5 Manfaat Ikan Teri untuk Kesehatan Anak

Meski kecil, ternyata memiliki banyak manfaat, Ma!

12 Oktober 2023

5 Manfaat Ikan Teri Kesehatan Anak
Alibaba.com

Menjadi salah satu jenis olahan ikan yang banyak diminati masyarakat, ikan teri merupakan olahan yang cukup murah meriah, serta menyimpan sejumlah manfaat bagi kesehatan tubuh.

Meski ikan ini memiliki ukuran yang sangat kecil dibanding jenis ikan lainnya, namun tak menghilangkan manfaat di dalamnya yang baik untuk kesehatan anak jika dikonsumsi dengan benar.

Dalam ikan teri, di dalamnya terkandung nutrisi seperti protein, lemak, kalsium, zat besi, dan kalium, serta  mengandung fosfor, magnesium, zincniacin, folat, vitamin A, dan vitamin E yang baik untuk kesehatan anak.

Salah satu manfaat ikan teri yang bisa anak mama rasakan adalah untuk membantu perkembangan otaknya. Banyak para Mama menambahkan ikan teri untuk menu MPASI atau menu makan anak di rumah.

Tak hanya untuk perkembangan otak, berikut Popmama.com telah mengulas beberapa manfaat ikan teri untuk kesehatan anak. Disimak yuk beberapa manfaat berikut, Ma!

1. Baik untuk kesehatan tulang dan gigi

1. Baik kesehatan tulang gigi
Freepik/Wayhomestudio

Sudah bukan rahasia lagi jika jenis ikan-ikanan kaya akan kalsium yang mampu menjaga kesehatan dan kekuatan tulang serta gigi. Begitu pula pada ikan teri, Ma.

Jenis ikan yang berukuran kecil ini ternyata memiliki kandungan kalsium cukup tinggi. Tak hanya kalsium, magnesium, dan fosfor bersama dengan vitamin D dan C pada ikan teri juga menjadi sumber nutrisi penting untuk menjaga tulang dan gigi anak selalu kuat.

Editors' Pick

2. Membantu meningkatkan kecerdasan

2. Membantu meningkatkan kecerdasan
Freepik

Untuk meningkatkan kecerdasan anak, selain belajar tentu dibutuhkan pemeliharaan kesehatan fungsi otak dengan makanan bernutrisi tinggi. Ikan teri menjadi salah satu jenis ikan yang juga mengandung omega-3.

Kandungan lemak omega-3 ini baik untuk menjaga fungsi dan pertumbuhan otak, Ma. Dengan begitu, tentunya Mama sudah membantu dalam meningkatkan kecerdasan anak mama sejak dini.

3. Menjaga kesehatan jantung

3. Menjaga kesehatan jantung
Freepik/Cookie-studio

Kandungan lemak omega-3 dalam ikan teri bersama dengan vitamin dan mineral di dalamnya juga baik untuk menjaga kesehatan jantung anak sejak dini. Dengan mengolahnya secara tepat dan sehat, maka Mama dan keluarga, termasuk anak juga akan merasakan manfaat satu ini. Dicoba yuk, Ma!

4. Mengoptimalkan tumbuh kembang anak

4. Mengoptimalkan tumbuh kembang anak
Freepik/Jcomp

Anak-anak yang tengah menjalani masa pertumbuhan tentunya membutuhkan protein yang baik untuk membantu membangun dan memperbaiki sel, enzim, dan hormon di dalam tubuh.  

Mama juga bisa mendapatkan asupan protein yang cukup tinggi dari ikan teri. Sebab, ikan berukuran kecil ini dipercaya memiliki protein yang cukup tinggi untuk mengoptimalkan tumbuh kembang anak di periode emasnya ini, Ma.

5. Melancarkan pencernaan

5. Melancarkan pencernaan
Parents.com

Jika anak mama sering menderita gangguan pencernaan serta berbagai masalah perut lainnya, maka memberikan ikan teri secara rutin bisa menjadi alternatif, Ma.

Sebab, dalam ikan teri mengandung asam amino yang membantu meningkatkan asam klorida dalam perut. Asam klorida sendiri manjadi elemen yang penting bagi kesehatan pencernaan.

Itu dia 5 manfaat makan ikan teri untuk kesehatan anak. Untuk merasakan manfaat di atas, berikan dalam jumlah yang sesuai usianya, serta diolah dalam metode yang tepat dan sehat ya, Ma. Semoga informasinya bermanfaat.

Baca juga:

The Latest