9 Foto Bayi Artis Memilih Barang saat Tedak Siten, Baby Izz Ambil Uang

Ada yang ambil uang Euro, pesawat mainan hingga bola sepak, lho!

23 November 2022

9 Foto Bayi Artis Memilih Barang saat Tedak Siten, Baby Izz Ambil Uang
Instagram.com/ardinarasti6 & Instagram.com/thepotomoto

Foto bayi artis memilih barang saat tedak siten bermacam-macam. Mulai dari uang, mainan alat musik hingga bermacam-macam mobil. Konon barang yang dipilih bayi saat prosesi ini melambangkan cita-citanya kelak.

Deretan bayi artis ini memilih barang saat tedak siten juga lho. Ada yang memilih uang hingga mainan kamera ketika prosesi memilih barang dalam kurungan ayam. Baby Izz anak Nikita Willy dan Indra Priawan memilih uang.

Berikut Popmama.com rangkum foto bayi artis memilih barang saat tedak siten, gemas banget!

1. Baby Izz anak Nikita Willy memilih uang, raket mainan dan piano

1. Baby Izz anak Nikita Willy memilih uang, raket mainan piano
Instagram.com/thepotomoto

Baby Izz melakukan acara tedak siten pada Minggu (20/11/2022). Dalam kesempatan itu, Nikita Willy dan Indra mengadakan acara dengan mewah dan meriah. Terlihat keluarga besar mereka berdua hadir di sana.

Sepanjang acara, Baby Izz tampak tenang dan tidak rewel. Saat acara utama tiba setelah tapak 7 jadah dan tangga tebu, Baby Izz dimasukkan ke dalam kurungan ayam yang dihias ia mengambil beberapa barang.

Dalam fotonya Nikita Willy membagikan barang yang dipilih anaknya. Baby Izz memilih uang, raket mainan dan piano mainan. Wah, bakal jadi sukses sebagai musisi atau atlet sepertinya, ya, Ma!

2. Ameena anak Aurel dan Atta memilih alat makeup, uang dan kamera

2. Ameena anak Aurel Atta memilih alat makeup, uang kamera
Youtube.com/AH

Anak pertama Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, Ameena juga melakukan tedak siten. Acara tedak siten Ameena diselenggarakan pada Minggu (25/9/2022). Ada beberapa rangkaian yang mesti putri mereka lewati.

Mulai dari tapak 7 jadah, naik tangga tebu, memilih benda dalam kurungan hingga 'siraman'. Uniknya, saat memilih barang Aurel sempat berharap putrinya memilih mikrofon agar bisa menjadi penyanyi seperti dirinya atau kedua neneknya.

Namun rupanya, Ameena memilih alat makeup, uang dan kamera. Atta pun menjelaskan apa pun barang yang dipilih anaknya, masa depan Ameena kelak ia sangat membebaskan.

3. Erlangga anak Tata Janeeta terlihat memilih mainan

3. Erlangga anak Tata Janeeta terlihat memilih mainan
Instagram.com/tatajaneetaofficial

Tedak Siten merupakan tradisi Jawa yang memiliki makna dan filosofi kehidupan yang mendalam. Tedak Siten sendiri berasal dari dua kata, yakni 'tedak' dan ‘siten’. Kata ‘tedak’ berarti menapakkan kaki, sementara 'siten' berasal dari kata 'siti' yang berarti tanah.

Selama berlangsung prosesi tedak siten, Erlangga tidak menangis dan rewel. Erlangga tetap tenang dan anteng saat menjalani tiap prosesnya. Apalagi sat acara utama yakni memilih barang dalam kurungan, terlihat Erlangga begitu tertarik mainan nih.

Editors' Pick

4. Aberico anak Momo eks Geisha memilih bola dan mobil

4. Aberico anak Momo eks Geisha memilih bola mobil
Youtube.com/Momo Youtube Channel

Anak kedua Momo eks Geisha dan suaminya, Nicola Reza Samudra juga melakukan acara tedak siten saat usia anaknya menginjak 7 bulan. Putri pertama, Sheena Gabriella Aurora Samudra dulu juga merayakan tedak siten sebagai tanda syukur.

Saat Abercio Mikaelmoza Samudra masih bayi, Momo dan suami pun kembali melakukan acara tedak siten. Meski sempat rewel sebentar, Baby Abe saat itu kembali tenang dengan cepat.

Tiba saat memilih barang dalam kurungan, Baby Abe memilih barang yang tidak disangka-sangka. Baby Abe ternyata memilih bola dan mobil, lho. Wah, calon pecinta mobil dan pemilik klub bola dunia.

