Colok Stop Kontak dengan Gunting, Anak 3 Tahun Meninggal Tersetrum
Orangtua menemukan korban sudah terbujur kaku di lantai rumah
23 Maret 2021

Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Para orangtua yang memiliki balita memang perlu hati-hati dalam menjaga anaknya. Hal ini karena biasanya, anak balita memiliki rasa penasaran yang tinggi terhadap sesuatu sehingga harus selalu diawasi saat bermain.
Jangan sampai, aktivitas bermainnya tersebut menjadi petaka, seperti yang dialami oleh anak berusia 3 tahun di wilayah Lombok Tengah, NTB. Balita bernasib malang tersebut dikabarkan meninggal dunia akibat tersetrum.
Lebih lanjut, berikut Popmama.com jelaskan kronologi lengkap terkait berita meninggalnya seorang balita karena tersetrum aliran listrik.
Editors' Pick
1. Colok gunting ke dalam stop kontak yang tersambung listrik
Diketahui, balita bernama AI yang masih berusia 3 tahun asal Desa Kelebuh, Kecamatan Praya Tengah, Kabupaten Lombok Tengah, NTB tersebut meninggal dunia akibat sengatan aliran listrik.
Menurut keterangan Kapolsek Praya Tengah, Ipda Geger Surenggana dalam rilis tertulisnya pada Selasa (23/03/2021), "Anak 3 tahun itu dilaporkan memasukkan gunting ke dalam stop kontak dan langsung tersetrum listrik."
Kapolsek Ipda Geger menambahkan bahwa, peristiwa nahas itu terjadi di rumah orangtua korban, pada Senin (22/3/2021) sekitar pukul 13.00 Wita.
2. Sempat dilarikan ke puskesmas, tetapi nyawanya tak tertolong
Kejadian malang yang menimpa balita AI pertama kali ditemukan oleh Mamanya, Enim (35) dalam keadaan terbujur kaku di lantai rumah. Ketika ditemukan, tangan anaknya masih memegang gunting yang dimasukan ke dalam lubang stop kontak yang masih beraliran listrik.
Melihat kejadian itu, sang Papa yang bernama Salam (60) pun langsung berusaha memutus arus listrik dengan mematikan meteran listrik.
Korban lalu diangkat dan langsung dibawa ke Puskesmas Batunyala dengan harapan masih bisa tertolong. Namun sayangnya, nyawa balita tersebut tidak bisa diselamatkan.