Tampil Modis, Ini 7 Model Fashion untuk Remaja yang Gemuk

Siapa bilang anak bertubuh gemuk tidak bisa bereksplorasi dengan pakaian?

29 April 2021

Tampil Modis, Ini 7 Model Fashion Remaja Gemuk
Dok. Veronica Intan Maharani

Apakah anak Mama punya tubuh berisi dan tidak PD bereksplorasi dengan pakaian karena takut terlihat makin gemuk?

Tidak sedikit lho, Ma, anak yang merasa fashion itu bukan untuknya karena bertubuh gemuk. Alhasil, ia hanya punya pakaian dengan model itu-itu saja atau semuanya berwarna gelap.

Padahal, model pakaian itu sangat banyak. Warna-warna terang juga sangat menarik untuk dicoba.

Sayang kan kalau di masa mudanya tidak menjajal berbagai macam model pakaian? Sayang juga kalau ia tumbuh tidak percaya diri dengan bentuk tubuhnya.

Coba yuk ajak anak untuk mengeksplorasi fashion dengan mengikuti 7 model pakaian yang telah Popmama.com rangkum di bawah ini. Tenang saja, Ma! Ketujuh model fashion ini tidak akan terlalu membatasi anak Mama dalam berpakaian.

1. Rok A-line

1. Rok A-line
Instagram.com/Myelectra_

Rok atau dress model A-line memang sangat cocok untuk tubuh berisi. Seperti namanya, rok atau dress ini berbentuk melebar seperti huruf A.

Mau bahan katun yang terkesan sedikit kaku sampai sifon yang jatuh, akan tetap cocok untuk anak Mama. Namun, yang berbahan jatuh memang akan tampak lebih bagus di badan.

2. Rok potongan lurus

2. Rok potongan lurus
Instagram.com/Bigsissy.id

Bosan dengan model rok yang melebar? Anak Mama bisa mencoba rok atau dress berpotongan lurus.

Daripada pakaian ketat seperti rok sepan dan bodycon dress, orang bertubuh gempal akan jauh lebih cocok mengenakan rok atau dress berpotongan lurus.

Untuk dress berpotongan lurus, lebih baik gunakan yang ukurannya pas di tubuh. Tidak terlalu ketat maupun terlalu longgar. Namun, ada juga dress model ini yang dibuat longgar, tapi menggunakan bahan sifon sehingga tetap terlihat pas di tubuh ketika dipakai.

Editors' Pick

3. Dress dengan potongan di pinggang

3. Dress potongan pinggang
Instagram.com/Myelectra_

Ini salah satu model dress yang akan sangat cocok untuk anak Mama yang bertubuh gemuk. Dress dengan potongan di pinggang.

Dress ada banyak variasi. Ada yang potongannya di dada, bawah dada, pinggang, bawah perut, bahkan ada yang sama sekali tidak memiliki garis potongan melingkar.

Nah, potongan di pinggang bisa menutupi bagian perut dan memberikan efek cekungan di pinggang sehingga tubuh terlihat lebih ramping. Kalau anak Mama punya dress tanpa garis potongan melingkar, bisa dikreasikan dengan menggunakan ikat pinggang.

4. Busana dengan kerah V

4. Busana kerah V
Instagram.com/Myelectra_

Busana dengan kerah V sangat dianjurkan untuk orang-orang bertubuh gemuk. Kerah berbentuk V akan mengekspos bentuk leher kita. Ini bisa membuat leher dan tubuh kita terlihat lebih jenjang.

Mama tidak perlu takut belahan dada anak akan terekspos kalau pakai pakaian berkerah V. Banyak kok pakaian yang potongan kerah V-nya tidak terlalu rendah sehingga masih aman dikenakan anak.

5. Busana motif garis vertikal

5. Busana motif garis vertikal
Instagram.com/Myelectra_

Anak Mama suka pakaian dengan motif garis? Motif garis memang salah satu primadona bagi orang yang suka gaya kasual dan sederhana. Apalagi untuk anak remaja. Sangat cocok dengan jiwanya yang aktif.

Untuk anak Mama yang bertubuh gempal, cobalah pilih pakaian yang motif garisnya vertikal, Ma. Garis vertikal pada pakaian bisa memberikan efek tubuh terlihat lebih ramping dan tinggi.

6. Celana dan rok highwaist

6. Celana rok highwaist
Instagram.com/Jiniso.id

Untuk celana dan rok lepas, cobalah pilih model highwaist. Bawahan model ini bisa membuat tubuh terlihat lebih ramping dan tentunya lebih modis.

Ini karena model highwaist bisa memberikan ilusi pada bagian perut sehingga perut tampak lebih kecil.

Dengan bawahan model ini, anak Mama tidak perlu takut pakai crop top! Highwaist dan crop top akan menjadi perpaduan yang ciamik untuk anak Mama.

7. Gaya fashion berlayer

7. Gaya fashion berlayer
Instagram.com/Specwomanbigsize

Satu lagi model fashion yang cocok untuk tubuh gemuk, yaitu model fashion berlayer atau berlapis.

Anak Mama bisa pakai apa saja untuk model fashion ini. Misalnya, kaus dengan blazer, tanktop dengan kemeja terbuka, blous dengan cardigan, atau perpaduan apa saja.

Namun, usahakan luarannya tidak terlalu tebal. Luaran yang tipis akan memberikan ilusi pada tubuh sehingga tampak lebih ramping.

Itulah 7 model fashion yang akan sangat cocok untuk tubuh gemuk. Namun, ini bukan sebuah patokan ya, Ma. Anak Mama tetap bisa mencoba model pakaian di luar dari ketujuh model fashion di atas. Siapa tahu ia cocok pakai rok sepan dengan desain khusus dan sebagainya?

Lagipula, tubuh gemuk tidak membatasi seseorang untuk berekspresi, kok. Anak Mama tetap cantik bagaimanapun bentuk tubuhnya. Semangat mengeksplorasi fashion bersama anak, Ma!

Baca juga:

The Latest