Baca artikel Popmama lainnya di IDN App
For
You

Aaliyah ke Maroko, Ini 8 Foto Kebersamaan Arash dan Reza Artamevia

Instagram.com/rezaartameviaofficial
Instagram.com/rezaartameviaofficial
Intinya sih...
  • Bahagianya Reza saat bersama Baby Arash, menunjukkan kehadiran sang bayi menjadi sumber energi baginya.
  • Reza cium Baby Arash, dengan ekspresi lucu yang membuat momen hangat tertangkap di kamera.
  • Ekspresi gemas Reza saat menggendong dan bermain dengan Baby Arash, menciptakan momen kebersamaan yang begitu hangat.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Aaliyah Massaid kini resmi menyandang status sebagai seorang ibu setelah melahirkan putra pertamanya, Ahmad Arash Omara Thariq pada 13 Juni 2025.

Sebagai mama muda yang tetap aktif, Aaliyah kerap menjalani berbagai kegiatan, salah satunya menghadiri acara pernikahan sahabatnya yang berlangsung di Maroko.

Dalam perjalanannya ke luar negeri, Aaliyah turut mempercayakan Baby Arash bersama ibunya, Reza Artamevia.

Reza terlihat bahagia menghabiskan waktu bersama Baby Arash, bahkan Reza membagikan foto kebersamaan mereka melalui akun Instagram pribadinya.

Saat Aaliyah ke Maroko, ini foto kebersamaan Arash dan Reza Artamevia yang telah Popmama.com siapkan. Yuk, kita intip, Ma!

Table of Content

1. Bahagianya Reza saat bersama Baby Arash

1. Bahagianya Reza saat bersama Baby Arash

Instagram.com/rezaartameviaofficial
Instagram.com/rezaartameviaofficial

Dalam unggahan ini, terlihat raut wajah bahagia Reza saat menggendong Baby Arash. Reza tersenyum lebar, seolah menunjukkan bahwa kehadiran sang bayi menjadi sumber energi baginya.

Baby Arash pun tak kalah menggemaskan, dengan mata menatap kamera dan mulut sedikit terbuka.

2. Reza cium Baby Arash

Instagram.com/rezaartameviaofficial
Instagram.com/rezaartameviaofficial

Momen hangat tertangkap saat Reza memejamkan mata sambil mencium Baby Arash. Sementara itu, Baby Arash tampak terkejut dengan ekspresi mulut terbuka yang justru menambah kesan lucu pada foto tersebut.

3. Ekspresi gemas Reza saat menggendong Baby Arash

Instagram.com/rezaartameviaofficial
Instagram.com/rezaartameviaofficial

Pada foto lain, Reza terlihat menggendong Baby Arash yang tengah tersenyum sambil mengemut jarinya. Ekspresi Baby Arash yang polos membuat Reza terlihat gemas, seolah menikmati setiap detik kebersamaan mereka.

4. Reza mengajak Baby Arash bermain dengan cermin

Instagram.com/rezaartameviaofficial
Instagram.com/rezaartameviaofficial

Reza tampak berjongkok sambil mengajak Baby Arash melihat pantulan di sebuah cermin. Baby Arash terlihat fokus dan penasaran, sambil menyentuh permukaan cermin.

Sementara itu, Reza setia mendekapnya dari belakang, memastikan Baby Arash tidak terjatuh dan tetap aman saat bermain.

5. Foto manis Reza dan Baby Arash

Instagram.com/rezaartameviaofficial
Instagram.com/rezaartameviaofficial

Foto ini menampilkan wajah Baby Arash yang polos menatap ke depan. Reza sendiri tampil dengan hijab biru tua dan kacamata berbingkai gelap.

Reza berpose dengan mata tertutup, sambil menempelkan pipinya ke kepala Baby Arash, menciptakan foto yang manis.

6. Kecupan Reza bikin pipi Arash merah

Instagram.com/rezaartameviaofficial
Instagram.com/rezaartameviaofficial

Reza mencium pipi Baby Arash hingga pipinya tampak memerah. Baby Arash pun menunjukkan ekspresi sedikit cemberut, yang justru membuat momen ini terlihat semakin menggemaskan.

7. Arash menguap saat bersama Reza

Instagram.com/rezaartameviaofficial
Instagram.com/rezaartameviaofficial

Momen lucu tertangkap saat Reza mengelus kepala Baby Arash dengan lembut menggunakan satu jarinya. Di saat yang sama, Baby Arash terlihat menguap lebar, seolah mulai merasa mengantuk.

8. Reza berikan camilan untuk Baby Arash

Instagram.com/rezaartameviaofficial
Instagram.com/rezaartameviaofficial

Saat duduk santai, Reza tampak sabar menyuapi Baby Arash dengan camilan atau biskuit. Reza memperhatikan setiap gerak sang cucu dengan penuh perhatian, memastikan Baby Arash merasa nyaman.

Itu tadi berbagai foto kebersamaan Arash dan Reza Artamevia saat Aaliyah ke Maroko. Momen kebersamaan cucu dan nenek yang satu ini tampak begitu hangat sekali, ya, Ma?

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Wahyuni Sahara
EditorWahyuni Sahara
Follow Us

Latest in Baby

See More

Penyebab Berat Badan Bayi Susah Naik yang Harus Diwaspadai Orangtua

14 Jan 2026, 11:00 WIBBaby