5. Anara anak Ardina Rasti memilih pesawat terbang

5. Anara anak Ardina Rasti memilih pesawat terbang
Instagram.com/ardinarasti6

Pengalaman pertama baby Anara berjalan yang disaksikan banyak orang terlihat menggemaskan. Selama prosesi tedak siten berlangsung anak Ardina bernama lengkap Anara Langit Adria Respati tampak anteng.

Proses memilih barang di dalam kurungan dilewati oleh Baby Anara dengan baik. Tak disangka ternyata Anara milih pesawat terbang. Apakah siap jadi pilot di masa depan?

6. Rafathar anak Nagita Slavina memilih kacamata dokter dan tasbih

6. Rafathar anak Nagita Slavina memilih kacamata dokter tasbih
Instagram.com/RaffiNagita1717

Lahir di keluarga keturunan Jawa, Rafathar Malik Ahmad pun melewati acara tedak siten dulu. Anak pertama Nagita Slavina dan Raffi Ahmad ini melakukan acara tedak siten secara meriah.

Sama seperti bayi artis lain saat tedak siten, Rafathar pun menjalani beberapa rangkaian sebelum dimasukkan ke dalam kurungan ayam yang telah dihias. Rafathar melihat beberapa benda yang sudah diletakkan di dalam kurungan itu.

Rafathar rupanya mengambil kaca mata dokter, tasbih dan peralatan tentara seperti pistol. Wah, jadi apa, ya, Rafathar saat sudah dewasa kelak? Sepertinya calon dokter di militer nih, Ma.

7. Baby Er anak bungsu Ahmad Dhani memilih uang

7. Baby Er anak bungsu Ahmad Dhani memilih uang
Instagram.com/awie____

Ahmad Dhani dan Mulan Jameela baru juga melakukan upacara adat tedak siten atau turun tanah bagi anak bungsunya, Ahmad Syailendra Airlangga. Acara tersebut dilakukan pada Selasa (10/1/2017) dan dilakukan dengan meriah dimana Al, El dan Dul datang ke acara.

Anak bungsu Ahmad Dhani akrab disapa Baby Er, melewati proses tedak siten dengan riang gembira tanpa rewel sedikit pun. Saat di dalam kurungan ayam, Baby Er memilih dua lembar uang di antara banyaknya mainan anak-anak.

8. Bhaskara anak kedua Titi Rajo memilih uang Euro hingga tasbih

8. Bhaskara anak kedua Titi Rajo memilih uang Euro hingga tasbih
Instagram.com/titiradjopadmaja

Titi Rajo Padmaja dan sang suami menggelar prosesi tedak siten untuk anak kedua mereka, Bhaskara Deva Purnomo Djokosoetono. Dalam acara ini, Bhaskara mengenakan kain batik Tumurun yang memiliki arti filosofis tentang harapan mendapat petunjuk, berkah, rahmat, dan anugerah dari Tuhan.

Selama prosesi tedak siten ini, Titi dan Andre Djokosoetono kompak mendampingi buah hati mereka. Saat tiba pada acara utama yakni mengambil barang dalam kurungan, Bhaskara memilih tujuh benda yakni tasbih, benang lawe, beras, pensil, jam, buku tabungan, uang rupiah, serta uang euro.

9. Abimanyu Manggala anak Vicky Shu memilih mobil

9. Abimanyu Manggala anak Vicky Shu memilih mobil
Instagram.com/sucisuaibsaenong

Vicky Shu menggelar upacara tedak siten untuk perayaan ulang tahun pertama putranya, Abimanyu Manggala Nugroho Putro. Sebagai simbol pertama menapaki tanah, Abimanyu terlihat cukup rewel selama proses berlangsung.

Diawali dengan proses sungkeman, prosesi tedak siten Abimanyu tetap berjalan lancar. Vicky memberikan pilihan dari buku, Al-Qur'an, dan uang dolar sampai mainan.

Namun, di antara semua pilihan itu Abimanyu memilih mainan mobil. Vicky pun memaknai hal itu secara positif. Di mana anaknya tidak serakah terhadap uang di masa depan. Wah, pintar sekali Abimanyu, ya!

Itulah tadi foto bayi artis memilih barang saat tedak siten. Mulai dari uang, mainan mobil hingga bola. Wah, semoga para bayi artis ini mencapai cita-cita mereka ke depannya.

Baca juga:

The Latest