Kenang sang Putri yang Berpulang, Keluarga Ini Tulis Buku Cerita Anak

Buku cerita tersebut diberi judul "Mili Kecil dan Pemilik Paket Misterius"

18 Juni 2023

Kenang sang Putri Berpulang, Keluarga Ini Tulis Buku Cerita Anak
Twitter/@MBwinata

Kehilangan anak yang merupakan duka yang tak terlukiskan bagi orangtua yang mengalaminya. Apalagi jika sang Anak berpulang di usia yang masih sangat kecil, saat ia sedang lucu-lucunya. Seperti yang dialami oleh seorang ayah bernama Winata ini.

Setiap keluarga tentu memiliki caranya sendiri dalam mengenang kepergian anak yang dicintainya. Winata memilih mengenang sang Anak, Mili, dengan membuat buku cerita bergambar. 

Seperti apa kisahnya? Berikut ini Popmama.com merangkum cerita keluarga Winata dan buku "Mili Kecil dan Pemilik Paket Misterius" yang mengharukan:

1. Mili berpulang di usia 18 bulan

1. Mili berpulang usia 18 bulan
Twitter/@MBWinata

Dalam akun Twitternya, sang Ayah, Winata bercerita tentang kepulangan Mili ke tangan sang Pencipta pada tahun 2022 silam. Tepatnya tanggal 2 Desember 2022. Mili meninggal saat usianya menginjak 18 bulan.

Editors' Pick

2. Meninggalkan duka mendalam

2. Meninggalkan duka mendalam
Twitter/@MBWinata

Kehilangan Mili di usianya yang masih sangat kecil, membuat keluarga Winata sangat berduka. Terutama sang Istri sebagai mama yang melahirkan Mili.

Winata, papa Mili, berinisiatif untuk mengenang Mili dan mengabadikan kelucuannya dalam sebuah karya, yaitu buku cerita anak.

3. Membuat buku cerita "Mili Kecil dan Pemilik Paket Misterius"

3. Membuat buku cerita "Mili Kecil Pemilik Paket Misterius"
goodreads.com

Keinginan keluarga Winata untuk mengenang sang Putri dituangkan dalam sebuah buku cerita anak yang diberi judul "Mili Kecil dan Pemilik Paket Misterius" 

Buku cerita anak ini mengangkat cerita petualangan dengan Mili sebagai tokoh utamanya. Dalam "Mili Kecil dan Pemilik Paket Misterius", Winata menceritakan hal-hal yang disukai oleh Mili semasa ia hidup. 

Buku ini dipenuhi dengan ilustrasi yang indah dan khas anak-anak yang digambar dengan sangat manis oleh Hana Augustine sebagai illustratornya.

4. Buku "Mili Kecil dan Pemilik Paket Misterius" dibagikan secara gratis

4. Buku "Mili Kecil Pemilik Paket Misterius" dibagikan secara gratis
Twitter/@MBWinata

Cerita tentang Mili dan buku "Mili Kecil dan Pemilik Paket Misterius" menyebar begitu cepat tatkala Winata mengunggahnya di Twitter. Dari yang awalnya hanya ingin dibagikan kepada keluarga dan teman-temannya, Winata pun berinisiatif membagikan ratusan eksemplar buku "Mili Kecil dan Pemilik Paket Misterius" secara cuma-cuma kepada siapapun yang tertarik untuk membaca buku ini, terutama untuk anak-anak. 

"Buku ini tidak dijual, menjadi bacaan keluarga kami dan orang-orang terdekat. Namun kalau teman-teman berminat, silakan DM saja, ya. Bila persediaan masih ada, akan kami kirim gratis," tulis Winata dalam akun Twitter-nya @MBWinata.

Tak hanya itu, keluarga Winata pun menaruh buku "Mili Kecil dan Pemilik Paket Misterius" di berbagai perpustakaan dan sudut-sudut ruang baca publik di Jakarta. Sebanyak 300 eksemplar pertama pun ludes seketika di bulan Mei 2023, di bulan kelahiran Mili.

5. Kisah Mili akan terus berlanjut

5. Kisah Mili akan terus berlanjut
Twitter/@MBWinata

Ternyata, twit tentang Mili yang diunggah oleh Winata mendapat respon yang sangat baik dari warganet. Di bulan Juni ini, buku "Mili Kecil" telah dicetak lagi sebanyak 1.000 eksemplar. Hingga artikel ini ditulis, ternyata pendaftaran untuk memiliki buku "Mili Kecil" sudah ditutup, yang artinya adalah buku "Mili Kecil" stoknya sudah habis.

Begitu banyak cerita bahagia serta mengharukan, dan foto-foto yang diunggah di Twitter dari penerima buku "Mili Kecil dan Paket Misterius" ini. Winata pun berencana untuk meneruskan proyek buku ini hingga 18 buku yang merepresentasikan tiap satu bulan kehidupan Mili. 

Kita doakan agar Mili Kecil tenang dan bahagia di surga ya, Ma. Semoga keluarga yang ditinggalkan selalu diberikan kekuatan dan ketabahan, dan semoga kenangan tentang Mili dapat selalu menginspirasi kita semua.

Baca juga:

The Latest