ibu hamil tidak hanya cukup dari makanan yang dikonsumsi sehari-hari saja. Mama perlu melengkapi kebutuhan harian dengan mengonsumsi suplemen khusus untuk ibu hamil. Salah satu multivitamin tablet yang bisa dipilih adalah Elkana.

Elkana adalah tablet yang memiliki kandungan multivitamin dan mineral berfungsi sebagai pelengkap selama masa kehamilan, menyusui, dan pertumbuhan si Kecil.

Informasi terkait suplemen Elkana, bisa Mama simak pada ulasan Popmama.com berikut.

1. Manfaat tablet Elkana untuk ibu hamil

1. Manfaat tablet Elkana ibu hamil
Freepik/yanalya

Suplemen tablet yang dipruduksi oleh Sanbe Farma ini mengandung vitamin dan mineral yang dibutuhkan selama kehamilan. Satu butir Elkana tablet mengandung 200 mg fosfat, 100 mg laktosa, 20 mg vitamin B6, 25 mg vitamin C, dan 100 IU vitamin D3.

Kaya akan multivitamin dan mineral di dalamnya, Elkana bisa menjadi sumber pelengkap nutrisi harian ibu hamil. Namun, perlu diingat bahwa suplemen makan ini bersifat sebagai pelengkap saja.

Ibu hamil tetap perlu mengutamakan asupan nutrisi dari makanan, sayuran, dan buah-buahan organik.

Mungkin Mama penasaran apa saja manfaat dari tiap vitamin dan mineral, simak rinciannya berikut:

  • Vitamin B6: membantu pembentukan sel darah merah dan mengurangi mual di pagi hari
  • Vitamin C: melindungi jaringan lunak pada tubuh, menyerap zat besi, dan membangun sistem kekebalan tubuh yang sehat
  • Vitamin D & D3: penggunaan kalsium dan fosfor di dalam tubuh, serta mendorong pertumbuhan tulang dan gigi yang kuat
  • Fosfat: membantu pembentukan tulang dan gigi, di mana 85% kandungan fosfat dalam tubuh terkandung di tulang

Manfaat-manfaat itu bisa didapatkan Mama asalkan dikonsumsi sesuai dosis yang tepat. Sebab, kandungan vitamin dan mineral berlebihan di dalam tubuh justru bisa meningkatkan risiko terkena berbagai penyakit, seperti kerusakan jantung dan ginjal.

2. Dosis tablet Elkana untuk ibu hamil

2. Dosis tablet Elkana ibu hamil
Freepik/Jcomp

Tablet Elkana boleh dikonsumsi oleh ibu hamil, ibu menyusui, dan anak-anak berusia di atas 6 tahun. Mama dianjurkan untuk mengonsumsi 1-2 tablet sekali minum alias 2 kali sehari.

Suplemen ini boleh dikonsumsi sebelum makan, setelah makan, atau bahkan berbarengan saat makan demi penyerapan nutrisi yang maksimal.

Selain itu, pemberian tablet Elkana sebaiknya dihindari untuk ibu hamil atau anak yang mempunyai hipersensitivas.

Untuk penyimpanannya, Mama perlu menyimpan tablet Elkana di tempat yang sejuk dan kering, serta terlindung dari panas dan paparan sinar matahari langsung.

3. Efek samping penggunaan tablet Elkana

3. Efek samping penggunaan tablet Elkana
Freepik/Drazen Zigic

Kandungan dalam produk Elkana tablet pada dasarnya aman. Meski begitu, setelah mengonsumsinya, Mama mungkin bisa mengalami reaksi alergi yang berbeda-beda sebagai efek samping dari konsumsi suplemen.

Apabila reaksi alergi ini sudah dirasa mengganggu, maka Mama dianjurkan untuk segera menghubungi dokter.

Nah, itu dia ulasan terkait suplemen Elkana yang bisa melengkapi kebutuhan nutrisi selama masa kehamilan. Meski vitamin ini aman untuk ibu hamil, konsultasikan kembali dengan dokter kandungan mama, sebab kondisi kehamilan setiap ibu hamil berbeda-beda.

Baca juga:

The Latest