Tips Aman Periksa ke Dokter Gigi Anak saat Pandemi

Pastikan layanan kesehatan steril dan menerapkan prokes

11 Maret 2021

Tips Aman Periksa ke Dokter Gigi Anak saat Pandemi
Pixabay/renatalferro

Kesehatan gigi dan mulut anak penting untuk diperhatikan oleh setiap orangtua. Tidak hanya rutin membersihkan gigi, anak juga sebaiknya dibiasakan untuk memeriksakan kesehatan gigi dan mulutnya ke dokter. 

Akan tetapi, kondisi pandemi saat ini tidak memungkinkan anak untuk ke dokter gigi. Beberapa kondisi, seperti pemeriksaan gigi rutin, pembersihan karang gigi, dan perawatan estetika gigi sebaiknya ditunda demi mencegah penularan Covid-19. Dokter pun menyarankan untuk melakukan pemeriksaan gigi melalui layanan telemedicine

Namun dalam beberapa kasus, seperti gigi tanggal tidak sempurna, gigi bolong atau abses mengharuskan anak untuk melakukan tindakan medis dengan dokter secara langsung. Anak yang mengalami kondisi tersebut, sebaiknya melakukan rapid test terlebih dahulu agar aman saat ke dokter gigi.

Lebih lanjut, berikut Popmama.com berikan tips lain yang dapat orangtua terapkan agar anak tetap aman saat ke dokter gigi di masa pandemi. 

1. Pilih layanan kesehatan dengan jaminan keamanan

1. Pilih layanan kesehatan jaminan keamanan
Pixabay/StockSnap

Pertama, orangtua sebaiknya memilih puskesmas, klinik, atau rumah sakit yang sudah terjamin keamanannya. Pastikan bahwa tempat layanan kesehatan gigi untuk anak benar-benar menerapkan protokol kesehatan. 

Mulai dari menyediakan tempat untuk mencuci tangan, menyarankan setiap pengunjung agar mengenakan masker, dan menjaga jarak. Selain itu, tenaga medis mengenakan APD serta sandal khusus. 

Begitu juga bagi pasien yang melakukan tindakan atau perawatan gigi, layanan kesehatan seharusnya menyediakan APD lengkap dan cairan antiseptik khusus untuk berkumur. Hal ini untuk menghindari risiko penularan Covid-19 yang berasal dari cairan atau droplets.

2. Pastikan fasilitas layanan kesehatan memadai

2. Pastikan fasilitas layanan kesehatan memadai
Pixabay/jarmoluk

Pastikan bahwa layanan kesehatan yang dipilih untuk perawatan gigi anak telah memiliki fasilitas memadai. Dengan memiliki alat-alat khusus sebagai pendukung tindakan dan perawatan gigi, seperti vacuum aerosol yang dapat mencegah penularan Covid-19.

Tidak hanya itu, sebaiknya Mama dan Papa juga memastikan bahwa layanan kesehatan tersebut melakukan penyemprotan disinfektan secara berkala. Jadi, setiap ruangan yang digunakan benar-benar steril dari bakteri maupun virus. 

Editors' Pick

3. Buatlah janji untuk menghindari antrean, Ma

3. Buatlah janji menghindari antrean, Ma
Pixabay/Voltamax

Setelah menemukan layanan kesehatan gigi yang cocok bagi anak mama, buatlah janji pada dokter untuk menentukan waktu tindakan dan perawatan. Hal ini bertujuan untuk menghindari antrean atau keramaian di layanan kesehatan saat pandemi. 

Jadi, orangtua dan anak-anak yang berkunjung ke puskesmas, klinik, atau rumah sakit untuk mendapatkan tindakan medis pada gigi dapat lebih aman karena tidak banyak kontak dengan orang lain. Risiko penularan Covid-19 pun dapat dicegah.  

4. Anak dan orangtua disarankan untuk rapid test

4. Anak orangtua disarankan rapid test
Pixabay/fernandozhiminaicela

Sebelum mengunjungi puskesmas, klinik, atau rumah sakit untuk mendapatkan tindakan dan perawatan gigi, anak dan orangtua sebaiknya melakukan rapid test. Setelah usai berkunjung pun, sebaiknya Mama, Papa, dan si Kecil melakukan rapid test.

Hal ini bertujuan untuk mencegah risiko penularan Covid-19. Mengingat layanan kesehatan sangat berisiko menyebarkan virus corona. Lebih baik mencegah daripada mengobati, bukan, Ma?

5. Ajarkan anak untuk menerapkan prokes

5. Ajarkan anak menerapkan prokes
Pixabay/educadarmarcossv

Saat berkunjung ke dokter gigi, ajarkanlah anak mama untuk mematuhi protokol kesehatan. Dengan cara mengenakan masker medis atau masker kain 3 lapis. Pastikan masker yang digunakan tetap nyaman bagi anak, ya. 

Selain itu, biasakan anak untuk rajin mencuci tangan, menjaga jarak dengan orang lain, dan menghindari kerumunan. Jelaskan juga pada mereka bahwa protokol kesehatan (prokes) berguna untuk melindungi diri dan orang lain terhadap penularan virus corona. 

6. Segeralah membersihkan diri dan barang bawaan

6. Segeralah membersihkan diri barang bawaan
Pixabay/abdulmominyottabd

Usai mendapat tindakan medis di dokter gigi, arahkanlah anak untuk segera membersihkan diri, Ma. Dengan cara mandi dan keramas hingga benar-benar bersih. 

Jangan sampai langsung melakukan kontak dengan orang lain di rumah setelah berpergian. Selain itu, bersihkan juga barang-barang bawaan, seperti tas, topi, kacamata, handphone, atau lainnya yang terpapar udara luar.

Itulah 6 tips yang bisa orangtua dan anak terapkan jika hendak memeriksakan gigi selama pandemi. Semoga tetap aman dari penularan Covid-19, ya. 

Baca juga:

The Latest